5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!

Pasti trauma seumur hidup

Dalam semesta anime, ada beberapa karakter penjahat yang pernah melakukan pembunuhan massal. Dari sekadar kehilangan kendali sampai untuk alasan yang baik, karakter-karakter ini benar-benar melupakan kemanusiaan demi mencapai tujuannya.

Nah, berikut ini adalah sederet karakter yang pernah menjadi saksi pembantaian. Di bawah ini ada lima karakter anime yang selamat dari pembunuhan massal. Mau tahu siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut.

1. Sasuke Uchiha (Naruto)

5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!Sasuke menyaksikan pembantaian klan Uchiha. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Pembantaian klan Uchiha merupakan salah satu tragedi terbesar yang pernah terjadi dalam semesta Naruto. Pembantaian ini dilakukan oleh Itachi Uchiha, kakak dari Sasuke Uchiha. Sasuke menjadi satu-satunya yang selamat dari pembantaian ini karena pembantaian tersebut memang dilakukan untuk menyelamatkannya.

Ketika kepala klan Uchiha, Fugaku Uchiha, mulai merencanakan kudeta, Danzo Shimura mencoba mengambil keuntungan dari konflik tersebut. Danzo mendesak Itachi dengan memberinya dua pilihan, yaitu membiarkan perang saudara antara Konoha dan Uchiha terjadi atau menyelamatkan desa serta Sasuke dengan membunuh klannya. Ditekan oleh rasa trauma terhadap peperangan, Itachi memutuskan untuk membunuh klannya sendiri demi melindungi adiknya.

 

2. Kurapika Kurta (Hunter x Hunter)

5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!Kurapika Kurta (dok. MADHOUSE/Hunter x Hunter)

Klan Kurta memiliki mata yang unik yang sangat mahal di pasar gelap. Hal ini membuat mereka diburu banyak orang. Lantas, mereka harus mengasingkan diri ke tengah hutan. Nahas, lokasi mereka akhirnya ditemukan oleh kelompok kriminal paling berbahaya, Phantom Troupe.

Phantom Troupe langsung melakukan pembantaian terhadap klan Kurta untuk mengambil mata mereka. Beberapa anggota klan bahkan disiksa terlebih dahulu untuk mendapatkan mata yang sempurna. Kurapika menjadi satu-satunya yang selamat dari pembantaian ini karena dirinya tidak ada di desa ketika pembantaian terjadi.

Sepulangnya ke desa, Kurapika menemukan pemandangan yang mengerikan dengan mayat dan darah yang ada di mana-mana. Melihat hal tersebut, Kurapika bersumpah untuk balas dendam kepada Phantom Troupe. Tak hanya itu, Kurapika juga memburu orang-orang yang membeli mata klannya.

Baca Juga: 5 Anime yang Cocok Ditonton Bersama Pasangan, Romantis Abis!

3. Nico Robin (One Piece)

5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!Robin melarikan diri. (dok. Toei Animation/One Piece)

Nico Robin mungkin adalah salah satu karakter dengan latar belakang paling tragis dalam seri One Piece. Saat dirinya masih kecil, Robin harus menyaksikan bagaimana Pemerintah Dunia membakar habis kampung halamannya. Semuanya dimulai ketika ibu Robin, Nico Olvia, ditangkap oleh Pemerintah Dunia.

Setelah diketahui bahwa Ohara mempelajari Abad Kekosongan, Pemerintah Dunia memulai Buster Call di Ohara. Mereka menurunkan Laksamana untuk membumihanguskan Ohara. Robin yang saat itu masih kecil berhasil selamat berkat bantuan Jaguar D Saul dan Aokiji.

Meskipun selamat dari pembantaian tersebut, Robin tidak pernah hidup tenang. Robin terus hidup dalam pelarian karena dirinya diburu oleh Pemerintah Dunia. Hingga setelah dewasa, Robin akhirnya menemukan teman yang melindunginya, yaitu Topi Jerami.

4. Nezuko Kamado (Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!Nezuko berusaha memakan Tanjiro. (dok. Crunchyroll/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

Pembantaian keluarga Kamado adalah kunci plot dari seri Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba. Ketika Tanjiro sedang mencari nafkah, sang Raja Iblis, Muzan Kibutsuji, membunuh semua anggota keluarga Kamado. Adik Tanjiro, Nezuko, menjadi satu-satunya yang selamat dari pembantaian tersebut.

Meski begitu, itu hanyalah awal dari penderitaan Nezuko. Meskipun dirinya selamat, Nezuko diubah menjadi iblis dan hampir memakan kakaknya. Melihat hal tersebut, Tanjiro bergabung dengan Korps Pemburu Iblis untuk mengembalikan Nezuko menjadi manusia.

5. Ganta Igarashi (Deadman Wonderland)

5 Karakter Anime yang Selamat dari Pembunuhan Massal, Ngeri!Ganta menyaksikan pembantaian teman sekelasnya. (dok. Netflix/Deadman Wonderland)

"Sudah jatuh, tertimpa tangga" adalah peribahasa yang menggambarkan kemalangan Ganta Igarashi. Ganta tidak pernah menyangka bahwa hidupnya akan berubah menjadi mengerikan dengan seketika. Ketika kelasnya hendak melakukan study tour, sosok misterius muncul dan membunuh semua teman sekelas Ganta. 

Lebih buruk lagi, Ganta dituduh telah melakukan kejahatan keji tersebut. Karena kejahatan yang tidak pernah ia lakukan, Ganta dipenjara di Deadman Wonderland. Di sana, Ganta harus bermain permainan kematian untuk dapat bertahan hidup.

Kelima karakter di atas pasti mengalami trauma yang hebat. Bagaimana tidak, bukan hal mudah untuk menjadi saksi dari sebuah pembantaian. Terlebih, mereka juga kehilangan keluarga dan teman mereka dalam pembantaian tersebut. Bagaimana pendapatmu?

Baca Juga: 5 Karakter Ayah di Anime yang Menelantarkan Anaknya

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya