Bocoran The Batman 2, Ungkap Jadwal Tayang hingga Karakter Villain

DC Studios mengumumkan rangkaian proyek yang tengah mereka kerjakan saat mengisi panel San Diego Comic Con (SDCC) 2024. Beberapa serial, termasuk animasi, akan dirilis pada akhir 2024 hingga sepanjang 2025.
Sutradara The Batman, Matt Reeves, juga mengumumkan bocoran-bocoran mengenai sekuel dari film Batman yang dibintangi Robert Pattinson tersebut. Mulai dari jadwal rilis hingga karakter villain yang bakal muncul, simak bocorannya menurut sang sutradara, yuk!
1. Mulai syuting awal 2025
Dilansir Screenrant, Rabu (31/7/2024), menurut Matt Reeves sejauh ini sekuel The Batman akan diberi judul The Batman - Part II. Film ini sedang digarap dan detail-detail mengenai plotnya masih belum diungkapkan.
Meski begitu, sang sutradara membocorkan perkembangan proses produksinya. The Batman 2 akan mulai melakukan syuting pada awal tahun 2025 mendatang.
2. Direncanakan rilis pada Oktober 2026
Sebagai pengingat, film The Batman berakhir dengan cerita yang cukup menggantung di mana Gotham City dibanjiri air setelah The Riddler meledakkan bom-bom yang ia tanam.
Meski detail cerita masih belum ada bocoran, The Batman 2 kemungkinan akan menceritakan kejadian langsung dari peristiwa tersebut. Karakter Joker versi Barry Keoghan yang sempat di-spill di ending juga diharapkan muncul sepenuhnya. The Batman - Part II direncanakan rilis pada Oktober 2026.
3. Penguin kembali jadi villain
Selain memastikan jadwal syuting dan rilis, Matt Reeves juga membocorkan soal karakter villain yang nantinya akan muncul di sekuelnya. Penguin versi Colin Farrell disebut akan kembali menjadi salah satu villain yang muncul.
Sebelum jadi villain di The Batman 2, Penguin akan tampil dalam serial solo berjudul The Penguin yang akan tayang di HBO mulai 19 September 2024.
Asal usul Penguin akan banyak dibahas di serial The Penguin yang mungkin akan jadi jembatan menuju cerita The Batman - Part II.