TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Aktor Thailand yang Dinyatakan Positif COVID-19 di Awal Tahun 2022

Bukti nyata COVID-19 masih merajalela

PP Krit (instagram.com/pp.kritt) | Joong Archen (instagram.com/chen_rcj)

Meskipun sempat mengalami penurunan kasus, nyatanya COVID-19 masih menjadi momok menakutkan bagi jutaan umat manusia saat ini. Di awal tahun 2022, kasus COVID-19 kembali melonjak dan tanpa pandang bulu dapat menyerang siapa pun, termasuk beberapa aktor Thailand di bawah ini. 

Kebanyakan dari mereka dikonfirmasi positif COVID-19 tanpa gejala dan saat ini harus menjalani perawatan serta isolasi hingga keadaan mereka pulih sepenuhnya. Siapa saja mereka? Langsung saja lihat daftarnya dibawah ini.

1. Bigboom Jirayu Sahguansin

Bigboom Jirayu (instagram.com/bbjs___)

Bigboom menjadi artis Thailand pertama yang dikonfirmasi positif COVID-19 pada 2 Januari lalu. Rookie Thailand sebagai agensi yang menaungi Bigboom memberi pernyataan, bahwa diketahui Bigboom positif COVID-19 setelah menjalani tes PCR di rumah sakit.

Aktor yang akan memulai debutnya dalam series bromance bertajuk Future ini terpaksa harus menunda seluruh kegiatannya. Ia juga harus menunda jadwal syuting hingga tanggal 15 Januari mendatang untuk menjalani perawatan dan isolasi.

2. Boom Natthapat Chanchaisombat

Boom Natthapat (instagram.com/boom_natthapat)

Di hari yang sama, lawan main Bigboom di Future, yaitu Boom Natthapat juga dikonfirmasi positif COVID-19 oleh Rookie Thailand. Boom juga diketahui positif COVID-19 setelah melakukan tes PCR di rumah sakit.

Sama halnya seperti Bigboom, untuk saat ini Boom sedang menjalani perawatan dan juga isolasi. Sedangkan untuk jadwal Boom kedepannya hingga proses syuting sementara dihentikan hingga tanggal 15 Januari mendatang.

Baca Juga: 10 Artis Thailand yang Dikonfirmasi Positif COVID-19 pada Januari 2022

3. PP Krit Amnuaydechkorn

PP Krit (instagram.com/pp.kritt)

Kabar kurang menyenangkan juga datang dari salah satu aktor di bawah naungan Nadao Bangkok, PP Krit. Pada tanggal 5 Januari lalu, pihak agensi merilis pernyataan resmi bahwa PP Krit dinyatakan positif setelah menjalani tes metode ATK di rumah sakit.

PP Krit yang rencananya akan melakukan promosi terkait single barunya yang berjudul "It's Okay Not To Be Alright" terpaksa harus ditunda terkait kondisinya saat ini. Selain itu, dua aktor Nadao Bangkok yang berkontak langsung dengan PP Krit, yaitu Billkin dan Ice Paris telah dikonfirmasi negatif dari COVID-19. Namun, keduanya masih harus menjalani isolasi mandiri untuk saat ini.

4. Aou Thanaboon Kiatniran

Aou Thanaboon (instagram.com/aou_tnbknr)

Aktor di bawah naungan GMMTV, Aou Thanaboon juga dikonfirmasi positif COVID-19 pada 4 Januari lalu. GMMTV menyatakan bahwa Aou positif COVID-19 setelah melakukan tes di rumah sakit pada 3 Januari yang hasilnya keluar pada 4 Januari 2022.

Sebelum dikonfirmasi positif COVID-19, Aou tidak meunjukkan gejala apa pun dan masih beraktivitas seperti biasa. Saat ini, Aou sedang dalam perawatan dan isolasi di rumah sakit. Sehubungan dengan hal tersebut, GMMTV menyatakan bahwa seluruh jadwal Aou saat ini harus ditunda hingga ia pulih sepenuhnya.

5. Joong Archen Aydin

Joong Archen (instagram.com/chen_rcj)

Joong Archen menjadi aktor kedua yang dikonfirmasi GMMTV positif COVID-19 setelah menerima tes RT-PCR dari rumah sakit pada 5 Januari lalu. Sama halnya seperti Aou, Joong tidak menunjukkan gejala apa pun sebelumnya. Bahkan, ia baru saja pulang dari sebuah desa untuk keperluan syuting drama Thailand terbarunya, yaitu Star & Sky.

Sementara itu, salah satu aktor GMMTV yang sebelumnya berkontak langsung dengan Joong, yaitu Dunk Natachai telah dikonfirmasi negatif dari COVID-19. Namun, kini ia masih dalam pengawasan dan menjalani isolasi mandiri.

Untuk saat ini, jadwal mereka termasuk untuk syuting drama pun terpaksa dihentikan sementara hingga keadaan keduanya pulih sepenuhnya.

Baca Juga: Gak Banyak Tahu, 6 Artis Thailand Ini Lahir pada Tanggal yang Sama

Verified Writer

Nindia Dina

I write what I love

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya