Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap Hipotiroid

Baekhyun EXO mengidap hipotiroid #WaktunyaKorea

Baekhyun menjadi member EXO keenam yang menjalani wajib militer. Pelantun Bambi ini diketahui akan menjalani tugasnya sebagai pelayan publik mulai 6 Mei 2021 bertepatan dengan hari ulang tahunnya.

Belakangan, Baekhyun diketahui menerima respons kurang menyenangkan dari publik Korea Selatan, karena akan bertugas sebagai pelayan publik. Menanggapi itu, media Dispatch mengungkap bahwa Baekhyun mengidap penyakit hipotiroid sejak sekolah menengah.

1. Dispatch mengabarkan, Baekhyun mengidap hipotiroid

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Instagram.com/baekhyunee_exo)

Menurut laporan Dispatch, Baekhyun tak dapat bertugas sebagai tentara aktif, karena dirinya mengidap hipotiroid. Baekhyun juga telah menyampaikan rekam medisnya tahun lalu sebagai pernyataan medis. Dispatch menyebut, Baekhyun mengidap hipotiroid dalam waktu lama sejak sekolah menengah dan telah menjalani pengobatan serta tes darah rutin.

Hipotiroid terjadi ketika kelenjar tiroid tidak dapat memproduksi hormon tiroid dalam jumlah yang cukup. Efeknya dapat memperlambat metabolisme, mudah lelah, penambahan berat badan, tidak tahan suhu dingin, bengkak, dan lain-lain.

2. Akibatnya, Baekhyun menerima grade keempat berdasarkan status kesehatan

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Dok. VLive)

Berdasarkan peraturan militer, kondisi Baekhyun tersebut membuat dirinya ditempatkan di ring terakhir atau grade keempat berdasarkan status kesehatan. Sedangkan, grade pertama hingga ketiga memenuhi kualifikasi untuk bertugas sebagai tentara aktif.

Perwakilan badan administrasi militer menambahkan, pendaftar yang mengalami hipotiroid umumnya menerima hasil di grade ketiga, namun bila terbukti telah menjalani pengobatan selama lebih dari enam bulan dapat menerima hasil grade keempat.

3. Baekhyun memang ingin mengungkap kondisinya ke publik

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Instagram.com/weareone.exo)

Baekhyun menyebut dirinya memang ingin membuka kondisi kesehatan pribadinya ke publik.

"Karena banyak orang bertanya pada ERIs (EXO-Ls, penggemar EXO) mengapa aku bertugas sebagai pekerja layanan sosial. Banyak orang yang penasaran, mempertanyakan apakah ada perlakuan khusus atau tidak. Ketika aku berpikir untuk mengungkap ini, syukurlah, Dispatch bertanya tentang itu, dan aku menjawabnya," ungkap Baekhyun dalam unggahannya di Dear U. Bubble.

Baca Juga: Umumkan Wamil, 13 Transformasi Baekhyun EXO Sejak Kecil hingga Kini

4. Debut Baekhyun bersama EXO nyaris gagal akibat hipotiroid

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Dok. SM Entertainment)

Baekhyun menyembunyikan kondisinya lantaran tak mau penggemar khawatir. Lebih lanjut lagi, pelantun UN Village ini nyaris gagal debut bersama EXO akibat kondisinya tersebut.

"Debutku bersama EXO nyaris batal, karena hipotiroid. Tentu ada waktu-waktu sulit ketika berpikir bagaimana Baekhyun berumur 20 tahun tanpa ragu mengatakan, 'Aku ingin debut walaupun berakhir pingsan dan atau meninggal di panggung,'" tulis Baekhyun.

5. Baekhyun meminta fans untuk tidak khawatir

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Dok. SM Entertainment)

Walau Baekhyun telah mengungkap kondisinya, ia meminta EXO-L untuk tidak khawatir.

"Aku juga berencana untuk tetap bahagia di masa depan! Karena aku sekarang lebih kuat dan punya energi berlebih dari yang kalian pikirkan!!! Mohon jangan terlalu khawatir dan bahkan bila wajahku jadi buntal atau bagaimana di masa depan, aku berharap kalian menganggap itu menggemaskan!!!!!!" pesan Baekhyun.

6. Nantinya, Baekhyun tetap menjalani pelatihan dasar militer sebelum bertugas sebagai pelayan publik

Wamil Pelayan Publik, 6 Fakta Kesehatan Baekhyun EXO Idap HipotiroidBaekhyun EXO (Dok. W Korea)

Nantinya, Baekhyun tetap menjalani pelatihan dasar militer selama tiga minggu sebelum akhirnya resmi bertugas sebagai pekerja layanan sosial. Sebagai petugas pelayanan publik, Baekhyun dapat pulang ke rumah setelah pukul 6 sore dan melapor ke pangkalan keesokan harinya.

Baca Juga: Bikin Nangis, 6 Fakta dan Lirik Doll Remake Baekhyun EXO-Doyoung NCT

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya