TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Segera Debut Akting, 5 Prestasi Kang Daniel yang Patut Diapresiasi

Karyanya selalu menginspirasi anak-anak muda

Kang Daniel (instagram.com/konnect_kangdaniel)

Siapa yang tak kenal Kang Daniel? Ia merupakan salah satu penyanyi solo populer asal Korea Selatan. Kariernya dalam bermusik begitu cemerlang hingga karya-karyanya pun tak perlu diragukan lagi.

Kang Daniel tak hanya berbakat dalam bermusik. Baru-baru ini, idol kelahiran Busan tersebut dikabarkan akan melebarkan sayapnya di dunia seni peran. Kang Daniel dikonfirmasi membintangi drama berjudul Rookies sebagai pemeran utama pria.

Dikenal sebagai artis yang memiliki segudang bakat, tak heran jika Kang Daniel begitu dicintai oleh para penggemarnya. Berikut 5 prestasi Kang Daniel yang perlu diberikan apresiasi lebih.

1. Memenangkan survival show Produce 101 Season 2

Kang Daniel (instagram.com/konnect_kangdaniel)

Karier Kang Daniel dimulai ketika ia berhasil menduduki peringkat pertama dalam acara Produce 101 Season 2 (2017). Menjelang final, nama Kang Daniel berhasil mencuri perhatian publik hingga kepopulerannya begitu melejit.

Ia sukses mendapatkan vote terbanyak dengan capaian sebesar lebih dari 1,5 juta suara. Posisinya disusul oleh Park Ji Hoon sebagai peringkat kedua dan Lee Dae Hwi di peringkat ketiga.

Sebab hal tersebut, Kang Daniel berhasil masuk ke dalam line up debut dan berpromosi bersama Wanna One. Tak tanggung-tanggung, kala itu ia menduduki posisi sebagai center di grupnya, lho.

Baca Juga: Jadi CEO, Intip Perjalanan Karier Kang Daniel yang Menginspirasi

2. Berbagai penghargaan berhasil diraih Kang Daniel

Kang Daniel (instagram.com/konnect_kangdaniel)

Kang Daniel membuktikan prestasinya melalui kemenangan di berbagai penghargaan bergengsi. Selama berkarier, Kang Daniel telah sukses memborong setidaknya 49 penghargaan, lho.

Pada tahun ini, berulang kali pula namanya dipanggil sebagai penerima penghargaan. Beberapa diantaranya adalah Male Solo Singer di Brand of the Year Award 2021, Artist of the Year - Bonsang di The Fact Music Award 2021, dan Best Artist - Korea di Ten Asia Global Top Ten Awards 2021.

Selain itu, Kang Daniel juga tak pernah absen masuk ke dalam daftar brand reputation ranking bersama deretan artis populer lainnya. Pada bulan September lalu, Korean Business Research Institute kembali merilis nama Kang Daniel yang berada di posisi kedelapan sebagai artis dengan reputasi terbaik.

3. Sukses mendirikan agensi sendiri di usia muda

Kang Daniel (instagram.com/konnect_kangdaniel)

Pada tahun 2019 lalu, Kang Daniel sempat berseteru mengenai kontrak eksklusifnya dengan agensi terdahulu, LM Entertainment. Ia sempat melalui masa-masa sulit hingga membuatnya vakum selama beberapa bulan.

Meski begitu, Kang Daniel kembali dengan kabar yang membanggakan. Pada 5 Juni 2019, ia mendirikan agensinya sendiri yang diberi nama Konnect Entertainment. Kang Daniel pun menjadi CEO sekaligus talent di perusahaannya tersebut.

Pada awalnya, Konnect Entertainment didirikan sebagai one-man agency yang hanya berfokus pada karier Kang Daniel. Namun, baru-baru ini beberapa artis populer telah menandatangani kontrak dengan Konnect Entertainment, seperti Cancellor, CL, hingga Yuju eks GFriend.

4. Aktif mengikuti kampanye sosial

Kang Daniel dalam acara donasi The Snail of Love (twitter.com/soree119)

Kang Daniel dikenal sebagai salah satu idol yang sering menebar kebaikan. Diketahui, ia juga aktif dalam berbagai donasi hingga kampanye sosial.

Pada tahun 2020 lalu, Kang Daniel mendonasikan penghasilannya kepada organisasi sosial bernama Snail of Love. Ia telah berdonasi sebanyak 30 juta won dengan mengatasnamakan fandom-nya, Danity. Berkat hal tersebut, beberapa anak pengidap kelainan pendengaran telah berhasil dioperasi.

Selanjutnya, Kang Daniel berpartisipasi dalam kampanye adopsi anak yang bertajuk "Letters From Angels". Selain itu, ia juga tak absen dalam kegiatan kampanye "Protect Me" yang bertujuan untuk membantu anak-anak yang membutuhkan.

Kang Daniel mengatakan, bahwa melalui kegiatan-kegiatan tersebut ia ingin menebarkan kehangatan kepada sesama, terutama anak-anak diluar sana. Hal tersebut tentu membuat para penggemar semakin bangga terhadap Kang Daniel.

Baca Juga: Ajang Debut Akting Kang Daniel, 10 Fakta Drama Our Police Course

Verified Writer

N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya