Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!

Alsa pernah ikut Idola Cilik dan The Voice Kids Indonesia!

Jakarta, IDN Times - Sosok Alsa Aqilah pernah berhasil mencuri perhatian sebagai kreator konten di TikTok dan penyanyi. Kini, Alsa akan segera merilis albumnya yang bertajuk Memo.

Di tengah kariernya sebagai penyanyi yang sedang menanjak, masih berkuliah di Universitas Indonesia, lho! Yuk, langsung simak biodata dan profil lengkap sosok Alsa Aqilah di bawah ini!

1. Biodata Alsa Aqilah

Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!potret Alsa Aqilah (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Nama lengkap: Alsa Putri Aqilah
Nama panggung: Alsa
Tempat, tanggal lahir: Batam, 3 Maret 2003
Pendidikan: Mahasiswa Jurusan Ilmu Administrasi Negara Universitas Indonesia
Profesi: Kreator konten dan penyanyi
Instagram: @alsaaql

2. Alsa sudah senang menyanyi sejak kecil

Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!potret Alsa Aqilah (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Lahir menjadi anak ketiga dari empat bersaudara, Alsa mengaku sudah ingin menjadi penyanyi sejak kecil. Bahkan, Alsa sudah memiliki kebiasaan menyanyi sejak usianya masih balita.

"Dari kecil sih udah terbiasa dnegan dunia musik karena aku udah nyanyi sejak umur tiga tahun. Dari kecil aku udah ikut-ikut lomba musik, lomba nyanyi," ungkap Alsa kepada IDN Times pada Selasa (26/9/2023).

3. Pernah mengikuti beberapa kontes musik hingga menyanyi di Istana Negara

Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!potret Alsa Aqilah (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Gemar menyanyi, Alsa pun sempat mengikuti beberapa lomba musik. Misalnya, ajang hits Idola Cilik Season 4 dan The Voice Kids Indonesia musim pertama. 

Selain itu, Alsa juga sempat menyanyi di Istana Negara. Penyanyi dengan nama lengkap Alsa Putri Aqilah ini didapuk menjadi solois pada HUT RI ke 73 di Istana Negara bersama dengan Gita Bahana Nusantara.

"Terus aku juga sempat ikut Idola Cilik 2013, The Voice Kids Indonesia 2015, terus aku juga pernah nyanyi di Istana Negara tahun 2018, untuk HUT RI," ungkapnya.

Baca Juga: Biodata Ardit Erwandha, Karakter Baru di Petualangan Sherina 2

4. Akan rilis EP perdana

Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!potret Alsa Aqilah (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Setelah sering melakukan cover lagu di media sosial dan dikenal sebagai kreator konten, Alsa akhirnya bergabung di Acuan Entertainment. Mimpi Alsa untuk merilis album pun akhirnya tercapai.

"Untuk EP ini sih goals aku tahun ini. Ini udah tahun ketiga aku sama Acuan, dan dari kemaren-kemaren kita baru rilis single aja kan. Jadi kali ini aku mau rilis mini album," aku Alsa dengan antusias.

Adapun berikut daftar lagu yang telah dirils Alsa.

Single:

  • "Lihai" (2021)
  • "NA NA NA" (2021)
  • "I Wanna" (2022)
  • "Persimpangan" (2022)

Kolaborasi:

  • "Sumpah Ku Mencintaimu" - Kolaborasi bersama TikTok (2021)
  • "Kisah Terima Kasih" feat Jebung 

Album:

  • Memo (2023)

5. Fakta-fakta unik Alsa

Biodata dan Profil Alsa Aqilah, Tiktokers yang Rilis Album Perdananya!potret Alsa Aqilah (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Alsa pun turut membagikan kebiasaan unik hingga hobinya kepada IDN Times. Berikut fakta-fakta unik dari Alsa Aqilah:

  • Alsa gak suka dengan kecoa
  • Alsa Aqilah sangat suka menyanyi hingga bercita-cita sebagai penyanyi
  • Saking sukanya nyanyi, Alsa senang bernyanyi di waktu luangnya
  • Alsa sangat suka dengan kucing dan baru memelihara satu ekor bernama Moobi
  • Nama Moobi diambil dari Moonlight, karena kucingnya berwarna abu-abu, dan Baby, karena diadopsi saat masih bayi
  • Alsa sangat suka idola KPop IU
  • Matanya suka terasa berat, Alsa pun sering menempelkan bulu mata palsu ke setir mobilnya

Alsa sendiri akab merilis EP perdananya yang betajuk Memo. Wah, kita tunggu karya-karya berikutnya, ya!

Baca Juga: Biodata dan Profil Derby Romero, Si Sadam di Petualangan Sherina

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya