TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sudah Rindu dengan Wanna One? 5 MV ini Bikin Kamu Gagal Move On

Music Video Wanna One yang sulit dilupakan

Instagram.com/wannaone.official

Boy group asal Korea Selatan ini dikenal dengan gerakan dance yang kompak. Wanna One debut setelah para personelnya menjadi pemenang dalam sebuah ajang di televisi. Namannya semakin dikenal ketika mereka merilis lagu Energetic sebagai title track. Lagu ini juga dijadikan sebagai lagu untuk debut mereka.

Namun kontrak Wanna One telah berakhir saat ini. Banyak Wannable (sebutan bagi penggemar Wanna One) yang menyayangkan hal ini. Di sisi lain, para personel berusaha untuk tetap menghibur Wannable dengan debut sebagai boy group atau solois pada agensi masing-masing.

1. Energetic 

Wanna One merupakan salah satu boy group yang menjadi perbincangan hangat di Korea Selatan. Lagu debut mereka yang berjudul Energetic mendapatkan respon yang baik khususnya bagi Wannable. Music Video ini menampilkan para personel dengan gaya yang fun and young. Namun secara keseluruhan music video ini menggambarkan semangat anak muda yang tidak dapat membendung perasaannya.

2. Beautiful 

Berbeda dengan Energetic yang menampilkan tema menyenangkan, music video Beautiful memiliki kesan yang lebih sendu. Music video ini dirilis dalam dua versi, yakni versi performance dan versi movie. Bagi kamu yang penasaran dengan kemampuan akting para personel Wanna One bisa melihat versi movie. Beberapa personel seperti Seungwoo dan Jihoon sudah pernah menjadi pemeran dalam drama lo!

Baca Juga: Satu Tahun Bubar, Inilah Kesibukan Terkini 11 eks Member Wanna One

3. I.P.U 

Music video ini akan membuatmu merasakan musim semi. Meskipun lagu ini memiliki tempo cepat, namun sebenarnya lirik dari lagu ini  memiliki arti yang cukup menyedihkan. Para personel mencoba memperlihatkan cincinnya pada beberapa adegan. Mereka merasa bahwa kehadiran Wannable sangat berarti.

4. Boomerang 

Dalam music video Boomerang para personel memperlihatkan sisi kuat mereka. Bahkan ada beberapa lirik yang harus dibaca terbalik pada adegan tertentu untuk memperkuat kesan Boomerang. Meskipun tidak terbiasa dengan pengucapan tersebut, Jaehwan dapat menguasainya dengan baik.

Baca Juga: Setahun Bubar, 7 Lagu Wanna One Ini Pasti Masih Bikin Wannable Nangis!

Writer

Kurnia Pangesti

Menyukai hal menarik dan unik dari berbagai sudut pandang.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya