Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!

Ide ceritanya orisinal

Setelah kehebohan film Lady Bird yang memborong banyak penghargaan bergengsi seperti Golden Globes dan New York Film Critics Circle Awards, rumah produksi A24 langsung melonjak naik pamornya. Film-film mereka kebanyakan berbiaya rendah, tetapi mampu menghadirkan cerita-cerita orisinal melalui kolaborasi aktor berpengalaman dengan aktor pendatang baru.

Selain, Lady Bird berikut beberapa hasil karya rumah produksi independen tersebut. Wajib disimak!

1. The Lobster (2015)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!indiewire.com

Film ini masuk dalam kategori dark-comedy. Berkisah tentang sebuah dunia distopia di mana warga bisa mencari pasangan melalui sebuah proses kompetisi di dalam hotel. Di sana mereka harus berkutat dengan berbagai macam peraturan dan harus menemukan pasangan hidupnya dalam batas waktu 45 hari. Jika tidak mencapai target tersebut, mereka akan diubah menjadi binatang yang sudah mereka pilih sebelumnya.

Film ini akan mengajak kita mengikuti perjalanan seorang pria pendiam bernama David yang gagal menemukan pasangan dalam waktu yang ditentukan dan harus menuju babak penyisihan di dalam hutan. Dalam babak ini ia sudah menjelma menjadi binatang yang ia pilih, lobster.

Film ini menggunakan unsur absurditas untuk menampilkan makna-makna tertentu. Utamanya mengenai hubungan antar manusia.

2. The Florida Project (2018)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!wmagazine.com

Jangan tertipu dengan gambar promo poster film yang menampilkan sosok anak perempuan. Film ini bukan tontonan keluarga biasa yang berkutat pada petualangan anak kecil. Meskipun unsur keriangan ala anak-anak tetap ada, film ini berusaha mempertemukan dua hal yang bertolakbelakang. Bagaimana anak-anak melakukan apa yang mereka inginkan, sementara orangtua dan orang dewasa di sekitar mereka harus menghadapi realita kehidupan.

Film ini termasuk film multidimensi dengan karakter yang beragam dan saling berkaitan satu sama lain. Ide cerita yang menarik, berbaur rapi dengan humor, sarkasme, dan haru.

3. Hereditary (2018)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!nerdist.com

Bagi penggemar film horor, tak ada salahnya mencoba menonton Hereditary. Meskipun tak semua orang terpuaskan dengan alur cerita film ini. Film ini memiliki keunikan yang belum dimiliki film lainnya. Kisah berkutat pada satu keluarga yang tampak baik-baik saja hingga satu kecelakaan terjadi dan hal-hal aneh mulai terjadi.

Hereditary berlatar waktu masa kini tetapi menampilkan ide-ide horor absurd ala film tahun 80an serta permainan watak. Tak heran film ini termasuk pula dalam kategori horor psikologi seperti The Shining yang menampilkan kengerian tanpa banyak penampakan hantu seram serta karakter para aktornya yang susah ditebak, apakah mereka protagonis atau antagonis.

4. Eight Grade (2018)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!latimes.com

Kalau karakter berani dan ugal-ugalan Lady Bird berhasil memukau banyak orang, siap-siap berkenalan dengan Kayla. Kayla adalah seorang anak remaja perempuan biasa yang dikenal pendiam dan tak punya banyak teman. Film ini akan menyelami perasaan mendalam Kayla, mengikuti usahanya mengumpulkan pengalaman-pengalaman penting di tahun kedelapannya di sekolah, serta merasakan hubungannya dengan sang Ayah yang punya karakter bertolakbelakang.

Mengekor kesuksesan Lady Bird, film ini memang memilih latar yang terlihat sepele namun mampu menghadirkan cerita yang kaya, dialog yang tak membosankan, serta sinematografi yang menarik.

5. It Comes At Night (2017)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!indiewire.com

Bernasib sama dengan Hereditary, film ini pun dapat tanggapan yang beragam dari para penonton. Sebagian menyukai plot hole yang dibuat filmmaker untuk mereka yang ingin membangun backstory sendiri, sebagian lain merasa film ini tidak sesuai dengan judul yang mereka buat.

Mengisahkan keluarga kecil yang mengungsi ke sebuah kabin dalam hutan untuk melindungi diri dari penyakit mematikan yang menjamah seisi dunia. Premisnya sekilas mirip dengan film thriller yang menggunakan monster sebagai musuh utamanya, namun film ini ternyata berusaha menampilkan plot twist tentang alasan mengapa mereka tak bisa keluar kabin di malam hari. Penasaran? Asalkan jangan berekspektasi terlalu tinggi, ya.

6. The Vanishing of Sidney Hall (2017)

Satu Produksi dengan Lady Bird, 6 Film Ini Gak Kalah Seru Lho!filminquiry.com

Film ini berkisah tentang Sidney yang merupakan seorang remaja biasa, tidak banyak teman, tetapi juga bukan termasuk murid populer atau kesayangan guru. Ia kemudian menjelma menjadi penulis sukses setelah buku perdananya laris di pasaran.

Namun, itu tidak membuatnya tenang dan nyaman. Ada beban berat yang ia pikul selama ini dan hanya ia yang tahu bagaimana melepaskannya. Film ini juga mengangkat isu kesehatan mental dan kekerasan domestik yang cukup ramai diperbincangkan di Amerika Serikat.

Meskipun tergolong film drama, The Vanishing of Sidney Hall penuh dengan misteri yang bisa membuat penonton penasaran. Untungnya, semua misteri tersebut akhirnya terjawab satu per satu dalam film. Salah satu film yang bisa membuatmu tidur dengan tenang setelah menontonnya.

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Pembaca, netizen, penulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya