TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Film KULARI KE PANTAI Rilis Lagu "Selamat Pagi" Versi Anak-anak, Seru!

Mendapat pujian dari Presiden Jokowi!

Dok. Istimewa

KULARI KE PANTAI akan jadi film anak-anak terbesar tahun 2018. Film yang sekarang dalam tahap produksi disutradarai oleh Riri Riza dan diproduseri oleh Mira Lesmana ini meluncurkan single dan video klip pertama dari album soundtrack filmnya lewat kanal digital.

Single pertama soundtrack film ini menghadirkan lagu Selamat Pagi oleh RAN, yang pernah hits di tahun 2007. Kini diaransemen ulang dan dinyanyikan bersama dua aktor cilik pemeran utama filmnya, Maisha Kanna dan Lil’li Latisha.

1. Lagu "Selamat Pagi" merupakan favorit Mira Lesmana

IDN Times/Ramadani Barus

"Saya sangat suka lagu Selamat Pagi, hits RAN di tahun 2007. Dan ketika membayangkan ingin mendaur ulang sebuah lagu yang pernah terkenal, ceria dan sesuai dengan spirit film KULARI KE PANTAI, yang terbayang adalah suara RAN menyanyikan lagu Selamat Pagi bersama para pemain cilik film kami yang memang keren keren suaranya," jelas Produser Film & Musik film KULARI KE PANTAI, Mira Lesmana.

Baca juga: The Perfect Husband: Saat yang Kamu Cintai Belum Tentu yang Terbaik

2. Dibuat video klip dengan para pemain KULARI KE PANTAI

IDN Times/Ramadani Barus

Video klip yang disutradarai oleh Sakti Marendra ini menampilkan keseruan RAN menyanyikan lagu Selamat Pagi, dengan full motion graphic,  bersama dua artis cilik pemeran utama film KULARI KE PANTAI, yaitu Mimi dan Lil’li (panggilan untuk Maisha Kanna & Lil’li Latisha). Disertai kemunculan semua aktor pendukung filmnya di akhir video klip ini.

Melalui video klip ini, Sakti ingin mengangkat karakter Sam (diperankan oleh Maisha Kanna) dan Happy (diperankan oleh Lil’li Latisha) yang berbeda. Mereka masing-masing mengawali harinya dengan cara berbeda, tapi akhirnya bersama-sama menghabiskan waktu di pantai bersama personil RAN yang juga sedang dalam perjalanan berlibur.

3. Lagu RAN dibuat dengan lebih fresh dan sangat berbeda dengan versi sebelumnya

Dok. Istimewa

"Aransemen ulang lagunya sendiri sangat segar. Banyak kejutan-kejutan seru dengan rasa yang berbeda-beda pada tiap perpindahan nadanya dan ditambah kolaborasi Mimi dan Lil’li  jadi tambah menyegarkan," tutur Sakti tentang aransemen ulang lagu Selamat Pagi.

"Tema lagunya yang segar dan ceria itulah yang menginspirasi bentuk visual dan mood untuk video klip ini. Saya menggunakan full motion graphic agar bisa lebih mengeksplorasi warna dan obyek-obyek imajinatif untuk membawa keseruan dan menjembatani karakter Mimi dan Lil’li yang masih anak-anak dengan RAN yang sudah dewasa," jelas Sakti Marendra mengenai konsep video klipnya.

4. Semangat Maisha dan Lil'li yang tidak pernah luntur saat membuat video klip

IDN Times/Ramadani Barus

"Seru banget! Yang jelas kami belajar banyak dari Mimi & Lili. Secapek apapun mereka, mereka tetap ceria terus. Jadi mikir, kenapa kita yang lebih tua, capek sedikit aja sudah mengeluh."

Demikian cerita RAN tentang keseruan mereka nyanyi bareng dan proses pembuatan video klip ini. "Mereka membawa energi positif dan menebarkan excitement dalam project ini. We love them!", lanjut RAN.

Baca juga: [Eksklusif] 23 Foto Proses Syuting Film "Kulari ke Pantai" di Tempat Tersembunyi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya