10 Fakta Kiki Fatmala yang Ternyata Telah Memeluk Agama Kristen

Kiki Fatmala merupakan artis era 90-an yang terkenal berkat bakat aktingnya yang mumpuni. Salah satu film yang membuat namanya makin dikenal adalah Si Manis Jembatan Ancol.
Kiki sempat jadi sorotan lantaran dirinya diketahui telah dibaptis pada 2019 lalu. Kabar dirinya pindah agama pun beredar meskipun ia sendiri tak membuka suara.
Beberapa waktu lalu, diketahui bahwa ia telah pindah agama Kristen. Ia juga sempat menceritakan pengalamannya pindah agama dalam suatu kesaksian di sebuah gereja. Berikut adalah beberapa faktanya!
1. Kiki awalnya tak sengaja mendengar lagu rohani saat mengunjungi rumah temannya pada 2014 lalu
2. Setelah pulang, ia merasakan ada kedamaian dalam dirinya
3. Ia kembali mengunjungi rumah temannya tersebut beberapa kali dan meminta memutar lagu rohani
4. Kiki lalu memberanikan diri meminta temannya mengajak ia ke gereja
5. Kiki sempat takut duduk di kursi paling depan karena ada kamera yang menyorotnya. Ia takut ada yang tau dirinya
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Potret Terkini Kiki Fatmala, Masih Bugar di Usia 50 Tahun
6. Beberapa kali ke Gereja, Kiki mantap memeluk agama Kristen dan dibaptis. Foto baptisnya sempat jadi sorotan pada 2019 lalu
7. Tak hanya itu, Kiki juga mendoakan suaminya yang beragama Buddha kala itu agar bisa memeluk agama Kristen dan beribadah bersama
8. Berkat doanya itu, suaminya akhirnya meminta sendiri untuk dibaptis dan memeluk agama Kristen
9. Kiki Fatmala dan suaminya lalu menikah pada 2020 lalu secara Kristen dan hidup bahagia
10. Meski situasi pandemik masih berlangsung, Kiki Fatmala mengaku tetap setia beribadah secara daring
Sudah memeluk keyakinan baru, semoga Kiki dan keluarga selalu bahagia dalam menjalani kehidupan, ya.
Baca Juga: Bak Anak Kandung, 9 Momen Akrab Kiki Fatmala Bareng Keponakan
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.