6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budaya

Ada yang terinspirasi dari hantu Ponti

Novel bertema mitologi Asia menawarkan bacaan yang menarik ke dalam kekayaan budaya dan warisan sejarah. Cerita-cerita ini tidak hanya memikat dengan plot yang mendebarkan, tetapi juga menghadirkan gambaran tentang kepercayaan, mitos, dan nilai-nilai yang menjadi pondasi budaya Asia.

Dengan memadukan unsur-unsur supernatural dengan latar belakang sejarah yang kaya, novel-novel seperti ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan wawasan tentang beragam tradisi dan kepercayaan. Nah, berikut ini deretan novel terinspirasi mitologi Asia yang terlalu menarik untuk dilewatkan.

1. Sister Snake – Amanda Lee Koe

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku Sister Snake (goodreads.com)

Novel mengisahkan tentang dua saudara perempuan yang hidup secara berbeda. Su berperan sebagai istri rumah tangga untuk seorang politisi konservatif di Singapura. Sementara Emerald bertahan hidup di New York sebagai seorang sugar baby. Persamaan yang mereka miliki adalah kisahnya sebagai sepasang ular pada masa Dinasti Tang di China ribuan tahun yang lalu.

Namun, rahasia mereka terancam ketika Emerald yang berjiwa bebas, bergabung dengan Su di Singapura, sebuah kota yang kaku dengan konformitas. Novel ini sendiri menghadirkan kembali dongeng Tiongkok yaitu Legenda Ular Putih. Sister Snake menggambarkan perjuangan dua saudara perempuan yang terjebak dalam konflik antara masa lalu dan masa kini.

2. The Fox Wife – Yangsze Choo

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku The Fox Wife (yschoo.com)

Novel mengisahkan tentang sebuah misteri pembunuhan yang terjadi di Manchuria pada tahun 1908. Seorang detektif tua bernama Bao ditugaskan untuk mengidentifikasi perempuan yang ditemukan mati membeku di salju. Saat penyelidikan berlangsung, Bao menemukan dirinya kembali terpaku pada dewa rubah yang menghantuinya sejak masa kecil.

The Fox Wife mengeksplorasi duka dan balas dendam di tengah keajaiban dan mitos. Yangsze Choo berhasil menggabungkan elemen budaya dan sejarah Asia dengan narasi yang memikat. Novel ini menarik pembaca ke dalam dunia yang penuh teka-teki, di mana cinta, rasa sakit, dan kekuatan legenda saling bersatu.

3. The Empress of Salt and Fortune – Nghi Vo

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku The Empress of Salt and Fortune (macmillan.com)

Novel dibuka dengan seorang perempuan tua bernama Rabbit, mengingat masa ketika ia melayani Kaisar In-Yo yang diasingkan. Menurutnya, In-Yo awalnya diasingkan ke Selatan untuk pernikahan politik setelah kehilangan keluarga dan kerajaannya. Sendirian di antara orang asing, In-Yo segera mempercayakan Rabbit untuk balas dendam.

Kaya akan sejarah dan mitos, The Empress of Salt and Fortune adalah novel yang menggali patriarki. Dengan narasi yang penuh kompleksitas, Nghi Vo menghadirkan cerita yang menggugah tentang kekuasaan dan pengkhianatan. Dengan nuansa sejarah, novel ini akan mengundang pembaca ke dalam dunia yang penuh intrik.

Baca Juga: 5 Novel yang Berlatar di Kamp Pengungsian, Penuh Kisah Haru

4. Daughter of the Moon Goddess – Sue Lynn Tan

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku Daughter of the Moon Goddess (suelynntan.com)

Terinspirasi dari dongeng Tiongkok tentang Chang'e, novel mengikuti Xingyin, putri rahasia Chang'e yang harus melarikan diri dari rumahnya di bulan ketika keberadaannya terungkap. Xingyin merencanakan untuk menyelamatkan ibunya seraya jatuh cinta dengan putra Kaisar yaitu Pangeran Liwei.

Daughter of the Moon Goddess menghadirkan sebuah kisah yang menggugah imajinasi pembaca sekaligus menghidupkan kembali dongeng klasik dengan sentuhan modern. Dari petualangan yang mendebarkan hingga hubungan yang memilukan, novel ini memadukan elemen-elemen yang menghibur dengan cerita penuh makna.

5. Ponti – Sharlene Teo

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku Ponti (goodreads.com)

Novel mengisahkan tentang Szu, seorang remaja 16 tahun yang dulu ibunya adalah seorang aktris terkenal karena membintangi trilogi horor Ponti. Sekarang, ibunya menjadi seorang medium hantu yang memaksa orang untuk membayar dalam sesi spiritual. Dengan tidak adanya figur ayah dalam hidupnya, Szu merasa kesepian sampai ia berteman dengan murid pindahan bernama Circe.

Novel ini terinspirasi oleh mitos tentang pontianak, hantu perempuan asal Indonesia. Sharlene Teo berhasil menggabungkan elemen-elemen supernatural dengan dinamika hubungan antar karakter yang penuh emosi. Novel ini menyajikan pandangan yang dalam tentang identitas, kehilangan, dan pencarian arti dalam kehidupan.

6. The God and the Gumiho – Sophie Kim

6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budayasampul buku The God and the Gumiho (publishersweekly.com)

Mengikuti kisah Seokga, seorang dewa penipu yang diasingkan dan ditawari penebusan asalkan dapat menangkap iblis yang baru saja melarikan diri dan si rubah terkenal, Scarlet Fox. Ia dibantu oleh barista bernama Hani untuk menangkap kedua makhluk tersebut. Keduanya kesulitan menangkap Scarlet Fox karena rubah tersebut adalah Hani sendiri.

Saat Seokga dan Hani melanjutkan perjalanan, hubungan mereka menjadi lebih rumit ketika cekcok sahabat berubah menjadi sesuatu yang lebih. Novel ini menggabungkan mitologi Korea dengan elemen romantis yang memikat. Hubungan antara Seokga dan Hani memberikan sentuhan emosional yang dalam pada cerita ini.

Novel-novel bertema mitologi Asia di atas menjadi bacaan yang sangat recommended. Terutama bagi kamu yang ingin menjelajahi dunia fantasi dengan cara berbeda dan memperluas pemahaman tentang warisan budaya Asia.

Baca Juga: 5 Novel yang Mengisahkan Kehidupan Penulis, Penuh Drama!

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya