Max Metino Main Film Action Bonnie: Saya Di-Prank Jadi Drama

Max Metino berperan sebagai om yang selalu ada untuk Bonnie

Jakarta, IDN Times - Sudah dikenal sebagai salah satu legenda dalam urusan laga, Max Metino akhirnya kembali terjun untuk bermain langsung di film Bonnie. Max pun curhat bahwa kesulitan terutamanya bukan cuma latihan koreo, tetapi juga akting drama.

Bahkan, Max Metino merasa dijebak dalam film ini. Kok bisa? Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini!

1. Max Metino kembali main film action

Max Metino Main Film Action Bonnie: Saya Di-Prank Jadi DramaMax Metino dalam konferensi pers film Bonnie pada Senin (26/2/2024) (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Setelah ikut bermain di film Gatot Kaca, akhirnya Max Metino kembali terjun langsung ke depan kamera. Kembali berakting dalam film laga, Max mengaku terpukau dengan kerja keras seluruh kru hingga menghasilkan action dalam film Bonnie.

"Saya sebenernya masih ngos-ngosan capek abis nonton tadi, gak bisa ngomong. Semua orang tau saya berlatar belakang dari action," ungkap Max dalam konferensi pers film Bonnie pada Senin (26/2/2024).

Baca Juga: 5 Film Horor Bonnie Aarons selain The Nun, Si Valak yang Menyeramkan

2. Max Metino mengaku merasa dijebak jadi genre drama

Max Metino Main Film Action Bonnie: Saya Di-Prank Jadi DramaMax Metino dalam konferensi pers film Bonnie pada Senin (26/2/2024) (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Di tengah kemampuan bertarungnya, Max Metino pun harus merasakan latihan akting. Bahkan, pegulat hits ini pun mengaku merasa dijebak oleh tim produksi, karena karakter tokoh yang ia perankan mendadak diubah menjadi dramatis.

"Saya di-prank sama Mas Dadung dan Ical, di mana karakternya saya diubah dengan drama yang tebel. Penuh dengan sastra lagi," jelas Max Metino.

3. Max Metino berperan sebagai om Bonnie

Max Metino Main Film Action Bonnie: Saya Di-Prank Jadi DramaLivy Ciananta dalam konferensi pers film Bonnie pada Senin (26/2/2024) (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Max Metino sendiri berperan sebagai Frank, om dari Bonnie yang selalu ada dan menjaganya. Bukan cuma di film, ternyata Max Metino juga akrab dengan Livy Ciananta, pemeran Bonnie, dalam kehidupan nyata.

"Sama Om Max juga dekat berasa om. Dekat sampai sekarang, ya Om," ujar Livy Ciananta yang disetujui oleh Max Metino.

Film Bonnie sendiri akan segera tayang pada 29 Februari 2024 mendatang di bioskop. Siap melihat kembali Max Metino beraksi?

Baca Juga: Sinopsis Bonnie, Film Action Jagoan Perempuan tapi Bukan Superhero

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya