5 Anime Horor Terbaik dalam Satu Dekade Terakhir

Dijamin bikin merinding! #HypeIDN

Seiring berkembangnya teknologi, anime semakin diminati dalam satu dekade terakhir. Para studio anime terus meningkatkan kualitas grafis pada anime yang mereka buat, sehingga anime semakin menarik untuk disaksikan. Hal ini tak terkecuali dengan anime bergenre horor.

Dalam satu dekade terakhir, banyak judul anime horor yang sangat laris di pasaran. Meskipun pada dasarnya anime horor sedikit berbeda dengan kisah horor pada umumnya, namun hal tersebut tidak membuat horor menjadi genre yang membosankan dalam anime. Berikut ini adalah lima anime horor terbaik dalam satu dekade terakhir. Penasaran apa saja animenya? Simak ulasan berikut. 

1. Parasyte -the maxim-

https://www.youtube.com/embed/rj63TDpaBWk

Spesies alien parasit tiba-tiba turun dan menginvasi Bumi. Alien ini dapat menguasai tubuh manusia dengan mengambil alih otak korbannya. Seorang pelajar bernama Shinichi Izumi adalah salah satu korban dari parasit tersebut. 

Beruntungnya, alien yang menyerang Shinichi gagal mengambil alih otak Shinichi dan hanya berhasil menguasai tangan kanan Shinichi. Untuk bertahan hidup, mau tak mau alien yang diberi nama Migi tersebut harus berteman baik dengan Shinichi.

2. Tokyo Ghoul

https://www.youtube.com/embed/ETHpMMV8rJU

Dalam seri Tokyo Ghoul, Tokyo adalah tempat yang mengerikan di mana manusia hidup berdampingan dengan kanibal yang bernama Ghoul. Mengerikannya lagi, cukup sulit untuk membedakan manusia dan Ghoul, karena Ghoul memiliki penampilan seperti manusia, dan beraktivitas seperti manusia.

Seri ini berfokus pada Ken Kaneki, seorang remaja yang sangat mencintai buku. Kehidupan Kaneki harus berputar 180 derajat, setelah dirinya diserang oleh Ghoul dan diubah menjadi manusia setengah Ghoul. Mau tak mau, Kaneki harus beradaptasi dengan dunia Ghoul yang sangat mengerikan.

3. Another

https://www.youtube.com/embed/_U_57mzfjB4

Kouichi Sakakibara adalah murid baru yang pindah ke kelas 3-3 di SMP Yomiyama. Saat dirinya bersekolah, ia melihat banyak kejanggalan pada sekolahnya, terutama pada kelas 3-3. Kouichi juga melihat keanehan pada Mei Misaki, seorang gadis yang selalu diperlakukan seolah tidak ada oleh semua guru dan murid.

Dengan rasa keingintahuan yang besar, Kouichi berusaha untuk mengungkap misteri di sekolahnya, sambil mencari cara untuk mengakhiri kutukan di kelas 3-3.

Baca Juga: 5 Anime Horor Terbaik di Netflix yang Wajib Kamu Tonton

4. Deadman Wonderland

https://www.youtube.com/embed/T33wfvCxEG4

Pada awalnya, Ganta Igarashi memiliki kehidupan yang berjalan seperti pelajar pada umumnya. Namun, kehidupan Ganta seketika berubah setelah teman satu kelasnya dibantai oleh pria misterius, dan dirinya dituduh atas kesalahan yang sebenarnya tidak pernah ia lakukan.

Alhasil, Ganta dikirim ke penjara Deadman Wonderland, tempat di mana para narapidana membunuh satu sama lain hanya untuk hiburan para penonton. Meskipun telah mengalami hal yang paling mengerikan dalam hidupnya, Ganta harus tetap mempertahankan kewarasannya agar dirinya dapat bertahan hidup dalam penjara tersebut.

5. The Promised Neverland

https://www.youtube.com/embed/ApLudqucq-s

Meskipun harus hidup tanpa orang tua, namun kehidupan anak-anak di panti asuhan Grace Field House selalu terlihat bahagia berkat kasih sayang Mama. Namun, anak-anak di panti asuhan tersebut tidak menyadari bahwa Mama menyembunyikan rahasia kelam tentang panti asuhannya.

Semuanya berubah menjadi mengerikan setelah Norman dan teman-temannya menemukan fakta bahwa anak yang pergi tidak pernah diadopsi, melainkan anak-anak tersebut dijadikan tumbal untuk dipersembahkan kepada iblis.

Adakah dari lima anime di atas yang sudah kamu tonton? Dengan genre menarik ini, pastinya serial tidak membosankan untuk ditonton. Kisah yang ditawarkan pun tidak biasa dibanding dengan anime genre lainnya. Jadi kamu lebih suka anime horor atau yang lainnya?

Baca Juga: 5 Anime yang Harus Kamu Tonton jika Kamu Pencinta Anime Naruto

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya