TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Lagu KPop Ini Bikin Kamu Makin Mencintai Diri Sendiri, Yuk Dengerin!

Favorit kamu yang mana?

instagram.com/taeyeon_ss

Jatuh cinta, kemudian patah hati menjadi dua tema lagu yang paling populer saat ini, termasuk dalam genre musik KPop pun kamu akan menemukan ratusan lagu yang membahas tentang jatuh cinta atau tentang patah hati.

Tidak semua lagu KPop membahas tentang cinta. Banyak juga, lho lagu KPop yang juga memiliki banyak pesan penting,  termasuk pesan untuk mencintai diri sendiri!

1. Dear Me - Taeyeon

instagram.com/taeyeon_ss

Taeyeon adalah salah satu idol yang cukup terbuka kepada penggemar, termasuk soal depresi yang dideritanya. Melalui lagu Dear Me, Taeyeon mencoba mengatakan bahwa dia mencintai dirinya sendiri, percaya bahwa dirinya bisa melewati "ruang gelap" yang mengurungnya.

Lagu ini bukan hanya menjadi pengingat bagi diri sendiri, Taeyeon juga mengingatkan penggemar untuk percaya dan mencintai diri sendiri.

Baca Juga: 6 Lagu KPop Ini Cocok buat Mencerahkan Harimu yang Buruk

2. Grow Up - Stray Kids

instagram.com/realstraykids

Kamu pasti pernah gagal kemudian merasa tertekan karens kegagalan tersebut. Ketika perasaan itu muncul, Stray Kids mengingatkan penggemarnya untuk tidak terlalu khawatir. Karena bagaimana pun, kamu masih muda, masih banyak hal yang bisa kamu lakukan.

Bahkan jika kamu gagal, kamu bisa belajar dari kegagalan itu dan mencoba lagi nanti. Stray Kids percaya, fansnya selalu melakukan yang terbaik dalam hal apa pun termasuk saat melewati masa sulit.

3. Yes I Am - MAMAMOO

instagram.com/mamamoo_official

Menurut MAMAOO, setiap orang termasuk kamu, memiliki daya tariknya sendiri. Tidak apa-apa jika kamu berbeda dari kebanyakan orang. Seperti MAMAMOO yang memiliki wajah lebih bundar dibanding V line, monolid ketimbang double eyelid, dan memakai pakaian apa pun yang mereka suka tanpa peduli apa pun kata orang. Kamu pun harusnya begitu. Jadilah diri sendiri, dan percaya diri dengan apa pun yang kamu miliki.

4. Answer: Love Myself - BTS

instagram.com/bts.7

Jatuh cinta kepada orang lain adalah perkara yang mudah bagi banyak orang. Lucunya, disaat kita bisa dengan mudah mencintai orang lain, kita justru kesulitan untuk mencintai diri sendiri. Melalui lagu Answer: Love Myself, BTS mencoba membuat kita mengakui hal tersebut.

Mengakui betapa seringnya kita menyiksa diri sendiri dengan menetapkan target yang begitu sulit dijangkau dan membuat kita bekerja terlalu keras. Terakhir, BTS juga meminta ARMY untuk memaafkan diri sendiri, sekaligus juga meminta ARMY percaya bahwa setelah masa sulit berlalu, kita akan menemukan kebahagiaan.

Baca Juga: 5 Lagu KPop Ini Mempunyai Judul yang Panjang Banget, tapi Baper Abis!

Verified Writer

Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya