Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Biodata dan Profil Steffi Zamora, Eks Girlband Kini Aktif Jadi Aktris

Steffi Zamora (instagram.com/steffizamoraaa)
Intinya sih...
  • Steffi Zamora dan Nino Fernandez menjadi perbincangan di media sosial
  • Steffi Zamora memulai kariernya sebagai artis cilik di usia 12 tahun
  • Steffi telah membintangi sejumlah sinetron, serial, hingga film sejak debutnya sebagai personel Elovii

Steffi Zamora dan Nino Fernandez menjadi perbincangan di media sosial setelah mengunggah momen kedekatan di pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier. Unggahan tersebut menguatkan isu kedekatan mereka yang selama ini jadi pertanyaan netizen.

Tak sedikit yang penasaran dengan sosok Steffi Zamora. Kenalan, yuk!

1. Biodata Steffi Zamora

Steffi Zamora (instagram.com/steffizamoraaa)

  • Nama lengkap: Stefhanie Zamora Husen Stotzel
  • Nama panggung: Steffi Zamora
  • Nama panggilan: Steffi
  • Tanggal lahir: 15 Desember 2000
  • Keturunan: Jerman-Indonesia
  • Pekerjaan: Aktris, penyanyi
  • Tahun aktif: 2012 - sekarang
  • Akun Instagram: @steffizamoraaa

2. Perjalanan karier Steffi Zamora

Steffi Zamora (instagram.com/steffizamoraaa)

Steffi Zamora memulai kariernya di dunia hiburan sebagai salah satu personel girl group Elovii yang dibentuk pada tahun 2012. Setelah 5 tahun bergabung, girl group tersebut bubar.

Ketika masih menjadi personel Elovii, Steffi Zamora juga sempat beradu akting di film dan sinetron, seperti CJR the Movie (2015) dan Hanya Kamu 2 (2013). Kini, ia berkarier sebagai aktris dan solois yang sempat merilis single.

3. Daftar karya Steffi Zamora

Steffi Zamora (instagram.com/steffizamoraaa)

Steffi Zamora telah membintangi sejumlah sinetron, serial, hingga film sejak debutnya sebagai personel Elovii. Kini, dirinya berkarier solo dan berikut beberapa karya-karya dari Steffi:

Sinetron

  • Hanya Kamu 2 (2013)
  • Semua Sayang Eneng (2014)
  • Aisyah Putri the Series: Jilbab in Love (2014)
  • Rain (2015)
  • Tarzan dan Zaenab (2015)
  • Pondok Pak Cus (2015)
  • Bintang Samudera (2022)
  • Cinta Tanpa Karena (2023)

Serial

  • Get Married (2020)
  • Radio Vlog (2020)
  • Mama Mama Milenial (2021)
  • My Fussy Boss (2021)
  • Kaget Nikah (2021)
  • 17 Selamanya (2022)
  • Kupu Malam (2022)
  • Suami-Suami Masa Kini 2 (2023)
  • Suami-Suami Masa Kini 3 (2024)

Film

  • Tiga Sekawan: Iiihhh... Hantu...??? (2013)
  • CJR the Movie (2015)
  • Ghost (2018)
  • Bluebell (2018)
  • Sajen (2018)
  • Alas Pati: Hutan Mati (2018)
  • 13: The Haunted (2018)
  • Uka-Uka the Movie: Nini Tulang (2019)
  • Koboy Kampus (2019)
  • Kembalinya Anak Iblis (2019)
  • Danur 3: Sunyaruri (2019)
  • Lampor: Keranda Terbang (2019)
  • Milea: Suara dari Dilan (2020)
  • Titisan Setan 2 (2021)
  • Menunggu Bunda (2021)
  • Love is Magic (2021)

Steffi Zamora memulai kariernya sebagai artis cilik di usia 12 tahun dan kini aktif di bidang akting.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Zahrotustianah
Erfah Nanda
Zahrotustianah
EditorZahrotustianah
Follow Us