5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam Anime

Saking kuatnya sampai jadi jurus terlarang!

Ada banyak cara para karakter anime untuk mendapatkan jurus yang sangat kuat. Bagi sebagian karakter anime, mereka harus menjalani pelatihan yang keras terlebih dahulu untuk mendapatkan jurus yang kuat. Sementara itu, ada beberapa jurus yang bisa memberikan penggunanya kekuatan yang besar dalam waktu singkat, tetapi tetap memberikan dampak yang besar, contohnya kelima jurus terlarang terkuat dalam anime ini.

Kekuatan kelima jurus ini memang tidak dapat diremehkan. Namun, untuk alasan tertentu, kelima jurus ini dilarang untuk digunakan. Mau tahu jurus apa saja dan mengapa jurus tersebut dilarang? Simak ulasan berikut.

1. Delapan Gerbang Batin (Naruto)

5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam AnimeGuy membuka Delapan Gerbang Batin. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

 

Dalam dunia Naruto, setiap manusia memiliki delapan gerbang yang membatasi kekuatan setiap individu. Ketika satu gerbang dibuka, itu akan memberikan peningkatan kekuatan fisik kepada penggunanya. Semakin banyak gerbang yang dibuka, semakin besar kekuatan yang didapatkan.

Ketika seseorang membuka kedelapan gerbang, orang tersebut akan mendapatkan kekuatan fisik dan kecepatan yang superior dalam waktu yang singkat. Dalam mode ini, penggunanya akan tidak terkalahkan, tetapi itu juga menghancurkan tubuh penggunanya pada saat yang bersamaan.

Melepaskan Delapan Gerbang Batin sama dengan bunuh diri karena apa yang akan dihadapi setelah menggunakan jurus ini adalah kematian. Might Guy adalah satu-satunya orang yang berhasil bertahan hidup setelah menggunakan jurus ini meski dirinya tetap cacat setelahnya.

2. Transmutasi Manusia (Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam AnimeEd dan Al melakukan Transmutasi Manusia. (dok. Bones/Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

 

Transmutasi Manusia dipercaya bisa membangkitkan kembali seseorang yang sudah mati. Namun, ritual ini tidaklah lebih dari ritual tabu karena seseorang yang sudah mati tidak akan pernah hidup lagi. Ketika seseorang melakukan Transmutasi Manusia, mereka akan diseret ke dalam Gerbang Kebenaran dan bertemu dengan Truth.

Di sana, mereka akan melalui proses saat semua pengetahuan tentang alam semesta masuk ke dalam kepala. Karena prosesnya yang sangat menyakitkan, manusia biasa tidak akan dapat menahan rasa sakitnya. Sebagai gantinya, orang tersebut juga akan kehilangan sesuatu yang berharga bagi mereka sebagai bayaran atas pengetahuan itu.

Edward dan Alphonse Elric adalah orang yang pernah melakukan ritual terlarang ini. Saat itu, mereka mencoba untuk membangkitkan kembali ibunya yang sudah meninggal, Trisha Elric. Alih-alih mendapatkan kembali ibunya, Ed malah kehilangan salah satu tubuhnya dan Al kehilangan seluruh tubuhnya. Demi menyegel jiwa Al dalam baju zirah, Ed menukarkan salah satu tangannya dengan jiwa Al.

Baca Juga: 5 Anime Terbaik dengan Karakter Utama yang Genius

3. Level Zero (Hellsing Ultimate)

5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam AnimeAlucard dalam wujud Vlad the Impaler. (dok. MADHOUSE/Hellsing Ultimate)

 

Bahkan, tanpa jurus terlarangnya, Alucard sebenarnya sudah menjadi vampir yang overpowered. Dirinya disenjatai dengan pistol antivampir, kecepatan yang setara dengan kecepatan cahaya, dan regenerasi yang supercepat. Namun, ketika kondisi mendesaknya, Alucard terpaksa harus menggunakan jurus terlarangnya, yaitu Level Zero.

Jurus ini memungkinkan Alucard untuk kembali ke dalam wujud aslinya sebagai Vlad the Impaler. Dalam wujud ini, Alucard dapat membangkitkan kembali semua jiwa yang sudah ia bunuh untuk menjadi sekutunya. Mengingat sudah tidak terhitung berapa banyak nyawa yang ia bunuh, Alucard dapat memenuhi London dengan pasukan mayatnya.

4. Edo Tensei (Naruto)

5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam AnimeEdo Tensei (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

 

Sama seperti Transmutasi Manusia, Edo Tensei juga dilarang karena pada dasarnya menentang hukum alam. Jurus ini memungkinkan penggunanya untuk membangkitkan kembali seseorang yang sudah mati. Orang yang dibangkitkan bisa dikendalikan sesuka hati oleh penggunanya.

Tak hanya karena menentang hukum alam, jurus ini juga dilarang karena membutuhkan korban hidup. Seseorang yang melakukan Edo Tensei harus menggunakan tubuh seseorang yang masih hidup yang nantinya akan menjadi wadah dari orang yang akan dibangkitkan.

5. Sihir Hitam Ankhseram (Fairy Tail)

5 Jurus Terlarang Terkuat yang Pernah Ada dalam AnimeZeref Dragneel (dok. A-1 Pictures/Fairy Tail)

 

Sihir Hitam Ankhseram dilarang karena memberikan kutukan mengerikan kepada penggunanya. Sihir ini memang memberikan kekuatan yang mengerikan kepada penggunanya. Sihir Hitam Ankhseram memberikan penggunanya keabadian dan kemampuan untuk membunuh siapa saja yang disentuhnya.

Namun, di samping itu, kekuatan tersebut juga tidak dapat dikendalikan. Pengguna sihir ini akan memiliki kutukan yang membuat mereka tidak bisa hidup dengan orang lain. Pasalnya, semakin mereka menghargai sebuah kehidupan, kekuatan mereka semakin tidak dapat dikendalikan.

Tidak diragukan lagi bahwa kelima jurus di atas adalah jurus terkuat yang pernah ada dalam anime. Meski begitu, kelima jurus tersebut tetap merupakan jurus terlarang yang tidak boleh digunakan. Menurutmu, jurus terlarang apa lagi yang tak kalah kuat dengan kelima jurus di atas?

Baca Juga: 5 Kutukan Paling Mengerikan yang Pernah Ada dalam Anime

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya