5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul

Walisdi siap meneror kamu!

Setelah lama dinantikan oleh penggemar film horor, akhirnya Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul resmi dirilis pada Kamis (21/9/2023). Diangkat dari kisah nyata Youtuber Om Hao, sosok Walisdi pun menghantui para penonton.

Buat kamu yang penasaran, yuk simak alasan kenapa kamu harus menonton film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul di bawah ini!

1. Diangkat dari kisah nyata Om Hao

5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong GundulKisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul (dok. MD Pictures/Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul)

Kisah Tanah Jawa sendiri merupakan konten yang dibuat oleh Om Hao dan kawan-kawannya pada tahun 2018 silam. Lewat kanal YouTube-nya, Om Hao membagikan kisah mistis sekaligus sejarah lewat kemampuannya untuk melakukan retrokognisi.

Film ini pun mengangkat cerita asli dari sosok Walisdi yang menjadi pocong gundul karena suatu perjanjian dengan iblis. Berdasarkan kisah nyata, film ini pun sukses bikin penonton merinding, nih!

2. Sosok pocong gundul yang menyeramkan

5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundulpotret pemain Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul (dok. MD Pictures/Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul)

Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul sendiri fokus pada hantu yang kain kafan di bagian kepalanya tak diikat. Lewat riasan special effect, penampilan pocong gundul ini pun sukses bikin penonton merinding.

Fakta uniknya, Om Hao mengungkapkan dirinya melakukan konsultasi dengan sosok Walisdi untuk memastikan penampilan di film sesuai dengan keinginan sang hantu.

3. Penampilan Iwa K sebagai Walisdi

5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundulpemain film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul (instagram.com/iwaktherockfish)

Sosok Walisdi diperankan oleh rapper hits Iwa K. Meski dikenal bertalenta di bidang musik, nyatanya Iwa K sukses memainkan perannya menjadi dukun sakti.

Berbicara dengan bahasa Jawa yang fasih dan akting yang memukau, nyatanya Iwa K berhasil membuat penonton lupa kalau dirinya adalah rapper, lho!

Baca Juga: Kisahnya Jadi Film, Om Hao Tetap Konsultasi dengan Sosok Gaib Walisdi

4. Jumpscare yang sukses bikin penonton loncat

5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong GundulDeva Mahenra di film Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul (dok. MD Pictures/Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul)

Film horor pun kerap dilengkapi dengan jumpscare saat hantunya muncul. Di Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul, jumpscare yang dihadirkan berada pada adegan yang tak disangka-sangka.

Tanpa menggunakan suara sunyi seperti film horor pada biasanya, kemunculan sosok pocong gundul sukses bikin penonton loncat saling kagetnya, nih!

5. Jadi titik awal petualangan Om Hao

5 Alasan Harus Menonton Film Kisah Tanah Jawa: Pocong GundulKisah Tanah Jawa Pocong Gundul (instagram.com/kisahtanahjawa_md/)

Tak berhenti di sini, petualangan Om Hao sendiri baru dimulai lewat film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul. Om Hao sendiri membocorkan masih ada kisah-kisah lain yang akan diangkat di film.

Film horor ini pun memiliki unsur baru lewat praktik retrokognisi yang dilakukan Om Hao. Buat kamu yang ingin menontonnya, kamu bisa saksikan teror Walisdi di bioskop sejak 21 September 2023. Siap ketemu pocong gundul?

Baca Juga: Deva Mahenra Dikubur Tanah Asli untuk Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya