10 Potret Arie Nugroho Jago Main Sepakbola, Jadi Andalan Tim!

Nama Arie Nugroho semakin dikenal publik ketika ia membintangi sinetron Dari Jendela SMP. Pemuda berusia 20 tahun ini mewarisi bakat akting mamanya, Windy Wulandari. Kini Arie masuk dalam deretan aktor pendatang baru yang diperhitungkan.
Sebelum terjun ke dunia entertainment, keseharian Arie disibukkan dengan sekolah dan latihan sepakbola. Dari ia kecil, bakatnya di bidang olahraga sudah diasah. Mendapatkan dukungan penuh dari orangtuanya.
Berikut ini sederet potret Arie ketika menunjukkan keahliannya menggocek si kulit bundar dan mencetak gol ke gawang lawan. Yuk, intip, yuk!
1. Pemuda yang punya nama lengkap Andika Ariansyah Nugroho ini pernah bergabung dengan SSB Buperta Academy
2. Terjun ke dunia akting, tidak membuat putra semata wayang Windy Wulandari ini berhenti main sepakbola
3. Arie merupakan seorang striker dengan nomor punggung 7. Langganan cetak gol ke gawang lawan, lho
4. Ia salah satu pemain yang diandalkan karena sering membawa timnya menjadi pemenang
5. Kepiawaiannya dalam mencari ruang dan menguasai bola patut diacungi jempol. Gagah dan energik, nih
6. Masih baru di dunia akting, Arie justru punya jam terbang tinggi di bidang sepakbola. Bak atlet profesional!
7. Ini saat ia merumput pertama kali di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Seperti biasa, selalu nyumbang gol di setiap pertandingan
8. Persija adalah tim kesayangannya Arie. Terlihat dari jersey yang dikenakannya ini
9. Pesona Arie saat di lapangan bikin kaum hawa klepek-klepek. Pacarnya Flavio Zaviera, nih
10. Arie bergabung dengan komunitas bola yang beranggotakan para selebriti. Ia salah satu pendiri Avengers FC
Setelah menyimak keahlian Arie Nugroho bermain sepakbola, kamu lebih suka gayanya saat akting atau saat beraksi di lapangan hijau? Pastinya kedua bidang tersebut menjadi passion Arie saat ini.