5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan Waktu

Jelajahi masa depan distopia melalui film Sci-Fi ini

Netflix merupakan salah satu layanan streaming besar di dunia. Platform ini juga menayangkan konten eksklusif dengan beragam genre dan cerita. Salah satu yang menarik perhatian penonton yaitu film fiksi ilmiah.

Dengan gaya yang futuristik, teknologi canggih, dan konsep-konsep ilmiah yang menarik, film sci-fi menawarkan pengalaman menonton yang tak terlupakan. Nah, berikut lima rekomendasi film sci-fi Netflix, dari serangan komet, bencana teknologi, hingga perjalanan lintas waktu.

1. Don't Look Up (2021)

5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan WaktuDon't Look Up (dok. Hyperobject Industries/Don't Look Up)

Adam McKay menyutradarai film fiksi ilmiah berbalut komedi satir ini. Ceritanya tentang dua astronom tingkat rendah yang harus melakukan tur media besar-besaran untuk memperingatkan umat manusia tentang sebuah komet yang mendekat dan berpotensi menghancurkan planet Bumi. Keduanya adalah Kate Dibiasky, mahasiswi pascasarjana jurusan astonomi, dan profesornya, Dr. Randall Mindy.

Komet tersebut berada di jalur tabrakan langsung dengan Bumi. Lebih sulit lagi, tampaknya tidak ada yang peduli dengan peringatan mengenai penghancur planet sebesar itu. Don't Look Up diperankan oleh para pemenang Oscar seperti Jennifer Lawrence, Leonardo DiCaprio, Cate Blanchett, dan Meryl Streep.

2. The Adam Project (2022)

5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan WaktuThe Adam Project (dok. Skydance Media/The Adam Project)

Film fiksi ilmiah petualangan ini disutradarai oleh Shawn Levy. Bercerita tentang Adam Reed, seorang pilot pesawat tempur dari masa depan yang secara tidak sengaja mendarat di tahun 2022. Di sana, ia bertemu dengan dirinya sendiri yang berusia 12 tahun.

Adam dewasa harus bekerja sama dengan dirinya yang masih muda untuk menyelamatkan masa depan dan keluarganya. The Adam Project merupakan film yang menghibur dan penuh aksi, dengan adegan-adegan pertarungan dan efek khusus yang memukau. Film ini juga memiliki unsur komedi dan drama, serta pesan moral yang kuat.

Baca Juga: 5 Film Sci-Fi Tentang Petualangan di Luar Angkasa, Harus Nonton!

3. Mother/Android (2022)

5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan WaktuMother/Android (dok. Netflix/Mother/Android)

Mother/Android merupakan film fiksi ilmiah pasca-apokaliptik garapan sutradara Mattson Tomlin. Film ini berlatar di masa depan, di mana android yang awalnya digunakan untuk membantu manusia justru memberontak dan memulai perang. Georgia yang sedang hamil dan Sam, suaminya harus melarikan diri dari kota mereka yang hancur dan mencari tempat yang aman untuk melahirkan.

Dalam perjalanannya, mereka menghadapi berbagai rintangan, termasuk android yang menyerang, cuaca yang ekstrem, dan kekurangan makanan dan air. Georgia juga harus menghadapi tantangan sebagai ibu hamil yang harus berjuang untuk bertahan hidup. Film ini mengeksplorasi tema-tema seperti kecerdasan buatan, perang, dan cinta.

4. Awake (2021)

5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan WaktuAwake (dok. Netflix/Awake)

Film thriller fiksi ilmiah ini disutradarai oleh Mark Raso. Ceritanya berlatar pada masa setelah bencana global. Peristiwa besar itu tiba-tiba menghancurkan semua perangkat elektronik dan mengambil kemampuan tidur manusia.

Dunia seketika jatuh dalam kekacauan. Jill, seorang mantan tentara dengan latar belakang yang penuh problematik, menemukan bahwa putrinya mungkin adalah satu-satunya harapan untuk menemukan obat yang diperlukan. Tetapi pertanyaannya adalah, apakah Jill dapat membawa putrinya ke tempat yang aman dan menyelamatkan dunia sebelum dirinya sendiri kehilangan akal sehat?

5. They Cloned Tyrone (2023)

5 Rekomendasi Film Sci-Fi Netflix, Serangan Komet dan Perjalanan WaktuThe Cloned Tyrone (dok. Netflix/They Cloned Tyrone)

They Cloned Tyrone merupakan film komedi misteri fiksi ilmiah yang disutradarai Juel Taylor. Film ini dibintangi oleh Jamie Foxx, Teyonah Parris, dan John Boyega. Bercerita tentang seorang pria bernama Tyrone yang diculik.

Ia kemudian dikloning oleh sekelompok ilmuwan pemerintah yang jahat. Setelah melarikan diri dari fasilitas kloning, Tyrone bergabung dengan seorang teman lama dan seorang aktivis lokal. Mereka pun bekerja sama mengungkap konspirasi pemerintah dan menyelamatkan klon-klon lainnya.

Lima rekomendasi film Sci-Fi di atas tayang eksklusif di Netflix. Selain menawarkan kecanggihan teknologi, film-film ini juga menggambarkan dampak negatif yang bisa menjadi bencana jika tidak digunakan untuk tujuan yang baik. Film mana saja yang belum kamu tonton?

Baca Juga: 6 Serial Sci-Fi di Apple TV+ tentang Dunia Masa Depan, Plot Menarik

Ekos Saputra Photo Verified Writer Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya