Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik Metal

Amanda JKT48 nge-fans sama pembalap Fabio Quartararo

Intinya Sih...

  • Amanda Sukma, member JKT48 yang tomboi dan suka otomotif
  • Profil lengkap Amanda mulai dari nama, tempat lahir, hobi, hingga hobinya di dunia seni
  • Amanda memiliki fakta unik seperti ngefans sama pembalap MotoGP Fabio Quartararo dan band Avenged Sevenfold

Jakarta, IDN Times - Amanda dan Indira JKT48 membuat permintaan maaf, karena melanggar golden rules. Akibatnya, mereka diskors oleh manajemen JKT48 selama dua bulan. Penangguhan aktivitas Amanda sebagai member JKT48 berakhir pada 25 Juli 2024.

Sejak bergabung dengan JKT48, Amanda Sukma berhasil jadi salah satu member yang paling disorot penggemar. Gaya tomboi khasnya jadi pesona tersendiri bagi para fans.

Tahu kah kamu bahwa Amanda Sukma ternyata punya hobi otomotif sejak kecil? Ia juga sempat merasa kaget saat pertama kali masuk JKT48, lho! Yuk, simak biodata dan profil Amanda JKT48 selengkapnya di bawah ini!

1. Biodata Amanda JKT48

Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik MetalAmanda JKT48 (instagram.com/jkt48.amanda.s)

Nama lengkap: Amanda Puspita Sukma Mulyadewi

Nama panggung: Amanda Sukma, Amanda JKT48

Tempat, tanggal Lahir: Malang, 17 Desember 2004

Golongan Darah: O

Horoskop: Sagitarius

Tinggi Badan: 160cm

Instagram: @jkt48.amanda.s

Twitter: @PS_AmandaJKT48

TikTok: @jkt48.amanda.s

Jikoshoukai (self-introduction): "Melaju cepat bagai motor 1000cc! Aku si gadis penyuka motor." 

2. Amanda merupakan penyuka motor gede dan musik metal

Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik MetalAmanda JKT48 (instagram.com/jkt48.amanda.s)

Kini disebut penyuka otomotif hingga menjadi bahan jikoshoukai-nya, Amanda ternyata mulai menggemari motor sejak sekolah. Ayahnya yang memiliki bengkel pun menjadi salah satu faktor dirinya menyukai moge alias motor gede.

"Karena papa punya bengkel dan temen-temen SMA banyak bawa motor gede, jadi suka moge," kata Amanda dalam wawancara IDN Times.

Selain itu, Amanda juga memiliki ketertarikan di dunia seni sejak kecil. Ia gemar menari saat masih usia dini dan sempat bergabung dengan teater musikal. Ada pelatih yang melihat bakat Amanda tersebut yang kemudian membawanya pada karier di JKT48 saat ini.

Dari segi musik, Amanda sendiri menyukai band metal ternama, yaitu Avenged Sevenfold. Saat duduk di bangku SD, Amanda pertama kali menonton band tersebut dan mulai bercita-cita menjadi seorang idola. 

3. Perjalanan karier Amanda JKT48

Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik MetalAmanda JKT48 (instagram.com/jkt48.amanda.s)

Amanda bergabung sebagai member JKT48 pada usia 15 tahun. Ingatkah kamu bahwa ia sempat terpaksa keluar, karena restrukturisasi di JKT48 pada 2020 sebelum akhirnya kembali menjadi member pada tahun 2021?

Dekat dengan semua member generasi 10, Amanda bercerita bahwa ia menyukai momen makan bersama setiap pulang latihan. Selain itu, momen tak terlupakan yang lain adalah ketika melakukan tes kualitas idol hingga cara mengurus penggemar.

Di antara momen-momen mengesankan saat pertama kali bergabung di JKT48, Amanda mengaku paling tak menyangka saat mengetahui seniornya berusia lebih muda dari dirinya.

"Ternyata banyak senior yang lebih muda dari aku," aku Amanda kepada IDN Times.

Baca Juga: 8 Fakta Unik Amanda JKT48 yang Tomboi Abis, Suka Motor Gede alias Moge

4. Karya dan karier Amanda setelah bergabung di JKT48

Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik MetalAmanda JKT48 (instagram.com/jkt48.amanda.s)

Amanda melakukan debutnya di pertunjukkan teater Aturan Anti Cinta pada 26 Maret 2022. Ia sendiri telah merilis lagunya bersama JKT48 yang berjudul "Masa Depan yang Menyilaukan Mata" pada tahun 2023.

Amanda juga beberapa kali menjadi model untuk kerja sama antara JKT48 dan brand ternama. Kini, Amanda juga melakukan live streaming di IDN Live untuk menyapa para penggemarnya.

5. Fakta-fakta unik Amanda JKT48

Biodata dan Profil Amanda JKT48, Pencinta Otomotif dan Musik MetalAmanda JKT48 (instagram.com/jkt48.amanda.s)

Berikut adalah sederet fakta unik dari Amanda JKT48 yang disampaikan kepada IDN Times.

  • Amanda tak bisa tidur bila ada lampu yang menyala
  • Amanda menilai easy-going, mandiri, dan cheerful menjadi tiga kata yang menggambarkan dirinya
  • Amanda menyukai es krim rasa chocomint
  • Saat kecil, Amanda sempat ingin menjadi tukang parkir, karena melihat juru parkir selalu membawa gepokan uang
  • Suka moge, Amanda menyukai pembalap MotoGP Fabio Quartararo 
  • Amanda ngefans berat dengan band Avenged Sevenfold
  • Amanda sangat menyukai nasi padang
  • Amanda sangat suka main gim dan menghabiskan waktu lenggang untuk menonton film
  • Amanda lebih menyukai gaya tomboi, karena dinilai lebih bebas

Untuk berinteraksi dengan penggemar, Amanda juga aktif mengunggah kesehariannya di media sosial. Coba cek, kamu udah follow akun media sosial Amanda belum, nih?

Baca Juga: [QUIZ] Buktikan Kamu Fans Nomor 1 Amanda JKT48 dengan Jawab Pertanyaan Ini

Topik:

  • Zahrotustianah
  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya