TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saatnya Kamu Belajar! Ini 5 Makna Pertengkaran dalam Suatu hubungan

Pertengkaran seharusnya mendewasakan...

Pixabay.com/Free-Photos

Tidak ada satu pun hubungan di dunia ini yang berjalan mulus dan baik-baik saja. Pasti akan ada cobaan yang muncul untuk membuat hubungan tersebut menjadi renggang dan bahkan terputus begitu saja, salah satunya pertengkaran. Pertengkaran biasanya terjadi akibat pola pikir yang berbeda.

Namun, tahukah kamu? Tidak semua pertengkaran mampu menghancurkan suatu hubungan. Justru, beberapa hubungan menjadi semakin kuat karena adanya pertengkaran. Hal ini bisa terjadi karena adanya kedewasaan dalam memaknai sebuah pertengkaran. Yuk, simak artikel berikut!

1. Pertengkaran seharusnya membuat kamu dan pasanganmu saling introspeksi diri

Pixabay.com/cromaconceptovisual

Pelajaran pertama yang bisa kamu ambil adalah kamu dan pasanganmu akan memiliki waktu banyak untuk saling mengintrospeksi diri. Tidak perlu saling menyalahkan karena bisa saja pertengkaran tersebut berawal dari dirimu sendiri tanpa kamu sadari.

Introspeksi diri akan membuat kamu belajar untuk memahami dirimu sendiri terlebih dahulu sebelum menyalahkan pasanganmu. Yuk, renungkan lagi!

Baca Juga: 7 Tanda Hubunganmu Hanya Satu Pihak, Dipikir Lagi untuk Bertahan

2. Mengajarkan kamu dan pasanganmu untuk saling memahami karakter satu sama lain

Pixabay.com/Free-Photos

Dengan adanya pertengkaran, kamu harus mengevaluasi dirimu sendiri terlebih dahulu. Kenali dirimu dengan lebih baik lagi dan belajarlah dari kesalahan. Jangan sampai pertengkaran malah membuatmu menjadi semakin egois.

Selain itu kamu juga perlu memahami karakter pasanganmu. Yakinkanlah dirimu bahwa pasanganmu saat ini adalah pasangan terbaik yang pernah ada agar kamu bisa lebih menghargai lagi keberadaannya di sampingmu. Sehingga, hubungan kalian bisa kembali membaik. 

3. Membuat kamu dan pasanganmu belajar untuk tidak mengulangi kesalahan

Pixabay.com/blickpixel

Suatu hubungan tidak akan memiliki masa depan yang baik jika terus menerus mengulangi kesalahan yang sama. Dengan adanya pertengkaran, mestinya kamu dan pasanganmu belajar untuk saling memaafkan, memberikan kesempatan untuk berubah, dan tidak mengulangi kesalahan yang sama.

4. Memperkuat hubungan

Pixabay.com/Rosalinda222

Selain belajar untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama, ketika pertengkaran terjadi lagi, kamu telah belajar bagaimana cara menghadapi dan menemukan solusi terbaiknya dengan tetap bersikap tenang. Dengan begitu, hubunganmu dan pasangan akan menjadi semakin berkualitas karena sama-sama telah bersikap dewasa.

Baca Juga: Waspadai Kehadiran Orang Ketiga dalam Hubungan! Ini 5 Tips Mencegahnya

Verified Writer

Raina Zaakiyah

Don't expect. Just do ur best :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya