TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Chemistry-nya Juara, 8 Aktor yang Pernah Jadi 'Pasangan' Putri Marino

Putri Marino gak pernah gagal bangun chemistry

Web series 'Layangan Putus'. (instagram.com/putrimarino)

Akting Putri Marino di web series Layangan Putus menuai pujian banyak orang. Gak mengherankan, karena Putri Marino pernah meraih Piala Citra untuk Pemeran Utama Perempuan Terbaik 2017 berkat aktingnya di film Posesif.

Aktris 28 tahun ini memang selalu berhasil membangun chemistry dengan siapa pun lawan mainnya. Ini dia delapan aktor yang pernah jadi pasangan Putri Marino baik di serial maupun film. Kagum banget!

1. Reza Rahadian

Reza Rahadian dan Putri Marino (dok.WeTV/Layangan Putus)

Peran Putri sebagai Kinan, istri yang diselingkuhi oleh sang suami (Reza Rahardian) di serial Layangan Putus menuai banyak pujian, karena emosi dan pendalaman peran keduanya yang luar biasa. Putri bahkan didukung netizen untuk mendapatkan penghargaan berkat aktingnya yang sangat natural dan keren di web series ini.

2. Angga Yunanda

Putri Marino, Angga Yunanda dan poster film Cinta Pertama, Kedua & Ketiga (instagram.com/anggayunandareal16)

Beradu akting dengan Angga Yunanda yang berusia 7 tahun lebih muda di film Cinta Pertama, Kedua & Ketiga tak membuat Putri Marino terlihat kikuk. Ia juga dipuji, karena bisa mengimbangi pesona muda Angga. Dalam film ini, Putri menjalani kisah yang rumit namun amat romantis. Pasalnya, orangtua dari karakter yang mereka perankan juga terlibat hubungan spesial.

3. Darius Sinathrya

Putri Marino dan pasangannya di film (dok. Ideosource Entertainment/Losmen Bu Broto)

Di Losmen Bu Broto, putri pertama Bu Broto, Pur, menjalin cinta dengan Anton (Darius Sinathrya). Sayangnya, Pur ditinggal pergi sang kekasih yang meninggal dunia karena kecelakaan. Kemampuan akting Putri Marino sebagai Mbak Pur yang emosional dan sensitif pun luar biasa.

Baca Juga: Angga Yunanda dan Putri Marino Bermesraan, Sudah Izin Chicco Jerikho

4. Jourdy Pranatha

Putri Marino dan pasangannya di film (dok. Relate Films/One Night Stand)

Putri sebagai Lea bertemu dengan Baskara (Jourdy Pranatha) di suatu acara pemakaman yang nantinya membawa Lea dan Ara terlibat dalam cinta satu malam tak terduga di One Night Stand. Lagi-lagi, chemistry romantis mereka bikin baper penonton!

5. Marthino Lio

Putri Marino di Sultan Agung (dok. Mooryati Soedibyo Cinema/Sultan Agung)

Di film Sultan Agung, Putri berperan sebagai Lembayung Muda yang merupakan teman Raden Mas Agung (Marthino Lio) saat menimba ilmu di Padepokan. Mereka kasmaran dan berhasil menyajikan chemistry pasangan dimabuk cinta di masa kerajaan.

6. Wafda Saifan

Putri Marino dan pasangannya di film (dok. Drelin Amagra Pictures/Jelita Sejuba)

Di film Jelita Sejuba, Putri Marino berperan sebagai Syarifah, istri seorang prajurit TNI (Wafda Saifan), yang kesetiannya membuat kagum penonton. Film ini memang gak terlalu booming, namun akting Putri Marino selalu totalitas.

7. Adipati Dolken

Putri Marino dan pasangannya di film (dok. Palari Films/Posesif)

Putri juga sukses membuat banyak orang baper dengan aktingnya bareng Adipati Dolken di film Posesif. Lewat film inilah, Putri meraih penghargaan Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2017. Sebelum menikah, keduanya sampai dijodoh-jodohkan oleh penggemar, lho. 

Baca Juga: 10 Potret Adu Mesra Reza Rahadian ke Putri Marino dan Anya Geraldine

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya