Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea Awaken

Penggemar drama misteri dan kriminal, wajib merapat!

Drama Awaken yang tayang setiap Senin dan Selasa malam di tvN sayang banget bila dilewatkan. Drama yang dibintangi Nam Goong Min, Seolhyun AOA, dan Lee Chung Ah ini menyajikan misteri kejahatan yang kompleks.

Bila kamu penggemar drama misteri atau butuh tontonan bagus, inilah setidaknya enam alasan drama Awaken layak masuk daftar tontonmu.

1. Menyajikan misteri kejahatan yang kompleks

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenAwaken (Dok. tvN)

Drama Awaken mengangkat cerita tentang upaya para detektif dalam menyingkap kasus-kasus pembunuhan yang berkaitan dengan tragedi 28 tahun lalu. Tragedi tersebut terjadi di sebuah tempat terpencil bernama Desa Malam Putih.

Peristiwa itu disebabkan kongkalikong pengusaha, ilmuwan, dan pejabat pemerintahan yang menjadikan anak-anak kecil sebagai subjek penelitian obat berbahaya. Akibatnya, ratusan anak tewas, tapi sebagian kecil di antaranya selamat.

Program berbahaya tersebut sempat dihentikan, namun ternyata masih dilanjutkan hingga kini.

2. Tiga karakter utama menyimpan rahasia sejak awal penayangan

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenNamgoong Min, Lee Chung Ah, dan Yoon Sun Woo (Dok. tvN/Awaken)

Nam Goong Min, Lee Chung Ah, dan Yoon Sun Wo berperan sebagai para penyintas. Nam Goong Min berperan sebagai Do Jung Woo, detektif nyentrik yang menaruh curiga terhadap Jamie Leighton (Lee Chung Ah). Kedua detektif hebat itu saling curiga dan menganggap mereka adalah pelaku pembunuhan.

Yoon Sun Wo berperan sebagai Moon Jae Woong yang awalnya dianggap sebagai pemuda cakap teknologi. Tak disangka, di balik sikap penurutnya, ia adalah dalang di balik kasus pembunuhan.

3. Menampilkan para artis berbakat

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenNamgoong Min (Dok. tvN/Awaken)

Nam Goong Min tampak amat cocok berperan sebagai detektif nyentrik. Aktor peraih daesang di SBS Drama Awards 2020 ini dapat menampilkan karakter Do Jung Woo dari berbagai sisi. Contohnya, ia dapat berakting misterius dan membuat penonton bertanya-tanya tentang jati dirinya, tapi juga bikin terkagum ketika membuat perhitungan dan analisis.

Seolhyun AOA juga dapat menampilkan kegamangannya sebagai detektif junior sekaligus anak peneliti Gong Il Do (Kim Chang Wan), penyebab tragedi Desa Malam Putih. Lee Chung Ah juga sama seperti Nam Goong Min. Di balik kepiawaiannya sebagai detektif, ia meyakinkan penonton dengan aktingnya ketika mengalami gangguan ingatan dan mengalami lesi otak.

Selain mereka bertiga, tentu saja ada Yoon Sun Wo yang aktingnya tak kalah versatile. Tampak polos sebagai anak rumahan, nyatanya ia seorang pendendam.

Baca Juga: 10 Adu Gaya Seolhyun AOA vs Lee Chung Ah Jadi Detektif Kece di Awaken

4. Plot cerita berkembang dan semakin menarik

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenSeolhyun AOA, Namgoong Min, dan Lee Chung Ah (Dok. tvN/Awaken)

Drama Awaken mungkin terkesan membingungkan di awal lantaran penonton disuguhi kasus kejahatan bertubi-tubi, seperti dugaan perampokan hingga pembunuhan. Namun, itulah jalan pembuka bagi para detektif untuk mendalami kasus sebenarnya.

Tragedi tersebut semestinya berakhir sejak 28 tahun lalu. Namun, diam-diam para dewan direksi dan peneliti masih melanjutkan percobaan berbahaya. Penyelidikan menemui jalan buntu. Pasalnya, dua dari lima detektif adalah penyintas, satu lainnya adalah anak peneliti, sementara petinggi kepolisian diperalat oleh pejabat kepresidenan agar tak mengungkap kasus tersebut, karena sang pejabat menduduki berperan sebagai petinggi di direksi.

Tokoh lainnya adalah presenter berita Lee Ji Wook (Yoon Kyung Ho) yang gemar bikin berita heboh dan suka tantangan. Berkat dirinya, publik ikut penasaran soal kasus pembunuhan dan tragedi. 

5. Duet bromance Lee Sin Young dan Choi Dae Chul bikin drama jadi agak santai

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenChoi Dae Chul, Lee Sin Young, Seolhyun AOA, dan Namgoong Min (Dok. tvN/Awaken)

Menyaksikan drama misteri dengan plot menarik tentu membuat pikiran mengencang. Nah, duet bromance Jang Ji Wan (Lee Sin Young) dan Yoon Seok Pil (Choi Dae Chul) bikin tensi sedikit mengendur. Kekompakan dan kekocakan mereka berhasil membuahkan tawa bagi penonton.

Jang Ji Wan adalah detektif muda, ceroboh, dan cenderung lemot. Sedangkan, Yoon Seok Pil adalah detektif yang cakap teknologi.

6. Walau naik turun, rating Awaken hampir selalu di atas lima persen

Penuh Teka-Teki, 6 Alasan Nonton Drama Korea AwakenNamgoong Min dan Seolhyun AOA (Dok. tvN/Awaken)

Rating drama Awaken memang naik turun. Di awal penayangan, drama terbaru Nam Goong Min ini meraih rating 5,4 persen tapi juga pernah berada di angka 3,8 persen berdasarkan Nielsen Korea. Walau naik turun, sayang banget kalau drama sebagus ini kamu lewatkan, guys!

Baca Juga: 4 Drama Korea Baru yang Tayang Januari 2021, Ada Rowoon SF9

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya