7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!

Shazam! sampai Avengers ramaikan layar lebar 2019

Di tahun 2019 ada sejumlah film superhero keren yang telah lama dinantikan kehadirannya. Entah itu adaptasi dari karakter komik legendaris atau ciptaan baru para film maker Hollywood.

Film-film ini sukses merebut perhatian para penikmat sinema di seluruh dunia. Yuk tengok 7 film superhero terpopuler sepanjang 2019.

1. X-Men: Dark Phoenix (8 Juni 2019) dinanti-nanti walau tak bisa memuaskan seluruh fans di bumi

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. 20th Century Fox

Sutradara: Simon Kinberg
Pemeran: Sophie Turner, James McAvoy, Michael Fassbender

Setelah beberapa kali ditunda tanggal rilisnya, akhirnya X-Men: Dark Phoenix bakal tayang juga. Film ini berkisah tentang Jean Grey yang mengalami transformasi menjadi Dark Phoenix. Saat melakukan misi penyelamatan berbahaya di luar angkasa, ia terpapar kekuatan cosmic yang mengubahnya jadi salah satu mutan terkuat di dunia.

Walau sangat dinantikan sebagai penutup saga X-Men universe, sayang Dark Phoenix tidak mendapatkan respons seperti yang diharapkan selama ini. Film ini bahkan disebut sebagai salah satu film X-Men paling buruk. Dengan budget USD200 juta, Dark Phoenix hanya mampu mencetak USD252,4 juta atau sekitar Rp3,5 triliun.

Namun tentu saja antusiasme penggemar setia dan penonton di seluruh dunia tetap tinggi. IDN Times pun memberi skor 2,5/5 untuk X-Men: Dark Phoenix. 

2. Brightburn (10 Mei 2019) ajak penonton merinding ngeri membayangkan 'Superman' psikopat

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. Sony Pictures

Sutradara: David Yarovesky
Pemeran: Elizabeth Banks, Jason A. Dunn

Brightburn diproduseri oleh James Gunn. Salah satu tokoh di balik kesuksesan film-film Marvel Studio seperti Guardians of the Galaxy dan sekuelnya, serta Avengers: Infinity War dan Endgame. Film yang ditulis oleh saudaranya, Brian dan Mark Gunn ini punya premis unik: gimana jadinya kalau entitas seperti Superman ternyata jahat!

Film ini menceritakan seorang bayi alien yang terdampar di Brightburn, Kansas dan diasuh oleh pasangan manusia. Bayi yang diberi nama Brandon ini tumbuh jadi anak yang tampak normal. Tapi ia lambat laun menyadari kekuatannya. Alih-alih jadi Superman yang baik hati, ia meneror warga Brightburn.

Brightburn mendapat mixed review. Eksekusi film superhero dengan nuansa horor thriller ini dipandang oke, sayang masih ada beberapa sisi yang berpotensi untuk digali namun tidak terwujud. Dengan modal hanya USD12 juta, film ini berhasil mencetak USD32,9 juta atau sekitar Rp458,5 miliar IDN Times memberi skor 3,5/5 untuk Brightburn.

3. Captain Marvel sukses tuai pujian dan keuntungan walau sempat direndahkan

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. Marvel Studio

Sutradara: Anna Boden, Ryan Fleck
Pemeran: Brie Larson, Jude Law, Samuel L. Jackson

Para fans Marvel pastinya gak ketinggalan film superhero wanita pertama dari Marvel Cinematic Universe ini. Jika DC Cinematic Universe punya Wonder Woman, maka Marvel sukses menggebrak dengan Captain Marvel.

Captain Marvel bercerita tentang sosok Carol Danvers, seorang mantan pilot Angkatan Udara Amerika Serikat. Ia telah berubah menjadi salah satu jagoan terhebat di galaksi dan bergabung dengan Starforce, tim militer bangsa Kree. Bagaimana ceritanya?

Film ini menuai pujian dan respons positif. Walau sempat diserang dengan bom review buruk dan dicela para kaum misoginis, Captain Marvel tetap berjaya sebagai salah satu film Marvel Cinematic Universe paling laris. Bayangkan, USD1,128 miliar lebih atau sekitar Rp15,751 triliun berhasil dicetak olehnya. IDN Times memberi skor 4,5/5 untuk Captain Marvel.

Baca Juga: 10 Film Hollywood Terlaris di 2019, Penghasilannya Fantastis!

4. Shazam! (5 April 2019) warna baru dari DC Universe yang pukau penonton

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. Warner Bros

Sutradara: David F. Sandberg
Pemeran: Asher Angel, ZacharyLevi, Mark Strong

Shazam! sudah mencuri hati fans sejak trailer pertamanya muncul tahun lalu. Film superhero DC ini jadi menarik karena tampil berbeda dari DC Universe yang identik dengan citra gelap.

Shazam! menceritakan petualangan Billy Batson, bocah cilik yang mendapat kekuatan super dan bisa berubah jadi jagoan dewasa jika mengucapkan mantra khusus. Seperti apa jadinya ya?

Shazam! jadi salah satu film yang turut sukses mengangkat pamor DC Universe. Film ini menuai respons positif dari fans dan kritikus. USD364,6 juta atau sekitar Rp5 triliun berhasil diraupnya. Duniaku.com memberi skor 4/5 untuk Shazam!

5. Joker (2 Oktober 2019) tak hanya jadi hiburan tetapi juga pelajaran bagi pemirsanya

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. Warner Bros

Sutradara: Todd Phillips
Pemeran: Joaquin Phoenix, Zazie Beetz

Adaptasi terbaru film Joker telah lama dinantikan kehadirannya. Film yang mendapat standing ovation dalam penayangan perdananya di Venice Film Festival ini laku keras dan mencapai popularitas yang fenomenal.

Joker menceritakan tentang, Arthur Fleck, seorang komedian gagal yang alami gangguan mental dan kerap menjadi korban kekerasan sosial. Diabaikan oleh masyarakat, Fleck perlahan-lahan larut dalam kegilaan sembari bertransformasi menjadi otak kriminal yang dikenal sebagai Joker.

Sesuai dengan popularitas dan hype-nya selama ini Joker sukses mereguk keuntungan besar. USD1,062 miliar lebih atau sekitar Rp14,840 triliun berhasil dikeruk. Tak sekadar jadi hiburan, banyak penonton yang menangkap makna lebih dalam dari film ini. IDN Times memberi skor 4,5/5 untuk Joker.

6. Spider-Man: Far from Home (3 Juli 2019)

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!dok. Sony Pictures

Sutradara: Jon Watts
Pemeran: Tom Holland, Jake Gyllenhaal, Zendaya

Spider-Man: Far from Home ber-setting tepat setelah kejadian dalam Avengers: Endgame. Di film ini, penonton bisa melihat seperti apa reaksi dunia setelah Iron Man tewas berkorban dalam perang melawan Thanos.

Termasuk upaya Spider-Man yang sangat dekat dengan Tony Stark untuk move on. Peter Parker pun mengikuti karya wisata bersama teman-teman sekolahnya ke Eropa. Namun di sana ia malah bertemu dengan tantangan baru!

Sesuai ekspektasi, Spider-Man: Far from Home berhasil baik dari segi kritik maupun komersial. Film garapan Jon Watts ini sukses mengantongi USD1,131 miliar lebih atau sekitar Rp15,802 triliun! IDN Times memberi skor 3,5/5 untuk Spider-Man: Far from Home.

7. Avengers: Endgame (24 April 2019) kisah penyelamatan dunia yang berhasil cetak skor fantastis

7 Film Superhero Terpopuler di 2019, Bikin Semangat hingga Baper!

Sutradara: Anthony Russo, Joe Russo
Pemeran: Robert Downey, Jr., Chris Evans, Scarlett Johansson

Yang satu ini sudah pasti wajib ditonton. Walau bukan fans Marvel pun, kamu pasti ikutan penasaran sama hebohnya film Avengers: Endgame. Di sini semua pertanyaan dan misteri dari Avengers: Infinity War terjawab. Ini juga jadi film terakhir bagi sejumlah aktor beken seperti Chris Evans dan Robert Downey Jr untuk bermain sebagai Captain America dan Iron Man.

Dan memang gak main-main sih. Boleh dibilang Avengers: Endgame merupakan salah satu film paling heboh dalam satu dekade terakhir. Tak cuma dipuji, film besutan Russo brothers ini sukes mencetak USD2,797 miliar lebih atau sekitar Rp39,060 triliun. Ini membuat Endgame jadi film dengan penghasilan tertinggi di dunia. IDN Times memberi skor 4,5/5 untuk Avengers: Endgame.

Itu dia 7 film superhero terpopuler dan paling fenomenal sepanjang 2019. Gak semuanya sukses, tetapi masing-masing dapat tempat spesial di hati para penikmat film jagoan di Indonesia maupun mancanegara. Tahun depan bakal sekeren ini juga gak ya?

Baca Juga: 9 Film Horor Hollywood yang Paling Bikin Merinding di 2019

Topik:

  • Triadanti
  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya