TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Suka Avengers? Ini 5 Crossover Superhero TV yang Wajib Kamu Tonton

Seru-seru semua nih!

wall.alphacoders.com

Nama Avengers sudah tidak asing lagi di telinga moviegoers. Film Avengers: Endgame yang rilis tahun 2019 lalu sangat populer dan menjadi film terlaris sepanjang masa.

Superhero seperti Iron Man, Spiderman, Thor sudah menjadi favorit banyak orang dan berkat crossover Avengers ini banyak lahir crossover-crossover lain, seperti film Justice League.

Tidak mau kalah dengan layar lebar, dunia layar TV juga banyak melahirkan crossover yang wajib kamu tonton. Penasaran? Coba cek deretan TV series di bawah ini!

1. Marvel’s The Defenders

Seri yang ditayangkan Netflix ini bercerita tentang grup superhero Defender yang terdiri dari Daredevil, Luke Cage, Jessica Jones dan Iron Fist yang bersatu mengungkap konspirasi di kota New York.

Bertempat di Marvel Cinematic Universe atau MCU, seri ini berbagi kesinambungan dengan film Marvel di layar lebar.

2. Invasion!

Crossover yang ditayangkan oleh CW ini menggabungkan seri superhero The Flash, Arrow, DC Legends of Tomorrow, dan Supergirl untuk menghentikan invasi alien, The Dominators. Nasib planet Bumi bergantung pada The Flash, Green Arrow dan Supergirl untuk diselamatkan.

Crossover ini merupakan crossover pertama yang menghadirkan banyak superhero pada CW Universe atau Arrowverse.

Baca Juga: Daftar Film Pemenang Toronto Film Critics Association, Ada Parasite!

3. Crisis on Earth X

Crossover CW yang menghadirkan The Flash, Green Arrow , DC Legends Of Tomorrow, dan Supergirl, yang bergabung untuk melawan doppelgänger dari planet Earth-X yang mana perang dunia kedua dimenangkan oleh Nazi.

The Flash, Green Arrow, Supergirl, sekali lagi dihadapkan dengan supervillain Dark Arrow, Overgirl, dan Reverse Flash.

4. Elseworlds

Crossover Elseworlds merupakan kelanjutan dari Crisis on Earth X dan prelude untuk Crisis on Infinite Earths. Crossover yang ditayangkan CW ini menggali lebih dalam ke paralel semesta dengan menghadirkan banyak versi bumi.

Menghadirkan Superman dan Batwoman pertama kali pada crossover, The Flash dan Green Arrow bertukar tubuh, dan menemukan bahwa sesuatu yang jahat telah terjadi.

Baca Juga: 6 Daftar Sekuel Film Horor yang Siap Menghantuimu di 2020

Writer

Muhammad Azzam

Role-Playing Games Enthusiast. Science Fiction Lover. Forever Manchester United.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya