Baek Yerin dan Jamie Park tentu bukanlah sosok asing lagi bagi para penikmat musik KPop. Keduanya merupakan mantan anggota grup duo besutan JYP Entertainment, yakni 15&.
Sama-sama memiliki kemampuan vokal yang mumpuni, saat ini keduanya fokus menjalani karier sebagai penyanyi solo.
Nah, secara kebetulan Yerin dan Jamie juga sama-sama melakukan comeback solo di bulan Desember ini, lho.
Yerin comeback dengan album baru bertajuk 'tellusaboutyourself', sementara Jamie kembali sapa penggemar dengan single berjudul '5 Christmas Languages'.
Sama-sama menawan dan berbakat, yuk intip sepuluh adu pesona antara dua mantan anggota 15&, Yerin dan Jamie di bawah ini.
