TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Film Action Indonesia Terbaik, Brutal dan Berdarah

Bikin ngeri, tapi seru!

variety.com

Gak kalah sama luar negeri, Indonesia juga jago, lho, dalam membuat film. Termasuk film action atau laga. Ada banyak film laga yang diproduksi Indonesia yang seru banget untuk kamu tonton.

Kali ini, penulis merekomendasikan 5 film laga Indonesia terbaik yang punya adegan sadis dan brutal. Cocok buat kamu yang suka nonton film berantem sambil berdarah-darah. Apa saja rekomendasi filmnya? Berikut ini daftarnya.

1. The Raid: Redemption (2012) 

The Raid adalah film laga Indonesia yang dirilis pada Maret 2012. Di film ini kamu akan melihat adegan tembak-menembak maupun duel bela diri. Film ini dibintangi oleh beberapa aktor ternama seperti Iko Uwais, Ray Sahetapy, dan Yayan Ruhian

The Raid: Redemption ini mengisahkan tentang satu regu polisi yang dikirim untuk menggerebek markas mafia. Namun, penggerebekan tersebut tidak sesuai rencana dan banyak hal mengerikan yang terjadi kepada mereka.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Romantis Terbaik Indonesia, Bikin Baper!

2. The Raid 2: Berandal (2014) 

Kelanjutan dari The Raid, ada The Raid 2 yang masih dibintangi Iko Uwais dan dirilis pada tahun 2014. Setelah sebelumnya pertarungan banyak dilakukan hanya di satu tempat, kali ini Iko Uwais bertarung sambil berpetualang.

Sebagai pemeran utama, dalam film ini Iko Uwais diberikan misi oleh kepolisian untuk menyamar sebagai penjahat dan menyusup ke markas mafia. Banyak adegan yang seru dan mengegangkan yang bisa kamu tonton di film ini.

3. Killers (2014) 

Selanjutnya ada film kolaborasi Indonesia dan Jepang, yaitu Killers. Film ini dibintangi oleh Oka Antara dan Kazuki Kitamura sebagai pemeran utama; dan film ini dirilis tahun 2014. Selain Oka, di film ini juga ada Luna Maya, Ray Sahetapi, dan Tara Basro, lho!

Film Killers mengisahkan tentang dua pembunuh terpisah yang berada di Jakarta dan Tokyo. Namun, naluri membunuh mereka akhirnya menuntun mereka berdua untuk bertemu. Banyak adegan brutal yang bisa kamu lihat saat menonton Killers.

4. Headshot (2016) 

Kembali dibintangi Iko Uwais, kali ini ada film dengan judul Headshot yang dirilis tahun 2016. Selain Iko Uwais, film ini juga dibintangi oleh Chelsea Islan dan Julie Estelle.

Film Headshot menceritakan tentang Ishmael (Iko Uwais) seorang mantan anggota mafia yang lupa ingatan dan berubah menjadi baik. Selama lupa ingatan, Ishmael sering diincar oleh grup mafia yang pernah ia bela. Selama pengincaran tersebut pun menghasilkan banyak adegan yang seru untuk ditonton.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Noir Karya Sutradara Indonesia, Keren Abis!

Verified Writer

Mimar Fakhruddin

fine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya