TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Akun Twitter dengan Followers Terbanyak di Dunia

Ada musisi, atlet, hingga tokoh terkemuka dunia

kolase potret Cristiano Ronaldo, Elon Musk, dan Barack Obama (instagram.com/Cristiano | instagram.com/elonmusk | instagram.com/barackobama)

Twitter merupakan salah satu media sosial terpopuler saat ini. Tak heran beberapa publik figur memilih Twitter sebagai media komunikasi kepada para pengikutnya. Sebagian besar publik figur membagikan beragam aktivitas, curahan hati, dan interaksi dengan publik di sana.

Karena sering aktif, bukan sesuatu yang mengagetkan jika mereka memiliki banyak pengikut. Para publik figur berikut ini berhasil menyandang status sebagai akun Twitter dengan pengikut paling banyak di dunia. Ada publik figur yang berasal dari Amerika Serikat, Kanada, Barbados, Portugal, dan India, lho!

1. Masih aktif bermain Twitter, Lady Gaga sudah mencapai angka 84,6 juta pengikut. Musisi yang satu ini sudah bergabung di Twitter sejak 2008

Lady Gaga (instagram.com/ladygaga)

2. Siapa yang tak kenal dengan Donald Trump? Akun Twitter mantan presiden Amerika Serikat ini punya sebanyak 87,2 pengikut

Donald Trump (instagram.com/realdonaldtrump)

3. Narendra Modi menjadi orang pertama asal India dengan pengikut terbanyak, yakni 87,7 pengikut. Ia adalah Perdana Menteri India ke-15

Narendra Modi (instagram.com/narendramodi)

4. Taylor Swift ikut masuk ke dalam daftar ini, lho! Pelantun 'Anti-Hero' sudah meraup angka 92,5 juta pengikut di Twitter. Apakah kamu follow juga?

Taylor Swift (instagram.com/taylorswift)

Baca Juga: Harga Centang Biru Twitter Arab Saudi Lebih Mahal dari AS, Kok Bisa?

5. Cristiano Ronaldo menjadi satu-satunya atlet sepak bola di daftar ini. Twitter pemain Portugal ini sudah menembus angka 108,2 pengikut

Cristiano Ronaldo (instagram.com/cristiano)

6. Usai tampil di Superbowl, nama Rihanna makin populer. Kini followers pelantun lagu 'Umbrella' ini sudah meraih 108,2 juta di Twitter

Rihanna (instagram.com/badgalriri)

7. Hanya selisih beberapa ribu dengan Rihanna, Katy Perry juga memiliki 108,2 juta pengikut di Twitter

Katy Perry (instagram.com/katyperry)

8. Suami dari Hailey Bieber, Justin Bieber telah melampaui angka 113,1 juta pengikut di Twitter

Justin Bieber (instagram.com/justinbieber)

9. Barack Obama punya 132,9 juta followers di Twitter. Meski sudah tak menjabat, mantan presiden Amerika Serikat ini masih eksis

Barack Obama (instagram.com/barackobama)

Baca Juga: Mengenal Twitter Blue, Program Subscription Milik Twitter

Verified Writer

Mahdi Ghufron Hidayat

Sedang belajar menjadi lebih baik lagi || IG: efrontwo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya