TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 KDrama Populer Karya Sutradara Ahn Gil Ho, Ada 'Record of Youth'!

Mana aja yang sudah kamu tonton? #HypeIDN #WaktunyaKorea

asianwiki.com

Ahn Gil Ho merupakan salah satu sutradara ternama asal Korea Selatan. Ia dikenal karena kualitas karyanya yang detail dengan sinematografi memukau, serta tak terpaku pada satu genre saja. Dari thriller hingga sci-fi, ia bisa mengarahkan berbagai genre KDrama.

Selalu menghasilkan karya-karya yang berkualitas, maka tak heran sebagian besar KDrama hasil garapannya berhasil meraih rating tinggi dan popularitas. Semuanya wajib ditonton, berikut 6 KDrama populer karya Sutradara Ahn Gil Ho!

1. 'Rooftop Prince' (2012)

Selain Ahn Gil Ho, KDrama Rooftop Prince juga diarahkan oleh Sutradara Shin Yoon Sub. KDrama bertema time travel dan reinkarnasi ini dibintangi Park Yoo Chun, Han Ji Min, Lee Tae Sung, Jung Yoo Mi, Lee Tae Ri, Choi Woo Sik, dan Jung Suk Won.

Rooftop Prince bercerita tentang Putra Mahkota Lee Kak bersama tiga pengawal setianya yang secara misterius melakukan perjalanan waktu ke masa depan. Di sana, ia kemudian bertemu dengan reinkarnasi dari orang-orang yang ada di zamannya sendiri.

2. 'Mrs. Cop 1' (2015)

Punya dua season yang beda cerita, Ahn Gil Ho bersama dengan Sutradara Yoo In Shik mengarahkan Mrs. Cop 1. KDrama ini dibintangi Kim Hee Ae, Kim Min Jong, Son Ho Jun, Lee Da Hee, Heo Jung Do, Lee Gi Kwang, dan masih banyak lagi.

Mrs. Cop 1 sendiri menceritakan tentang Choi Young Jin yang menjabat sebagai kepala skuat detektif. Di kantor, ia bekerja bersama anggota skuatnya untuk menangkap para kriminal. Sementara di rumah, ia adalah ibu penyayang bagi putrinya.

Baca Juga: Bong Joon Ho & 4 Sutradara Asia Jadi Nominasi Sutradara Terbaik Oscars

3. 'Stranger 1' (2017)

Season 2 dari KDrama yang dikenal juga dengan judul Secret Forest ini, sekarang masih ongoing di tvN dan Netflix. Meski tidak mengarahkan season keduanya, season pertama dari KDrama Stranger diarahkan oleh Ahn Gil Ho.

Stranger 1 dibintangi Cho Seung Woo, Bae Doo Na, Yoo Jae Myung, Park Sung Geun, Shin Hye Sun, Lee Kyu Hyung, dan Yoon Se Ah. Cerita pada season pertamanya ini berfokus pada kerja sama antara Jaksa Hwang Si Mok dan Detektif Han Yeo Jin dalam memecahkan kasus pembunuhan dan korupsi di kejaksaan.

4. 'Memories of the Alhambra' (2018-2019)

Memories of the Alhambra dibintangi Hyun Bin, Park Shin Hye, Park Hoon, Chanyeol EXO, Lee Re, Lee Hak Joo, Kim Eui Sung, Han Bo Reum, Lee Seung Joon, hingga Lee Jae Wook. KDrama ini sendiri bergenre sci-fi dan membahas tentang game AR. 

Mengambil sebagian lokasi syuting di Spanyol, KDrama ini menceritakan tentang Yoo Jin Woo yang tertarik berinvestasi pada game AR buatan Jung Se Joo. Namun Jung Se Joo menghilang dan misteri terkait game ini pun mulai terkuak.

5. 'Watcher' (2019)

Watcher merupakan KDrama thriller-chrime OCN yang dibintangi Han Suk Kyu, Seo Kang Joon, dan Kim Hyun Joo. Ketiganya masing-masing memerankan detektif elit Do Chi Gwang, polisi lalu lintas Kim Young Goon, dan pengacara Han Tae Joo.

Berbeda latar belakang, Do Chi Gwang, Kim Young Goon, dan Han Tae Joo bekerja sama untuk mengungkap kasus yang membuat hidup mereka hancur berantakan. Kasus ini ternyata berkaitan dengan korupsi yang terjadi di kepolisian.

Baca Juga: Jadi Cameo di 'Record of Youth', 10 Potret Park Seo Joon yang Memukau 

Verified Writer

S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya