4 Rekomendasi Film Horor Terbaru yang Tayang di CATCHPLAY+

Siap temanimu menguji nyali!

Jika kamu pencinta film horor, mungkin kamu membutuhkan rekomendasi film menegangkan. Baru-baru ini, platform streaming CATCHPLAY+ menghadirkan beberapa film yang sudah pernah tayang di bioskop.

Banyak film-film horor yang pasti bisa menjadi pilihan kamu, mulai dari Us (2019), yang mengisahkan teror satu keluarga, hingga film tentang penculikan misterius dalam The Black Phone (2022). Semua film itu bakal tayang di CATCHPLAY+, lho.

Beberapa rekomendasi film horor terbaru yang tayang di CATCHPLAY+ ini bakal membuatmu ketakutan hingga bergidik ngeri. Siapkan nyalimu, ya!

Baca Juga: 5 Film Horor Luar Negeri yang Rilis Maret 2024, Ada Film Produksi A24!

1. Us (2019)

4 Rekomendasi Film Horor Terbaru yang Tayang di CATCHPLAY+cuplikan film Us (dok. Universal Pictures/Us)

Us merupakan karya Jordan Peele yang sukses setelah Get Out (2017). Film ini mengisahkan Adelaide (Lupita Nyong'o) bersama suami dan kedua anaknya yang pergi berlibur. Sayangnya, liburan mereka terganggu ketika diserang oleh satu keluarga dengan wajah yang sama dengan mereka. Kedatangan keluarga misterius ini ternyata terkait dengan masa lalu Adelaide, membawa kejutan yang tidak terduga bagi penonton.

Us berhasil meraih beberapa prestasi, termasuk nominasi di Academy Awards (Oscar) untuk kategori Penyutradaraan (Jordan Peele), serta beberapa penghargaan dan nominasi di ajang MTV Movie & TV Awards, Critics' Choice Movie Awards, dan Saturn Awards. Film ini menunjukkan kesuksesan Jordan Peele dalam menyajikan cerita horor penuh ketegangan, sekaligus memberikan pesan yang mendalam kepada penonton.

Selain itu, Lupita Nyong'o juga meraih penghargaan Aktor Terbaik dalam MTV Movie & TV Awards untuk perannya dalam film ini, lho. Memang aktingnya oke banget, sih!

2. The Anchor (2022)

4 Rekomendasi Film Horor Terbaru yang Tayang di CATCHPLAY+cuplikan film The Anchor (instagram.com/thousand_wooo)

Berawal dari penemuan tragis seorang ibu dan anak yang tewas, Jeong Se Ra (Chun Woo Hee), pembaca berita terkenal, tiba-tiba mengalami serangan paranoia. Kecemasan yang meluap-luap ternyata bukan semata-mata akibat tekanan dari trauma menyaksikan kejadian tragis tersebut, melainkan karena kematian wanita itu mengingatkannya pada masa lalunya yang ingin ia sembunyikan.

Film horor psikologis dari Korea Selatan ini tidak hanya mengundang ketegangan dan misteri, tetapi juga menawarkan refleksi mendalam tentang narasi kehidupan yang terjalin di balik sorotan publik. Menjadikannya pilihan yang layak untuk penggemar horor dan penikmat cerita yang kompleks!

Baca Juga: 6 Film Horor Rilis 2024, Pasar Setan Suguhkan Teror Seram

3. The Black Phone (2022)

4 Rekomendasi Film Horor Terbaru yang Tayang di CATCHPLAY+cuplikan film The Black Phone (dok. Universal Pictures/The Black Phone)

The Black Phone mengikuti perjuangan Finney (Mason Thames), yang menjadi salah satu korban penculikan oleh seorang psikopat yang diperankan oleh Ethan Hawke. The Black Phone menghadirkan ketegangan yang mencekam.

Dalam ruangan kedap suara tempat ia ditawan, Finney dibantu hantu-hantu korban sebelumnya melalui telepon hitam yang terletak di ruangan tersebut. Telepon itu menjadi satu-satunya media komunikasi antara Finney dan para hantu yang berusaha membalas kejahatan si penculik.

Dengan konsep unik dan sentuhan elemen horor psikologis, The Black Phone menjanjikan pengalaman menonton yang intens dan mendebarkan. Kabar baiknya, film ini juga akan dilanjutkan dengan sekuelnya yang dijadwalkan akan rilis pada 2025. Kita tunggu!

4. M3GAN (2023)

4 Rekomendasi Film Horor Terbaru yang Tayang di CATCHPLAY+cuplikan film M3GAN (dok. Universal Pictures/M3GAN)

Sejak orangtuanya meninggal, Cady (Violet McGraw) diasuh oleh tantenya, Gemma (Allison Williams), yang sedang sibuk membuat robot mainan terbaru. Terinspirasi dari Cady, Gemma akhirnya melanjutkan program robotnya yang dinamakan M3GAN (Model 3 Generative Android).

Masih dalam uji coba, M3GAN yang seharusnya melindungi Cady justru berubah menjadi tidak terkendali. Ia menyerang dan membunuh siapa pun yang dianggap mengancam keselamatan Cady.

Kelebihan M3GAN terletak pada konsep tentang transformasi robot dari teman menjadi entitas yang mengancam. Film ini membawa suasana ketegangan dan mencekam, sambil menyelami tema tentang teknologi yang berlebihan dan konsekuensinya. Dengan plot menarik dan penampilan kuat dari para pemainnya, M3GAN menjadi pilihan menarik bagi para penggemar film horor dan thriller.

Dengan berbagai pilihan film horor yang tersedia di CATCHPLAY+, para penggemar genre ini memiliki banyak opsi untuk dinikmati. Menariknya, selain The Black Phone, M3GAN juga akan memiliki sekuel yang dijadwalkan rilis pada 2025, sehingga menambah antisipasi bagi para penonton.

Baca Juga: 5 Serial dan Film Horor Garapan Atomic Monster, Ada M3GAN

Davrean Dita Photo Verified Writer Davrean Dita

Just a sleepy writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya