7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga Misteri

Pas buat kamu penyuka bahasa Spanyol

Netflix konsisten memproduksi film-film orisinalnya yang hanya bisa kamu tonton di platform ini. Tak hanya dari Amerika, film buatan Netflix berasal dari banyak negara dan bahasa di dunia, salah satunya dari Argentina. 

Nah, buat kamu penyuka film berbahasa Spanyol, berikut 7 rekomendasi film orisinal Netflix dari Argentina. Yang mana nih favoritmu? 

Baca Juga: 7 Film Orisinal Netflix Tayang November 2022, Misteri hingga Thriller

1. The Marriage App (2022)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriThe Marriage App (dok. Netflix/The Marriage App)

Film komedi romantis yang disutradarai Sebastian De Caro ini menceritakan sepasang suami-istri yang mengalami krisis pernikahan. Keduanya tak kunjung menemukan solusi untuk membuat hubungan menjadi lebih harmonis.

Akhirnya, mereka menggunakan sebuah aplikasi pernikahan yang memberi imbalan poin setiap perbuatan baik yang dilakukan ke pasangan. Pada mulanya, cara ini tampak bagus, tetapi lama-kelamaan obsesi meraih poin menguasai mereka. 

2. The Wrath of God (2022)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriThe Wrath of God (dok. Netflix/The Wrath of God)

Disutradarai Sebastian Schindel, The Wrath of God merupakan film thriller adaptasi buku. Menceritakan seorang perempuan bernama Luciana. Ia yakin kematian tragis orang-orang terdekatnya adalah perbuatan seorang novelis ternama.

Novelis tersebut pernah menjadi atasannya. Untuk membuktikan klaim ini, Luciana pun meminta bantuan seorang jurnalis untuk mencari fakta dan menunjukkan kebenarannya.  

3. Dry Martina (2018)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriDry Martina (dok. Netflix/Dry Martina)

Film drama erotis garapan sutradara Che Sandoval ini menceritakan Martina, seorang penyanyi terkenal era 90-an. Martina kecewa dengan kisah percintaannya.

Suatu hari, Martina berjumpa dengan seorang penggemar dan mantan pacarnya. Pertemuan ini membawa Martina ke Chili dan menemukan kembali libidonya dalam sebuah petualangan seksual.

Baca Juga: 12 Drakor Orisinal Netflix yang Tayang Tahun 2023, Beragam Genre

4. Perdida (2018)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriPerdida (dok. Netflix/Perdida)

Film drama thriller arahan sutradara Alejandro Montiel ini merupakan adaptasi novel Cornelia karya Florencia Etcheves. Menceritakan Manuela Pelari yang kehilangan sahabatnya saat melakukan kegiatan karyawisata pada masa SMA.

Bertahun-tahun kemudian, Pelari menjadi detektif dan memulai kembali pencarian sahabatnya yang mana kasus tersebut sudah ditutup. Penelusurannya tidak mudah karena menguak kasus ini sama dengan menjerumuskan dirinya ke dalam bahaya. 

5. The Crimes That Bind (2020)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriThe Crimes That Bind (dok. Netflix/The Crimes That Bind)

Film thriller psikologis karya sutradara Sebastian Schindel ini terinspirasi dari kisah nyata. Menceritakan seorang ibu bernama Alicia Arietta. Ia memperjuangkan putranya, Daniel Arietta yang kini berada dalam penjara.

Putranya dituduh melakukan pemerkosaan dan berusaha membunuh mantan istrinya. Alicia akan melakukan apa pun agar Daniel bisa keluar dari jeruji besi. Ia pun memulai sebuah perjalanan yang akan mengubah hidupnya selamanya. 

6. All Hail (2022)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriAll Hail (dok. Netflix/All Hail)

All Hail merupakan film drama komedi arahan sutradara Marcos Carnevale. Film ini bercerita tentang Miguel Flores, ahli cuaca yang gagal memprediksi datangnya badai hujan es.

Ia lantas menjadi musuh publik nomor satu. Miguel pun pulang ke kampung halaman. Di sana, ia memulai perjalanan menemukan jati diri yang sesungguhnya. 

7. Recurrence (2022)

7 Film Argentina Orisinal Netflix, Ada Genre Komedi hingga MisteriRucurrence (dok. Netflix/Recurrence)

Film misteri kriminal yang disutradarai Alejandro Montiel ini berkisah tentang seorang pensiunan polisi, Pipa. Ia kemudian menetap di sebuah kota kecil yang tenteram. 

Pipa hidup dengan damai hingga satu pembunuhan misterius terjadi di dekat rumahnya. Pipa akhirnya terseret ke dalam investigasi dan mendapati dirinya kembali ke dunia kelam yang sudah lama ia tinggalkan.  

Deretan film Argentina di atas dapat kamu saksikan hanya di Netflix. Dari genre komedi, romantis, hingga misteri dan kriminal, film mana saja yang menarik buatmu? Yuk, segera tonton! 

Baca Juga: 5 Fakta Film Day Shift Orisinal Netflix, Ada Jamie Foxx!

Ekos Saputra Photo Verified Writer Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya