TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film Hollywood Bercerita tentang Manisnya Cinta dalam Diam

Ada yang sudah nonton?

mymovies.net

Berbicara tentang cinta dalam diam terkadang membuat kita merasa senang. Namun di sisi lain penasaran dan bertanya-tanya apakah seseorang yang kita sukai menyukai kita juga? Banyak hal yang kita lakukan untuk menarik perhatian seseorang yang disukai, dari mulai stalking akun medsos dia sampai ngasih kode dan berharap dia paham dengan kode yang kita kasih.

Seperti kelima film hollywood di bawah ini yang juga sama-sama bercerita tentang cinta dalam diam, apa saja? Kita langsung simak aja yuk!

1. Flipped

Film ini manis banget, bercerita tentang seorang gadis bernama Julie yang menyukai seorang teman sekelasnya yang tampan bernama Bryce. Setiap hari Julie selalu menguntit Bryce kemana pun dia pergi, sedangkan Bryce merasa sangat terganggu dengan tindakan Julie yang terkesan agresif pada Bryce.

Suatu ketika Julie mengantarkan sekeranjang telur ayam pada Bryce, namun karena suatu alasan, telur ayam yang diberikan Julie sering dibuang oleh Bryce hingga pada akhirnya Julie mengetahuinya dan marah pada Bryce.

Julie mengindari Bryce dan bersikap acuh tak acuh padanya, awalnya Bryce merasa terbebas karena tidak ada yang mengganggunya lagi namun lama kelamaan Bryce merasa kehilangan sosok Julie yang selalu ceria dan pantang menyerah meskipun sering diabaikan oleh Bryce. Bryce pun mencoba mendekati Julie karena dirinya merasa telah jatuh hati pada sosok Julie.

2. While you were sleeping

Film yang dibintangi oleh Sandra Bullock ini bercerita tentang seorang perempuan lajang kesepian bernama Lucy Moderat, dia bekerja sebagai penjaga loket kereta api. Lucy menyukai seorang pria tampan bernama Peter Calaghan yang setiap harinya selalu menggunakan kereta api.

Suatu ketika Peter mengalami kecelakaan bahkan dirinya hampir tertabrak kereta api jika tidak ditolong oleh Lucy. Lucy pun membawa Peter ke rumah sakit, namun karena ada kesalahpahaman yang terjadi, pihak rumah sakit mengatakan kalau Lucy merupakan tunangan Peter dan begitu keluarga Peter datang, mereka juga menganggap Lucy adalah tunangan Peter.

Lucy tidak memiliki kesempatan untuk menjelaskan kebenarannya ditambah lagi keluarga Peter sangat baik kepadanya. Dirinya pun terpaksa berpura-pura, sampai akhirnya Lucy bertemu dengan Jack, adik Peter, karena intensitas pertemuan mereka, Lucy pun jatuh cinta pada Jack.

Baca Juga: Penuh Lika-liku, Rekomendasi 9 Film Hollywood tentang Perselingkuhan

3. The perks of being a wallflower

Film ini bercerita tentang seorang remaja laki-laki yang introvert bernama Charlie. Karena sifatnya itulah dirinya kerap menjadi korban bullying di sekolahnya ditambah lagi dia tidak memiliki satu orang teman pun.

Suatu ketika Charlie bertemu dengan Patrick saat dirinya menonton pertandingan. Patrick yang ekstrovert langsung akrab dengan Charlie bahkan Patrick mengajak Charlie ke pesta dan mengenalkannya pada adik tiri dan teman-temannya. Adik tiri Patrick yang bernama Sam disamping cantik juga sangat baik pada Charlie hingga Charlie diam-diam menyukai Sam.

Lingkungan pertemanan barunya dengan Patrick dan Sam sedikit demi sedikit mengubah kecanggungan pada diri Charlie bahkan Charlie mulai membuka dirinya pada orang lain.

4. Everything Everything

Film ini bercerita tentang seorang gadis bernama Madeline yang terpaksa tinggal di rumah selama hidupnya karena penyakit aneh yang dideritanya. Suatu ketika di kompleks rumahnya ada tetangga baru, sebuah keluarga yang harmonis dengan seorang remaja laki-laki bernama Nick yang seusia Madeline.

Di dalam kamarnya, Madeline diam-diam selalu memperhatikan Nick dan menyukai dalam diam. Nick yang tahu keberadaan Madeline lewat suster yang merawat Madeline merasa penasaran dan ingin berkenalan. Tanpa sepengetahuan ibunya Madeline yang over protective, Nick mengajak Madeline ke pantai dan melihat dunia luar sampai akhirnya Madeline pingsan dan dilarikan ke rumah sakit.

Namun sesampainya di sana, Madeline ternyata tidak memiliki penyakit aneh yang selalu dianggapnya mematikan. Madeline pun bertanya pada ibunya tentang penyakitnya yang ternyata adalah kebohongan yang dilakukan sang ibu agar Madeline tidak terpengaruh oleh dunia luar.

Madeline marah namun dirinya juga mencoba memaafkan. Madeline pun memulai kehidupan barunya di dunia luar yang selama hidupnya tidak pernah dia rasakan, dibantu oleh Nick.

Baca Juga: 5 Film Hollywood Paling Gak Masuk Akal Menurut Penjelasan Ilmiah

Verified Writer

Asih Purwanti

Menulis adalah cara untuk melarikan diri

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya