Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan 

Asetnya fantastis, ya! #IDNTimesHype

Nama Doni Salmanan menjadi perbincangan hangat di kalangan publik. Pasalnya, pria yang lahir pada 1998 ini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan Binomo. Ia pun terancam dengan hukuman penjara dan kemungkinan akan "dimiskinkan" juga.

Seperti diketahui, Doni terkenal dengan kisah sukses dan di usianya yang masih muda, ia memiliki harta melimpah. Bahkan ia pun dijuluki sebagai "Crazy Rich Bandung". Hal ini tentu membuat publik penasaran dengan sumber kekayaan yang didapatkannya. Lalu, dari mana sumber kekayaan Doni? Penasaran? Berikut adalah ulasannya.

1. Trading

Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan potret Doni Salmanan (instagram.com/donisalmanan)

Pada 2018 lalu, Doni berani terjun ke dunia trading. Ia mempelajari semua itu dan hanya memiliki modal sekitar Rp500 ribu. Dengan modal itu, ia pun meraup untung yang terbilang fantastis yakni Rp28 juta.

Nah, dari sinilah ia yakin bahwa trading mengubah nasibnya hingga ia menjadi seorang trader yang handal. Bahkan ia kerap membagikan tips-tips bagi para trader pemula. Namun, trading justru membawa malapetaka, kini ia menjadi tersangka penipuan investasi binary option dengan menggunakan platform Quotex.

2. Salmanan Group

Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan potret Doni Salmanan (instagram.com/donisalmanan)

Tak hanya trading, Doni melebarkan sayapnya di dunia bisnis. Tak tanggung-tanggung, ia membuat perusahaan sendiri yang diberi nama Salmanan Group. Lalu, seperti apa sih Salmanan Group yang didirikan?

Berkat keuntungan dari trading, Salmanan Group menjadi sumber kekayaannya yang memiliki keuntungan besar. Bagaimana tidak, perusahaan ini di bidang production house dan coffe shop yang keuntungannya tak sedikit. Tak hanya itu, di sini ia pun bertindak sebagai CEO.

3. YouTube

Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan potret Doni Salmanan (instagram.com/donisalmanan)

Bukan Doni namanya kalau tidak melewatkan kesempatan emas. Di zaman digital ini, ia pun berkecimpung dengan hal-hal yang berbau teknologi. Terbukti, ia membuka channel YouTube sendiri. Tak hanya satu, bahkan jumlahnya ada 2 yakni King Salmanan dan Salmanan Vlog.

King Salmanan berisi konten mengenai dunia trading. Di sini, ia memberikan pelajaran dan tips untuk sukses di dunia trading. Nah, sedangkan channel Salmanan Vlog berisi mengenai kegiatannya sehari-hari, review produk terutama soal otomotif, jalan-jalan, hingga bagi-bagi uang yang kerap dilakukannya.

Baca Juga: Dari Sultan Jadi Tersangka, 10 Potret Perjalanan Karier Doni Salmanan

4. Aset sebagai investasi

Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan potret Doni Salmanan (instagram.com/donisalmanan)

Memiliki harta yang melimpah, Doni juga ternyata memiliki aset kekayaan yang tak main-main. Bahkan aset itu dijadikan investasi sendiri. Lalu, aset apa saja yang dimilikinya?

Diketahui, Doni memang menyukai hal-hal yang berbau otomotif. Ia pun memiliki aset seperti motor dan mobil mewah yang didapat dari keuntungan trading. Bahkan nih, ia memiliki aset berupa kripto yang didapat dari profit DogeCoin.

5. Bintang tamu di televisi dan YouTube

Trading Hingga YouTube, Ini 5 Sumber Kekayaan Doni Salmanan potret Doni Salmanan (instagram.com/donisalmanan)

Dengan kesuksesan yang didapat, Doni pun kerap dipanggil di berbagai podcast YouTube untuk menceritakan kisah sukses yang dirintis dari nol. Bahkan tak hanya itu, ia juga kerap muncul di layar kaca agar para penonton terinspirasi oleh dirinya.

Meski bukan artis, kemunculannya di YouTube maupun televisi tentu saja menambah pundi-pundi keuangannya. Maka tak heran jika ini menjadi sumber kekayaan yang didapat.

Kekayaan yang dimilikinya memang didapat atas jerih payah sendiri dan dimulai dari nol. Namun, harta itu terancam hilang dalam seketika karena kasus penipuan yang menjeratnya. Lalu, bagaimana tanggapanmu soal kasus yang satu ini?

Baca Juga: 5 Artis yang Namanya Dicatut untuk Penipuan, Terbaru Ayu Ting Ting

Dian Ardianingsih Photo Verified Writer Dian Ardianingsih

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya