TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Film Jadul di Disney+ Hotstar, Vibes Libur Panjang!

Dulunya film-film ini cuma bisa kamu tonton di televisi

Alice In Wonderland (dok. Walt Disney Studios/Alice In Wonderland)

Disney+ Hotstar menjadi salah satu streaming platform yang menyediakan tontonan menghibur. Beragam genre bisa kamu pilih, seperti komedi, dokumenter, atau laga petualangan.

Layanan ini sekarang sudah banyak diakses menggunakan gawai dan dapat disaksikan kapan pun. Di antara banyaknya rekomendasi tayangan yang hadir di dalam aplikasi tersebut, ada beberapa film jadul yang mengingatkan kita pada suasana libur, lho.

1. Sky High (2005)

Sky High adalah film yang rilis pada 2005. Film ini mengisahkan seorang anak bernama Will dari pasangan pahlawan, Commander dan Jetstream, di hari pertama masuk SMA khusus orang-orang yang memiliki kekuatan super.

Will Stronghold yang diperankan oleh Michael Angarano mesti menunjukkan kekuatan super yang ia miliki. Alih-alih mendapatkan kelas khusus pahlawan, dirinya justru terjebak di kelas pendamping yang mereka sebut sebagai kelompok pecundang.

2. Alice in Wonderland (2010)

Jadi film fantasi yang begitu populer, menonton Alice in Wonderland bakal membawa suasana liburan yang cukup kental. Film tersebut rilis sekitar 2010 dan dibintangi oleh Mia Wasikowska, Anne Hathaway, serta Johnny Depp.

Kisah film ini berawal dari Mia yang memerankan Alice. Ia hadir di sebuah acara agenda pernikahannya, tapi ia memilih untuk melarikan diri hingga terjatuh ke lubang. Di sana, Alice terjebak dalam Wonderland yang diisi makhluk unik yang tengah diliputi konflik.

Baca Juga: 5 Film Hollywood Jadul yang Dibuat Ulang dengan Lebih Kece

3. Home Alone (1990)

Home Alone menjadi tayangan spesial yang hampir tidak bisa dipisahkan dari momentum libur panjang. Keseruan tokoh utama yang adalah seorang bocah lelaki melawan perampok ini dari dulu tak pernah bosan menghibur.

Sampai saat ini, terdapat sekitar 6 film yang mengangkat tema serupa. Beberapa di antaranya adalah kisah Kevin McCallister yang selalu terpisah dari keluarganya saat Natal. Ia pun mesti berjuang sendiri menghadapi Marv dan Larry, dua perampok konyol.

4. Herbie: Fully Loaded (2005)

Herbie Fully Loaded dibintangi oleh Lindsay Lohan dan rilis pada 2005. Film ini mengangkat kisah seorang perempuan anak pembalap yang memutuskan ikut berlomba di jalanan memakai kendaraan VW.

Maggie Payton dilarang oleh sang ayah untuk ikut berkontribusi dalam acara balap mobil setelah berbagai kejadian yang terjadi di masa lalu. Namun karena kendaraan baru milik Maggie yang dinamai Herbie tersebut, kisah hidup Maggie setelah kuliah justru jadi lebih memacu adrenalin.

Baca Juga: 7 Film Thriller Paling Bikin Kepikiran di Disney+ Hotstar, Mencekam!

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya