TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Anime yang Diduga Menginspirasi Drakor Connect, Ada Tokyo Ghoul

Punya kisah yang mirip, lho

Connect (instagram.com/disneypluskr)

Drama Korea Connect dirilis pada 7 Desember 2o22 di Disney+ Hotstar. Bergenre psychological thriller, serial adaptasi webtoon ini menyuguhkan kisah yang begitu dark dan menegangkan. 

Namun, rupanya kisah dalam Connect bukan sesuatu yang baru bagi penggemar anime dan manga. Pasalnya, drakor ini mengingatkan penggemar akan beberapa anime yang punya kisah serupa. Apa sajakah itu? Yuk, simak berikut ini!

1. Tokyo Ghoul (2014)

Tokyo Ghoul (dok. Pierrot/Tokyo Ghoul)

Tokyo Ghoul adalah serial anime yang pertama kali terlintas dalam benak penggemar anime dan manga saat menyaksikan Connect. Kaneki, karakter utama di dalamnya diceritakan mengalami kecelakaan yang disebabkan oleh serangan Ghoul, manusia pemakan daging sesama.

Untuk membuatnya tetap hidup, seorang dokter mencangkok organ Ghoul ke dalam tubuh Kaneki. Akibat proses tersebut, ia tak lagi menjadi manusia biasa, tapi manusia setengah Ghoul yang tidak bisa mati ataupun terluka.

Kisah ini persis seperti yang dialami oleh Ha Dong Soo (Jung Hae In) dalam Connect. Terlebih, kedua pemeran utama ini juga memakai eye patch untuk menetap sebelah matanya. Bedanya, Ha Dong Soo kehilangan satu matanya akibat diambil paksa oleh gangster penjual organ ilegal. 

Baca Juga: 5 Alasan Drakor Connect Wajib Ditonton, Bukan Kisah Pembunuhan Biasa

2. Parasyte: The Maxim (2014)

Parasyte: The Maxim (dok. Madhouse/Parasyte: The Maxim)

Diadaptasi dari manga keluaran 1988, bukan tak mungkin bagi Parasyte: The Maxim untuk menginspirasi sejumlah karya lain. Serial ini berkisah mengenai seekor makhluk yang merasuki tubuh manusia untuk menguasainya. Sebut saja makhluk tersebut sebagai parasit. 

Otak seseorang yang dirasuki oleh parasit akan diambil alih sehingga mereka tak dapat lagi disebut manusia. Selain itu, mereka juga jadi memiliki kemampuan meregenerasi tubuh sehingga tak dapat mati. 

Sama seperti hasil eksperimen di darma Connect, manusia dalam Parasyte: The Maxim juga dapat mengeluarkan jaringan tubuhnya. Ini mengingatkan penggemar pada anime yang satu ini.

3 Psycho-Pass (2014)

Psycho-Pass (dok. Production I.G/Psycho-Pass)

Pembunuh berantai yang mengubah tubuh korbannya menjadi karya seni patung dalam Connect sudah lebih dulu muncul dalam Psycho-Pass. Serial ini berkisah mengenai dunia di mana tingkat stres manusia dapat diukur oleh sebuah alat bernama Psycho-Pass. Alat tersebut juga mencegah kemunculan psikopat. 

Meskipun bukan hanya Psycho-Pass yang memiliki adegan di mana tubuh manusia dijadikan patung oleh seorang pembunuh, adegan dalam Connect begitu persis dengan anime ini. Apalagi, pelaku itu merupakan psikopat yang menciptakan lebih dari satu karya seni tubuh manusia.

Patung yang dibuat pun dipamerkan di muka umum dan menjadi tontonan banyak orang. Hal ini membuat kedua serial ini menjadi semakin mirip.

4. Your Name. (2016)

Your Name. (dok. CoMix Wave Films/Your Name.)

Adegan di mana Ha Dong Soo terhubung dengan Oh Jin Seop (Go Kyung Pyo), mungkin akan mengingatkan kamu dengan Your Name.. Dalam anime ini, Mitsuha dan Taki punya penglihatan dari tubuh mereka yang tak sengaja bertukar jiwa.

Keduanya saling terhubung meskipun berada di tempat yang jauh dan berbeda. Walaupun dari segi keseluruhan cerita Connect dan Your Name. tidak memiliki kesamaan, konsep seperti itu membuat kedua serial ini mirip. 

Baca Juga: Penjelasan Ending Connect, Gimana Nasib Jung Hae In dan Go Kyung Pyo?

Verified Writer

Jihan Khoerunnisa

Boleh jadi satu langkah yang kamu ambil hari ini, dapat mengubah dunia di hari esok✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya