7 Potret Dhika Himawan, Istri Brandon Salim Umumkan Kehamilan

Kebahagiaan tengah dirasakan oleh Brandon Salim dan Dhika Himawan. Tepat di momen Halloween 2025, pasangan ini mengumumkan kabar sebentar lagi bakal kedatangan anggota keluarga baru.
Lewat akun Instagram-nya, Brandon mengungkapkan jika sang istri saat ini sedang mengandung anak pertama. Keduanya pun begitu antusias menyambut calon buah hatinya.
1. Dalam unggahan terbarunya, Brandon dan Dhika menunjukkan hasil testpack 'pregnant' atau positif hamil

2. Keduanya mengumumkan kehamilan tepat di hari Halloween 2025. Brandon dan Dhika mengenakan kostum film Juno yang populer pada 2007 lalu

3. Mulai dari busana hingga posenya pun dibuat mirip banget. Apalagi salah satu karakternya juga memperlihatkan baby bump

4. "No tricks, just a baby coming soon!," ujar Brandon Salim begitu antusias

5. Meski demikian, Dhika Himawan memilih masih merahasiakan usia kehamilannya

6. Bakal punya cucu, Ferry Salim tulis pesan menyentuh penuh cinta untuk Brandon dan Dhika

7. Keluarga besar Brandon dan Dhika sama-sama gak sabar ingin bertemu dengan baby!

Semoga ibu dan calon buah hati selalu diberikan kesehatan sampai waktu kelahiran nanti!


















