Suka Lagu 'Sunset Road'? Ini 7 Lagu Serupa yang Gak Kalah Catchy!

Selain enak di dengar, lagu-lagu ini bikin kamu nostalgia

"Sunset Road" adalah lagu bernuansa city pop yang dinyanyikan oleh penyanyi Jepang, Reiko Takahashi pada tahun 1980-an. Lagu ini bercerita tentang hubungan asmara yang sudah basi dan kehilangan gairah. Dengan melodi yang catchy, "Sunset Road" menciptkan atmosfer yang menenangkan saat didengarkan.

"Sunset Road" yang merupakan lagu 80an sendiri kembali populer setelah tren retro menjamur di kalangan milenial dan gen Z di tahun 2020-an. Lagu ini kerap dijumpai sebagai backsound video Reels Instagram, TikTok, Capcut, dan juga YouTube. Nah, kalau kamu suka dengan musik city pop yang penuh warna seperti "Sunset Road", cek tujuh musik dengan nuansa serupa di bawah ini!

1. Anri - "Remember Summer Days"

https://www.youtube.com/embed/yHKb38-nl3U

Memiliki lirik yang menceritakan rasa rindu seseorang terhadap kehangatan, seperti hangatnya musim panas dari sang mantan, alunan melodi "Remember Summer Days" tidak sesendu kisah yang dikandungnya.

Dengan instrumen yang funky dan jazzy, lagu ini bakal membangkitkan perasaan nostalgia mu terhadap momen-momen hangat dan bahagia. Vokal Anri yang breathy dan aransemen musiknya yang easy listening dijamin bakal bikin kamu ketagihan buat dengerin lagu ini!

2. Miki Matsubara - "Stay with Me"

https://www.youtube.com/embed/moR4uw-NWLY

Siapa yang gak pernah denger lagu "Stay with Me"? Sejak 2020, lagu yang menggambarkan momen kasmaran ini jadi sangat populer di aplikasi TikTok. Dengan tempo sedang dan vokal yang lembut, "Stay With Me" telah digunakan untuk lebih dari 400 ribu unggahan di platform tersebut.

Instrumennya yang catchy dan bersemangat bakal ngasih kamu nuansa yang cerah, positif, dan romantis saat kamu mendengarnya. Maka dari itu,  lagu ini cocok banget buat diputar saat kamu memiliki suasana hati yang buruk.

Baca Juga: 5 Lagu KPop Ini Dibuat untuk Mendiang Keluarga Tercinta

3. Meiko Nakahara - "Fantasy"

https://www.youtube.com/embed/2Kt8HP1VEPU

Sekali dengar, "Fantasy" bakal menyapa kamu dengan melodi yang ceria dan optimis. Dibalut dengan irama santai dan sentuhan disko ringan, lagu ini bisa bikin kamu joget-joget tipis saat mendengarnya.

Melalui vokal yang ekspresif, Meiko Nakahara dengan "Fantasy" mengekspresikan perasaan hangat, ceria, dan penuh harap setelah melalui masa-masa sulit dalam urusan cinta.  Memiliki lirik dan instrumen yang easy listening, "Fantasy" terus digemari dan dianggap sebagai salah satu lagu city pop terbaik sepanjang masa.

4. Junko Ohashi - "Telephone Number"

https://www.youtube.com/embed/XJWqHmY-g9U

Menggunakan synthesizer dan drum machine dalam aransemen musiknya, lagu bergenre city pop yang satu ini bakal membawa kamu ke dalam atmosfer yang santai dan menghanyutkan saat mendengarnya. 

Berkat irama dan melodinya yang groovy dan sangat nostalgic, "Telephone Number"  telah menjadi salah satu lagu City Pop paling ikonik dan digemari sampai sekarang.

5. Momoko Kikuchi - "Mystical Composer"

https://www.youtube.com/embed/Cjf11e9dCcw

Memiliki irama yang santai dan jazzy, lagu ini menggambarkan perjalanan emosional seseorang yang baru saja menghadapi kehilangan dan mencoba untuk menyelami kenangan-kenangan berharga.

Mengandung lirik yang puitis dan imajinatif, lagu ini memberikan nuansa dreamy yang cocok didengarkan saat kamu mau bersantai dan menikmati suasana.

6. Junko Yagami - "BAY CITY"

https://www.youtube.com/embed/aQGvlemqUpE

Bercerita tentang rasa rindu terhadap kenangan-kenangan di sebuah kota bernama Bay City bersama mantan kekasih, "BAY CITY" menggabungkan elemen musik pop dengan sentuhan jazz dan funk yang enak di dengar.

Tempo musik yang sedang membuat lagu ini cocok didengarkan, baik saat beraktivitas maupun sekadar bermalas-malasan. Dijamin, instrumennya yang catchy bakal buat mood-mu bagus seharian!

7. Tomoko Aran - "Midnight Pretenders"

https://www.youtube.com/embed/7pPb5fmumNo

Berbeda dari ke enam lagu sebelumnya yang cenderung memiliki irama optimis dan bersemangat, lagu yang satu ini lebih santai dan mendayu-dayu.

Menyuguhkan instrumen yang dreamy sejak awal, "Midnight Pretenders" sangat cocok untuk diputar di hari yang santai. Vokal Tomoko Aran yang airy dan tempo yang cukup lambat bakal dengan mudah membawa kamu untuk bernostalgia, mengingat masa-masa indah dengan orang yang kamu cinta.

Ketujuh lagu di atas memiliki instrumen dan vibes yang serupa dengan lagu "Sunset Road". Tidak hanya nada dan iramanya yang terdengar setipe, tujuh lagu tersebut juga sama-sama bergenre city pop dan di rilis di tahun 80-an.

Baca Juga: 7 Situs Terbaik untuk Unduh Lagu Bebas Copyright untuk Video YouTube

Dara Clarisa Photo Writer Dara Clarisa

wanna share the things I like

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi

Berita Terkini Lainnya