Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh Netizen

SPOILER ALERT! Kamu nebak siapa, nih? #WaktunyaKorea

Drama Korea Mouse sampai saat ini sudah menayangkan sebanyak 15 episode. Bagi yang sudah menonton, beberapa penonton mungkin ada yang gak menyangka bahwa pelaku pembunuhan berantai berkedok agama, 7 deadly sins adalah Jung Ba Reum, yang diperankan oleh Lee Seung Gi.

Namun, sebelum episode ini diungkap secara gamblang, ternyata banyak netizen yang menduga bahwa pelaku pembunuhan berantai tersebut adalah karakter lain. Kira-kira siapa saja ya karakter yang menjadi korban fitnah dari netizen? Simak, yuk!

1. Go Mu Won (Kim Young Jae)

Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh Netizenyoutube.com/Dok. tvN Drama

Go Mu Won adalah abang dari Detektif Go Moo Chi. Ia adalah seorang pastor. Alasan kuat ia dijadikan tersangka adalah tampangnya menyimpan banyak misteri. Banyak yang mengira bahwa ia menyimpan dendam karena ia dan orang tuanya menjadi korban head hunter.

Penampilan luar hanyalah kedok untuk menyembunyikan bahwa ia adalah pelaku sebenarnya. Netizen pun mengira, kebanyakan pembunuh biasanya adalah orang yang berkebutuhan khusus, seperti drama Beyond Evil.

Sampai pada episode 5 di mana Go Mu Won disandera oleh pembunuh yang sebenarnya, netizen pun salah duga. Terlebih lagi ia dibunuh secara sadis.

2. Detektif Shin Sang (P.O)

Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh NetizenDok.tvN (via hancinema.net)

Episode awal ada seorang lelaki anggota dewan yang mengungkapkan bahwa istrinya lagi hamil. Saat itu, berita tentang pengujian gen psikopat dari janin yang ditemukan oleh dr. Lee sedang hangat-hangatnya.

Ternyata anak dari anggota dewan tersebut adalah Detektif Shin, rekan dari Detektif Go Moo Chi. Netizen mengira bahwa ia adalah otak pembunuhan berantai dan memiliki gen psikopat. Dugaan ini muncul ketika ia meminum kopi dari barang temuan TKP yang ada di meja Moo Chi.

Baca Juga: Penuh Teka-Teki, 10 Transformasi Peran Lee Seung Gi di Mouse

3. Dokter penjara

Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh Netizenyoutube.com/Dok. tvN Drama

Kehadiran dokter ini di episode 2 pun menyimpan misteri. Na Chi Kook saat itu dimintai oleh Han Seo Joon untuk membawa benang. Tujuannya adalah agar meningkatkan keterampilan Han Seo Joon.

Chi Kook menolak dan mengadu pada dokter penjara. Dokter tersebut memperingatkan pada Chi Kook agar menuruti permintaannya jika tidak terjadi sesuatu nantinya. Diketahui dokter ini pun akrab dengan Han Seo Joon.

Saat itu, Chi Kook pun ditemukan luka di sekujur tubuhnya saat tampil di panggung sulap ala Jung Ba Reum dan Koo Dong Koo. Netizen pun curiga dengan dokter penjara ini bahwa ia adalah suruhan Han Seo Joon untuk melukai Chi Kook.

Prasangka netizen menghilang saat Go Moo Chi mengumumkan lewat saluran Sherlock Hong Ju bahwa kasus Chi Kook berkaitan dengan korban 7 deadly sins di episode 5. Chi Kook digambarkan dengan dongeng, "Pakaian Baru Kaisar", kesombongan.

4. Sung Yo Han (Kwon Hwa Woon)

Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh NetizenDok.tvN (via hancinema.net)

Episode kedua adalah awal kemunculan dari dr. Yo Han. Ia menangani Chi Kook saat mengalami luka tusuk. Karakternya yang pendiam, dingin, dan tidak pernah senyum membuat netizen semakin yakin bahwa ia adalah sosok psikopat yang sebenarnya.

Hal ini diperkuat bahwa Yo Han diketahui adalah anak dari Han Seo Joon. Saat di episode 4, Song Ji Eun, ibunya mengambil pakaian kotor Yo Han untuk dicuci. Ia menemukan noda darah pada celana anaknya. Ia pun kaget.

Gak hanya itu, setiap ada adegan pembunuhan, Yo Han selalu berada di TKP dengan menggunakan kostum gelap. Saat Nenek Bong Yi terbunuh, Yo Han menunjukkan gerak-gerik ketakutan, hingga ia kabur dengan membakar semua pakaian miliknya.

Saat Yo Han meninggal pun netizen tetap berpendapat bahwa Yo Han adalah pembunuh sesungguhnya. Netizen merasa kecewa dengan tebakannya saat di episode 14 yang ternyata pelaku sebenarnya adalah Jung Ba Reum. Banyak yang tak menyangka.

5. Detektif Lee (Kim Min Soo)

Kasihan, 5 Karakter Mouse Jadi Korban Fitnah Pembunuhan oleh NetizenDok.tvN (via hancinema.net)

Netizen memilih Detektif Lee sebagai psikopat saat episode Kang Duk Soo terbunuh. Sebelum pembunuhan terjadi, ibu Kang Duk Soo menyampaikan surat kepada Detektif Shin yang menyatakan bahwa Detektif Moo Chi tak bersalah.

Dikarenakan Detektif Shin buru-buru menghadiri acara yang dipimpin oleh Hong Ju, akhirnya ia menyerahkannya kepada Detektif Lee untuk disampaikan kepada Kepala Bok. Namun, Detektif Lee tidak menyerahkannya.

Demikian lima karakter drama Korea Mouse yang dikira adalah pembunuh berantai sebenarnya. Kira-kira dari kelima karakter tersebut, sebelumnya kamu pilih siapa nih yang jadi pembunuhnya? Drama ini memang bikin buruk sangka, bukan?

Baca Juga: Ada Mouse, 5 Drama Korea Garapan Choi Joon Bae yang Masuk Watchlist

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya