10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmu

List dulu buat kamu tonton saat senggang

Dari banyaknya genre drama Korea yang ada, cerita komedi romantis selalu jadi favorit. Mengangkat kisah kehidupan sehari-hari yang ringan dan fresh, pastinya nggak akan pernah membosankan. Menyelipkan adegan-adegan lucu dari para pemain ditambah bumbu romantis yang bikin baper membuatmu senyum-senyum sendiri, berkhayal suatu saat kejadian itu bisa kita rasakan di dunia nyata.

Kalau kalian belum tahu pengen nonton apa, dibawah ini ada 10 rekomendasi drama Korea dengan gendre komedi romantis yang wajib ditonton.

1. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmuwowkeren

Berkisah tentang Kim Bok Joo, seorang atlet angkat besi yang dipertemukan kawan lamanya semasa sekolah dasar, Jung Joon Hyung yang pula merupakan atlet renang dalam sebuah kesalahpahaman.  Kejadian-kejadian tidak terduga membuat keduanya sering bertemu secara tidak sengaja di sekolah maupun luar sekolah.  Akting apik dari Lee Sung Kyung ( pemeran Kim Bok Joo) dan Nam Joo Hyuk (pemeran Jung Joon Hyung) mampu memikat siapa saja untuk menonton drama ini.

2. Her Private Life

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmudetik.net

Kalau yang satu ini masih tayang di tvN sejak Rabu, 10 April 2019 kemarin. Drama ini pasti bikin sebagian besar penggemar KPop ngangguk setuju. Kenapa? Karena kisah yang diangkat berkaitan dengan fan-girling. Jadi ceritanya Sung Duk Mi ( Park Min Young) adalah seorang kurator di galeri seni profesional, dan ia juga seorang fan fanatik dari salah satu boy group. Sung Duk Mi harus bersikap seperti orang normal ketika berada di tempatnya bekerja untuk menutupi fakta bahwa ia menyukai boy group. Kemudian secara tidak sengaja saat tengah berada dalam kerumunan fans ia bertemu dengan Ryan Gold ( Kim Jae Wook) yang ternyata adalah Direktur baru di Chaeum Art Gallery di tempat Sung Duk Mi Bekerja. Pertemuan awal  mereka sebenarnya bukanlah pertemuan yang menyenangkan.

3. Strong Woman Do Bong Soon

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmusindonews

Do Bong Soon (Park Bo Young) gadis mungil dengan rambut pendek yang tampak seperti orang biasa pada umumnya. Tapi siapa sangka, di balik ke-mungilannya itu tersimpan sebuah kekuatan luar biasa. Karena kekuatannya itulah akhirnya ia mendapat pekerjaan sebagai bodyguard dari CEO sebuah perusahaan video game terkenal, Ahn Min Hyuk  ( Park Hyung Sik). Banyak kejadian-kejadian lucu dan konyol yang terjadi di antara mereka setelah Do Bong bekerja dengan kekuatan supernya yang menyebabkan terciptanya hubungan istimewa.

4. Reply 1988

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmuokezone

Drama Reply 1988 ini  bisa membawamu flashback pada kehidupan keluarga zaman dulu. Mengisahkan persahabatan lima teman dekat dan keluarga mereka  yang kompak sekaligus heboh di lingkungan Ssamung-dong. Diperankan oleh Lee Hye-ri, Park Bo-gum, Go Kyung-pyo, Ryu Jun-yeol dan Lee Dong-hwi, drama ini semakin membuat penasaran dengan alur ceritanya. Kenapa? Karena dari empat laki-laki dan satu perempuan yang saling bersahabat sejak kecil ini, siapakah yang berhasil menikahi Duk Seon (Lee Hye ri)? Selain itu kisah keluarga mereka juga nggak kalah seru, dijamin membuatmu ngakak dan tak ingin melewatkan satu episode pun.

5. Oh My Ghost

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmunoonasoverforkscom

Dari judulnya saja kamu pasti sudah bisa menebak kalau kisahnya pasti berhubungan dengan ‘hantu’. Tapi tenang saja, drama ini tidak seseram drama horror lainnya, malah kocak dan romantis. Kisahnya tentang seorang gadis bernama Na Bong Sun (Park Bo Young) yang memiliki karakter sangat pemalu, dan kurang percaya diri hingga selalu kena marah atasannya di Restoran tempat ia bekerja. Hingga suatu saat, sesosok hantu perawan bernama Shin Soon-ae (Kim Seul Gi) yang penuh nafsu merasuki Bong Sun. Hantu perawan ini bertekad untuk menyelesaikan dendamnya karena ia percaya bahwa selama dia hidup, ia sangat kekurangan romansa hingga meninggal sebagai hantu perawan. Soon-ae pun bertekad merayu Kang Sung Woo  (Jo Jung Suk) yang tidak lain adalah bos dari Na Bong Sun.

Baca Juga: Ngabuburit Anti Gabut, 10 Drama Korea Bulan Mei yang Bertabur Oppa!

6. Fight For My Way

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmutimg.com

Menjadi serial drama yang sangat populer di tahun penayangannya (2017), Fight My Way patut jadi salah satu yang wajib kamu tonton. Diperankan oleh Kim Ji Won dan Pak Seo Joon, kamu akan dibawa pada kisah dua anak muda yang berjuang mewujudkan mimpinya. Ko Dong Man (Park Seo Joon) adalah seorang mantan atlet taekwondo yang berjuang untuk kembali pada jalur seni bela diri dan Choi Ae-ra ( Kim Ji Won) si gadis Mic, yang bekerja di pusat perbelanjaan tapi selalu bermimpi untuk menjadi seorang penyiar berita.

7. What's Wrong With Secretary Kim.

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmusoompi

Drama ini diangkat dari novel dengan judul sama karya Jung Kyung-yoon yang pertama kali diterbitkan pada tahun 2013. Bercerita tentang seorang bos narsis dari perusahaan besar, Lee Young Joon ( Park Sae Joon) dan Sekretarisnya yang cantik sekaligus cakap, Kim Mi So (Park Min Young). Kesalah pahaman terjadi karena tiba-tiba setelah sembilan tahun bekerja untuk Lee Young Joon, Kim Mi Soo mengajukan pengunduran diri dari posisinya. Tak heran sang bos narsis sangat kaget, karena dia terbiasa diperlakukan dengan sangat istimewa oleh sang sekretaris. Mulai dari membuatkan teh, memasangkan dasi, hingga menyediakan semua kebutuhannya, semua dilakukan Kim Mi So. Kisah antara bos dan sekretaris ini pasti bisa membuatmu ketawa dari awal episodenya.

8. Clean With Passion

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmud263ao8qih4miy.cloudfront.net

Kisah seorang CEO dari perusahaan kebersihan, Jang Seon Kyul (Yoon Kyun Sang) yang sangat terobsesi dengan kebersihan dengan seorang gadis muda bernama Gil Oh Sol (Kim Yoo Jung) yang selalu tampil lusuh dan acak-acakan. Oh Sol sedang berusaha mencari pekerjaan, hingga akhirnya ia terpaksa bekerja di perusahaan kebersihan sebagai petugas bersih-bersih. Di sinilah kisah cinta antara CEO yang sangat fanatik akan kebersihan dipertemukan dengan gadis cantik yang tidak terlalu memusingkan tentang kebersihan.

9. Master's Sun

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmuwowkeren

Satu lagi yang mengangkat kisah ‘hantu’ dengan alur yang kocak dan romantis adalah Master Sun. Peran Gong Hyo Jin sebagai wanita dengan ‘hantu’ di sekelilingnya, bertemu CEO Mal terkenal Joo Jung Won yang diperankan oleh So Ji Sub membuat ceritanya jadi memiliki keunikan tersendiri. Pertemuan keduanya secara tidak sengaja karena saat itu Tae Gong Sil (Gong Hyo Jin) terkejut melihat hantu dan refleks menyentuh Joo Jung Wo yang ada di sebelahnya hingga membuat hantu itu menghilang begitu saja. Sejak saat itu Tae Gong Sil pun berusaha untuk mendekati sang CEO untuk membantunya terhindar dari hantu-hantu yang sering mencarinya. Wah keren ya!

10. My Love From The Star.

10 Drama Korea Komedi Romantis Ini Wajib Ada di List Tontonanmu2.bp.blogspot.com

Didatangi alien dalam wujud sangat tampan bahkan kepintarannya di atas rata-rata. Siapa yang tidak mau? Nah kalau drama yang satu ini ceritanya tentang Do Min Joon (Kim Soo Hyun) yang merupakan makhluk luar angkasa dengan penampilan seperti manusia normal, namun memiliki beragam kekuatan ajaib seperti teleportasi, menggerakkan materi, pendengaran dan penglihatan super, menghentikan waktu, melihat masa depan dan fisik yang tidak menua. Hingga ia jatuh cinta pada seorang aktris  bernama Cheon Song Yi (Jun Ji Hyun).

Itulah 10 drama Korea dengan genre yang ada romantis-romantisnya rekomendasi kami. Mana yang pengen kamu tonton duluan?

Baca Juga: Kekasih Idaman, 8 Cowok Beta di Drama Korea yang Bikin Gemas

andina Photo Writer andina

Live a life you love

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya