TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Boy Group KPop yang Sudah Bersama Lebih dari 10 Tahun, Kompak!

Tidak cuma semakin dewasa, tapi juga semakin kompak!

Instagram.com/superjunior

Debut bersama-sama dalam sebuah grup mampu membuat para membernya dekat seperti saudara. Tidak jarang para boy group ini juga menunjukkan kedekatan mereka di luar kamera.

Dan dari sekain banyaknya boy group, ada beberapa di antara mereka yang mampu bertahan hingga lebih dari 10 tahun walaupun beberapa kali mengalami perombakan anggota. Jadi makin penasaran kan, siapa saja mereka?

1. Super Junior

Instagram.com/superjunior

Tidak perlu ditanyakan lagi bagaimana kedekatan para member Super Junior. Bahkan sampai sekarang semua member masih kompak dengan berbagai tur. Foto-foto kedekatan mereka di Instagram pun selalu bikin iri!

2. Shinhwa

Instagram.com/shinhwa_official

Sebagai boyband yang debut sejak 1998, kekompakan para member Shinhwa memang sudah menjadi fakta. Meskipun kontrak mereka dengan agensi sebelumnya sudah habis, mereka bertekad terus bersama dengan cara mendirikan agensi mereka sendiri.

3. SHINee

Instagram.com/shinee_jp_official

Tidak terasa tahun ini Shinee memasuki usia mereka yang kesebelas. Baik ketika Jong Hyun masih hidup maupun sampai sekarang, semua member saling mendukung satu sama lain dan tidak pernah ada kabar buruk di antara mereka. 

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Boy Group Pendatang Baru D1CE

4. Highlight/Beast

Instagram.com/yysbeast

Meskipun anggotanya telah berkurang dan pernah berganti nama, terbukti Highlight (Beast) berkomitmen untuk selalu bersama. Bahkan setelah kontrak mereka dengan agensi sebelumnya telah habis, para member sepakat mendirikan agensi mereka sendiri yang bernama Around Us entertainment.

5. FT Island

Instagram.com/skullhong12

FT Island adalah salah satu band rock idol yang masih sangat kompak dan aktif sampai sekarang. Sejak debut pada tahun 2007, mereka banyak sekali mengeluarkan album dan lagu populer. Mereka adalah band yang akan sangat dirindukan jika telah pensiun nanti.

6. 2PM

Instagram.com/real_2pmstagram

Tidak terasa 2PM sekarang sudah berusia 11 tahun. Saat ini para member sebagian besar disibukkan dengan wajib militer. Jadi tidak sabar menunggu reuni mereka kembali.

7. BigBang

Instagram.com/bigbang_official

Walaupun pasca terkena skandal Seungri keluar dari BigBang, grup ini patut diakui karena mereka mampu bertahan hingga saat ini. Selain itu, karya-karya mereka yang mendunia tentunya sulit dilupakan para fans.

Baca Juga: 7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019

Verified Writer

Novia Aisyah

Some Scandinavian thoughts addict

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya