Lagu Bapa Kami Katolik Versi Baru, Lengkap dengan Maknanya!

Cek versi terbarunya di sini.

Lagu “Bapa Kami” merupakan salah satu lagu rohani yang sering dinyanyikan oleh jemaat saat beribadah di gereja. Meskipun tersedia dalam berbagai versi, tetapi makna lagu “Bapa Kami” tetap sama, yakni memuji dan memuliakan Bapa.

Secara garis besar, lirik lagu “Bapak Kami” Katolik versi baru berisikan tentang pujian dan pemuliaan kepada Bapa di surga. Selain itu, lagu “Bapa Kami” juga meminta ampunan atas segala kesalahan yang telah diperbuat, sekaligus memohon untuk diberikan rezeki di hari itu.

Ingin tahu seberapa dalam makna yang terkandung dalam lagu “Bapa Kami” Katolik versi baru? Yuk, langsung simak aja lirik dan maknanya di bawah ini!

Lirik lagu Bapa Kami Katolik versi baru

Lagu Bapa Kami Katolik Versi Baru, Lengkap dengan Maknanya!ilustrasi berdoa (unsplash.com/Naassom Azevedo)

Lirik lagu “Bapa Kami” Katolik versi baru

Bapa kami: yang ada di-surga

Dimuliakanlah nama-Mu

Datanglah: kerajaan-Mu

Jadilah kehendak-Mu di atas bumi: seperti di dalam surga

Berilah kami rezeki pada hari ini dan ampunilah kesalahan kami

Seperti kami pun mengampuni orang yang bersalah kepada kami

dan janganlah masukkan kami ke dalam pencobaan

Tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat

Baca Juga: 7 Kumpulan Doa Katolik untuk Sehari-Hari

Makna lagu Bapa Kami Katolik versi baru

Lagu Bapa Kami Katolik Versi Baru, Lengkap dengan Maknanya!ilustrasi berdoa (unsplash.com/Patrick Fore)

Melansir dari buku Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas VII yang ditulis oleh Maman Sutarman dan Lorensius Atrik Wibawa, lagu “Bapa Kami” merupakan salah satu lagu yang baik, karena dalam lagu tersebut, terdiri dari pujian, ungkapan syukur, dan diakhiri dengan permohonan.

Jika dipaparkan secara rinci, terdapat enam permohonan yang terbagi menjadi dua bagian. Tiga permohonan pertama merujuk kepada Allah, yaitu pengudusan atau pemuliaan namaNya, kerajaanNya, dan kehendakNya. Lalu, tiga permohonan kedua, merujuk kepada manusia atau hamba, yaitu permohonan rezeki, pengampunan dosa, dan pembuktian pertaubatan.

Dijelaskan lebih lanjut, melalui lagu “Bapa Kami” Yesus mengajak anak-anakNya untuk memanggil Allah dengan Bapa. Karena dengan meyakini ajaran yang dibawa oleh Kristus, secara tidak langsung kita telah diangkat menjadi anak-anak Allah. Maka dari itu, sebagai anak-anakNya kita harus selalu memuji dan memuliakan nama Allah baik di dalam doa maupun dalam kehidupan sehari-hari.

Melalui liriknya, lagu ini juga mengingatkan kita untuk berserah penuh atas segala kehendakNya. Karena Allah lebih mengetahui apapun yang terbaik untuk hamba-hambaNya dan tidak mungkin Dia akan menjerumuskan hamba-hambaNya dalam jurang kesengsaraan.

Oleh karena itu, dalam lagu ini kita diminta untuk mempersembahkan penghambaan yang mutlak kepada Allah, karena dengan berbekal keyakinan tersebut, hati kita akan menjadi lebih tenang dalam menjalani kehidupan sehari-hari. 

Pada bagian selanjutnya, lagu ini meminta kita untuk selalu meminta kepada Allah dalam perkara apapun, salah satunya seperti rezeki. Meskipun Allah sudah mengetahui apa saja yang kita butuhkan, tetapi kita tetap diminta untuk selalu meminta kepadaNya sebagai bentuk penghambaan dan pembuktian keyakinan kepada Allah.

Tidak lupa, dalam lagu “Bapa Kami” juga disebutkan agar kita juga selalu meminta ampunan kepada Allah atas seluruh kesalahan yang telah kita perbuat. Selain meminta ampunan kepada Allah, ada baiknya jika kita juga berusaha untuk memaafkan kesalahan orang lain agar Allah lebih mengasihi kita.

Itulah lagu Bapa Kami Katolik versi baru beserta maknanya. Berdasarkan poin-poin di atas, kamu sudah menginterpretasikan yang mana aja nih?

Baca Juga: 5 Doa Katolik untuk Keluarga, agar Selalu dalam Perlindungan Tuhan

Topik:

  • Dinda Trisnaning Ramadhani
  • Yunisda D
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya