TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Selebriti Alih Profesi Jadi Presiden, Ada sampai Dua Periode

Popularitas mereka di dunia hiburan gak kalah ketika jadi presiden

Volodymyr Zelenskyy dalam Sluga Naroda 2 (kvartal95.com)

Apa jadinya jika seorang selebriti menjadi presiden di negaranya? Inilah yang terjadi pada beberapa selebriti alih profesi jadi presiden. Fenomena ini terjadi di berbagai negara, dan tentunya menimbulkan pro dan kontra. 

Banyak warga yang pesimis dengan kemampuan selebriti alih profesi jadi presiden. Namun, selebriti tersebut membuktikan bahwa kemampuannya dalam bidang negosiator, politik, dan kebijakan bernegara cukup mumpuni hingga pada akhirnya mereka diangkat menjadi orang nomor satu di negaranya. 

Siapa sajakah sosok tersebut? Mari kita simak ulasannya berikut ini. Pastikan kamu tidak tercengang ketika mengetahui tokoh selebriti tersebut, ya.

1. Ronald Reagan

Ronald Reagan (whitehouse.gov)

Mendengar presiden dari kalangan selebritas, sampai saat ini nama Ronald Reagan masih melekat. Sosok satu ini merupakan aktor kawakan yang sudah membintangi 53 film.

Setelah puas menjalani karier selebritas, Ronald Reagan mencoba peruntungan di bidang politik dan pernah menjadi gubernur California pada tahun 1967 hingga 1975, sebelum pada akhirnya menjadi presiden di negaranya.

Pada 20 Januari 1981 menjadi hari bersejarah bagi Ronald Reagan. Pengalamannya menjadi gubernur California menjadikannya orang nomor satu di negaranya. Tak hanya satu periode, Reagan bahkan dipercaya hingga menjabat dua periode, lho! Setelah jabatannya habis pada 20 Januari 1989, posisinya digantikan oleh George H.W Bush.

2. Joseph Estrada

Joseph Estrada (AFP via reportr.world)

Dari benua Asia, ada Joseph Estrada. Ia merupakan presiden Filipina yang menjabat 30 Juni 1998 hingga 20 Januari 2001.

Sebelum menjadi presiden, Joseph Estrada merupakan aktor legenda di negaranya. Dilihat dari pengalamannya, Joseph Estrada bukanlah aktor sembarangan dan banyak mendapatkan penghargaan dari kariernya itu.

Namun karier moncernya sebagai aktor tidak berbanding lurus dengan karier kepresidenannya. Ia justru digulingkan karena dirinya terkena kasus korupsi. Selanjutnya, karier kepresidenannya digantikan oleh wakilnya, Gloria Arroyo.

3. Donald Trump

Donald Trump (whitehouse.gov)

Dikenal sebagai pebisnis ulung dengan perusahaan yang menggurita, Donald Trump moncer di kalangan selebriti hingga sering muncul sebagai cameo di berbagai film. Ia beberapa kali menjadi cameo layar lebar di Amerika Serikat, seperti The Little Rascals dan Home Alone 2: Lost In New York.

Tak cukup menjadi pebisnis dan selebriti, Donald Trump mencoba peruntungan di dunia politik. Ia kemudian mencalonkan diri menjadi presiden Amerika Serikat dan kemudian terpilih. Donald Trump menjabat pada 20 Januari 2017 hingga 20 Januari 2021. 

Setelah periode selesai, ia sempat mencalonkan diri kembali. Namun Donald Trump tak terpilih dan ditaklukkan oleh Joe Biden.

4. Jimmy Morales

Jimmy Morales (un.org)

Seorang komedian berhasil menjadi orang nomor satu di negaranya, lebih tepatnya di Guatemala, yakni Jimmy Morales. Profesinya sebagai komedian dikenal berbanding terbalik dengan politik, namun hal tersebut tidak menghalanginya alih profesi sebagai presiden.

Pada tanggal 14 Januari 2016, ia menjadi orang nomor satu di negaranya sampai tanggal 14 Januari 2020, tepat 4 tahun sesuai dengan peraturan hukum kepresidenan negaranya. Ia kemudian digantikan oleh Alejandro Giammattei.

Verified Writer

Kristi Ani

Apa?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya