Diadaptasi dari sebuah novel, Anne With an E tayang perdana sejak tahun 2017 silam hingga tahun 2020. Serial besutan Netflix ini berkisah tentang kehidupan seorang gadis ceria berambut merah bernama Anne Shirley. Dengan latar waktu tahun 1800-an, serial ini memberikan kesan klasik dan jadul yang membuatnya berbeda dengan serial lainnya.
Pemeran utama bernama Anne tersebut diperankan oleh Amybeth McNulty, aktris muda dengan akting yang luar biasa. Ia sukses besar menarik perhatian publik karena bakat aktingnya yang terkesan sangat natural itu. Mau lihat pesona Amybeth McNulty? Simak potretnya di bawah ini.