11 Potret Pemeran Film Hantu Baru, Film Horor dengan Bumbu Komedi!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada kabar terbaru dari aktor Rezky Adhitya. Dengan bendera Keene Entertainment, Rezky Adhitya memproduseri film pertamanya bertajuk Hantu Baru. Tak hanya sebagai produser, Rezky Adhitya pun juga terjun langsung sebagai pemain film tersebut.
Film ini mengisahkan tentang perempuan bernama Sasa yang akan melangsungkan pernikahan. Sayangnya sebelum hari bahagia itu datang, Sasa mengalami kecelakaan yang membuatnya meninggal. Sebagai hantu baru, Sasa masih sering menengok keluarganya. Sasa pun mencari informasi ke para seniornya bagaimana cara mendapatkan ketenangan di kehidupan barunya.
Adink Liwutang dipercaya sebagai sutradara di film Hantu Baru. Pemerannya pun dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris tanah air yang tak perlu diragukan lagi kualitas aktingnya. Siapa saja mereka? Yuk kenalan.
1. Sudah beberapa kali memerankan sosok hantu di film horror, Acha Septriasa dipercaya lagi menjadi pemeran utama. Kali ini Ia memerankan hantu baru bernama Sasa
2. Menjadi produser sekaligus pemain, Rezky Aditya memerankan calon suami Sasa yang bernama Hadi
3. Sasa memiliki tiga adik, salah satunya akan diperankan oleh Calvin Jeremy
4. Satu-satunya adik perempuan Sasa akan diperankan oleh aktris Electra Leslie
5. Nah, kalau adik yang paling bontot bernama Alvin ini akan diperankan oleh M. Adhiyat
Baca Juga: 5 Aktris Indonesia Jadi Hantu di Film Horor yang Tayang Bulan Maret
Editor’s picks
6. Komedian Arief Didu akan memerankan hantu senior bernama Bowo
7. Partner Bowo sebagai hantu senior adalah Borjong, karakter ini diperankan oleh Totos Rasiti
8. Kalau yang jadi mbah dukunnya Sudjiwo Tejo, kamu mau mampir gak nih?
9. Pernah dinobatkan sebagai aktris monolog terbaik, Ruth Marini juga siap berakting di film Hantu Baru
10. Gak mau ketinggalan, Donny Damara juga siap beradu akting. Ada yang bisa tebak karakter yang akan dimainkannya?
11. Film horor itu gak lengkap kalau gak ada yang bertugas mengusir hantu. Kira-kira Sarra Tobing berhasil gak ya?
Meski memiliki genre horor, film Hantu Baru akan memiliki unsur komedi. Sehingga meski ada penampakan hantu pun, penonton akan dibuat tertawa dibuatnya. Siapkan tiket bioskopmu karena film ini akan tayang serentak pada 23 Maret 2023. Jangan lupa, ya!
Baca Juga: 5 Film yang Dibintangi Hanggini, Jadi Dukun di Film Horor Terbarunya
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.