7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019

Comeback siapa nih yang paling kamu tunggu?

Bulan Agustus sudah dimulai. Pada bulan kedelapan ini banyak penyanyi dan grup Korea yang merilis lagu baru mereka. Di antaranya ada beberapa boy group dan band yang meramaikan comeback pada bulan Agustus. Tak hanya itu, ada juga boy group baru yang melakukan debut dan memulai karier mereka dalam industri musik. Yuk, cek ada siapa saja.

1. D1CE (d-once)

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@officialD1CE

D1ce merupakan boy group pendatang baru yang melakukan debut pada tanggal 1 Agustus di bawah naungan HF Music Company (Happy Face Entertainment) dengan merilis album mini berjudul Wake Up: Roll the World. Boy group ini memiliki lima orang anggota yakni Jung Yoo Jun, Woo Jin Young, Park Woo Dam, Kim Hyun Soo dan Jo Yong Geun. Seluruh anggota D1ce pernah mengikuti berbagai acara survival.

2. W24

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019facebook.com/W24_official

Band W24 akan merilis album mini kedua mereka yang berjudul 거기 잠시라도 STAY A MOMENT pada tanggal 1 Agustus. W24 merupakan band yang debut pada tahun 2018 di bawah naungan Jarmy Entertainment dengan lima orang anggota yakni Jongil, Howon, Aaron, Yoonsu dan Jiwon.

3. VOISPER

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@real_VOISPER

Grup vokal Voisper akan merilis digital single mereka yang berjudul 우리 꼭 사귀는 것 같잖아요 pada tanggal 4 Agustus. Voisper debut pada tahun 2016 di bawah naungan Evermore Music dengan album mini Voice+Whisper. Grup yang satu ini memiliki empat orang anggota yakni Daegwang, Kwangho, Kangsan dan Choonggi.

4. SEVENTEEN

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@pledis_17

Seventeen akan merilis digital single baru yang berjudul HIT pada tanggal 5 Agustus nanti. Debut pada tahun 2015 di bawah naungan Pledis Entertainment, Seventeen telah mendapatkan berbagai penghargaan untuk banyak karya mereka.

Saat ini, Seventeen tengah melakukan persiapan untuk kegiatan world tour bertajuk ODE TO YOU yang akan dilaksanakan dari akhir bulan Agustus hingga awal November tahun 2019. 

5. TRCNG

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@TSENTnews

TRCNG akan melakukan comeback pada tanggal 5 Agustus dengan merilis single album kedua mereka yang bertajuk Rising. Ini merupakan comeback pertama TRCNG setelah perilisan single album Who Am I pada bulan Januari tahun 2018 lalu. Untuk kamu yang belum tahu, TRCNG debut pada tahun 2017 di bawah naungan TS Entertainment dengan sepuluh orang anggota.

Baca Juga: Calon Idola Baru, Ini 5 Fakta Boyband CIX yang Perlu Kamu Tahu

6. IN2IT

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@Official_IN2IT

Boy group In2it akan melakukan comeback pada tanggal 7 Agustus dengan merilis digital single berjudul Run Away. Ini akan menjadi comeback pertama In2it dengan formasi enam orang anggota. Kim Sung Hyun yang pernah mengikuti Produce X 101, tidak berpartisipasi dalam kegiatan comeback kali ini.

7. X1

7 Boy Group dan Band Korea yang Comeback Serta Debut Agustus 2019Twitter.com/@x1official101

Boy group yang berisi final line up Produce X 101 ini akan melakukan debut dan menggelar show-con pada tanggal 27 Agustus nanti. X1 memiliki sebelas orang anggota yakni Han Seung Woo yang terpilih sebagai leader, Cho Seung Youn, Kim Woo Seok, Kim Yo Han, Kang Min Hee, Cha Jun Ho, Song Hyeong Jun, Son Dong Pyo, Lee Han Gyul, Nam Do Hyun dan Lee Eun Sang.

Kesebelas anggota tersebut akan berpromosi selama lima tahun dengan paruh pertama berfokus pada kegiatan X1, dan paruh kedua akan berfokus pada kegiatan individu.

Selain itu, beberapa boy group dan band lain yang juga akan melakukan comeback di bulan Agustus yakni Target, IZ dan juga Up10tion. Comeback siapa nih yang paling kamu tunggu?

Baca Juga: 8 Solois & Duo KPop Ini Akan Debut dan Comeback di Bulan Agustus 2019

Novia T Photo Verified Writer Novia T

Menyukai aroma toko buku dan makanan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya