10 yang Artis Menang Golden Globe Awards Pertama Kali di 2026

Ajang penghargaan Golden Globe Awards 2026 telah diselenggarakan pada Senin (12/1/2026). Berbagai peristiwa dan fakta menarik terjadi di edisi penghargaan bergengsi untuk film dan serial internasional bergengsi tersebut. Salah satunya adalah tahun ini cukup banyak artis yang memenangkan penghargaan Golden Globe untuk pertama kalinya.
Salah satu nama besar yang meraih prestasi ini adalah Timothee Chalamet, yang bersinar berkat film terbarunya. Berikut sederet artis yang mengukir sejarah ini di Golden Globe Awards 2026.
1. Setelah lima nominasi, Timothee Chalamet akhirnya membawa pulang piala Golden Globe Awards di tahun 2026, berkat perannya di film Marty Supreme

2. Lewat serial Pluribus, Rhea Seehorn berhasil menyabet penghargaan di kategori Best Female Actor in a Television Series – Drama

3. Teyana Taylor berhasil kalahkan Ariana Grande dan Elle Fanning untuk kategori Best Supporting Female Actor in a Motion Picture

4. Rose Byrne dapat penghargaan untuk Best Female Actor in a Motion Picture – Musical or Comedy, berkat perannya di film If I Had Legs I'd Kick You

5. Wagner Moura bukan hanya pertama kali mendapat penghargaan ini, tapi juga menjadi aktor pria Brasil pertama yang menang Golden Globe Awards

6. Kariernya melejit berkat KPop Demon Hunters, EJAE juga mendapat penghargaan Golden Globe pertamanya di tahun ini

7. Jessie Buckley meraih penghargaan di kategori Best Female Actor in a Motion Picture – Drama, mengungguli Jennifer Lawrence dan Julia Roberts

8. Film One Battle After Another membawa sutradara Paul Thomas Anderson pertama kalinya meraih Best Director sekaligus Best Screenplay

9. Owen Cooper jadi aktor termuda yang meraih penghargaan Golden Globe Awards, juga piala Golden Globe pertama untuknya

10. Akting apik di serial The Studio, membuat Seth Rogen meraih penghargaan untuk kategori Best Male Actor in a Television Series – Musical or Comedy

Dengan akting di film dan serial yang mereka bintangi, layak banget sih akhirnya berkesempatan untuk menang penghargaan Golden Globe ini.



















