5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!

Maestro Indonesia angka kisah Ciputra dan Sulianti Saroso

PT. Pembangunan Jaya menggandeng Miles Films untuk menghadirkan film dokumenter Maestro Indonesia yang mengangkat kisah inspiratif dari Ciputra dan Sulianti Saroso. Diketahui, episode Ciputra menceritakan perjuangannya di dunia olahraga. Sementara di episode Sulianti membahas kegigihannya di bidang epidemiologi.

Mempunyai makna dan pesan tersirat di dalamnya. Kira-kira seperti apa fakta dari film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso ini? Check this out!

1. Film Maestro Indonesia angkat kisah andil pengusaha properti terkenal, Ciputra, dalam perkembangan bulutangkis di Indonesia

5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso (IDN Times/Erfah Nanda)

Ir. Ciputra dikenal sebagai seorang pengusaha properti nasional. Ia adalah sosok di balik sejumlah bangunan penting di Jakarta. Selain itu, beliau juga dikenal turut berpengaruh dalam perkembangan dunia bulu tangkis tanah air.

Sejak muda, Ciputra menyadari satu hal dalam hidupnya, yakni olahraga dapat menghapus segala bentuk diskriminasi. Visinya yang ke depan membuatnya menggagas terbentuknya perkumpulan bulutangkis Jaya Raya. Ia melibatkan sejumlah mantan atlet berprestasi untuk mengurus PB Jaya Raya.

"Kali ini sangat spesial ada sosok Ciputra. Waktu itu ngobrol-ngobrol, bahkan di awal malah gak tau background-nya dia yang dulunya bekas pelari dan kecintaannya dengan bulu tangkis," ucap Mira Lesmana selaku produser film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso.

2. Mengenang dan belajar tentang Sulianti Saroso di bidang pencegahan dan pengendalian penyakit menular, serta Keluarga Berencana

5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso (IDN Times/Erfah Nanda)

Profesor Dokter Sulianti Saroso, MPH, PhD dikenal sebagai inspirasi bagi para epidemiologi di Indonesia. Pada era 1945 - 1949 saat Indonesia masih dalam suasana mempertahankan kemerdekaan, Sulianti Saroso memimpin para perempuan untuk mendistribusikan obat-obatan dan makanan kepada para pejuang
di garis depan.

Sampai saat ini, Sulianti dikenang karena dua terobosan yaitu di bidang pencegahan dan pengendalian penyakit menular, serta Keluarga Berencana (KB). "Kita belajar dari beliau (Ciputra) begitu juga dengan ibu Sulianti, seorang perempuan yang punya kepeduliaan yang berpihak kepada masyarakat, terutama ibu dan anak," ucap Mira.

Baca Juga: Karya Anak Muda Aceh Sabet Film Dokumenter Pendek Terbaik FFI 2021

3. Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso dibawakan oleh Nicholas Saputra

5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso (IDN Times/Erfah Nanda)

Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso ini dibawakan oleh Nicholas Saputra. Mira menyebutkan bahwa dari awal sudah memikir nama aktor tersebut.

"Saat aku dan Riri diskusi ya dia adalah sosok yang paling tepat. Kita juga ingin membawakan Maestro ke anak muda. Jadi membutuhkan pembawa yang terkenal," ucap Mira.

Selanjutnya lagi, Mira menyebut bahwa Nicholas adalah sosok yang juga memiliki kepedulian tinggi. "Kita tau Nicho punya kepedulian yang luar biasa. Nicho juga bilang, jangan sampai dikasih orang lain, gue aja. Ya, karena dia excited banget," tambahnya.

Dalam proses pembuatan film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso ini, ternyata Nicholas juga turut andil dalam berdiskusi dengan narasumber. "Dia punya banyak pertanyaan untuk berdiskusi," lanjut Mira.

4. Ada riset untuk menentukan tokoh yang akan dibahas di film dokumenter Maestro Indonesia

5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso (IDN Times/Erfah Nanda)

Riri Riza selaku sutradara film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso, menyebutkan bahwa sebelum memiliki tokoh untuk diangkat, ada riset yang lebih dulu dilakukan.

"Riset pasti. Pertamanya punya sebuah tim yang melakukan riset tentang apa dan siapa, keistimewaannya apa tentang tokoh ini," ucap Riri.

5. Film Maestro Indonesia punya makna mendalam tentang rasa kemanuasiaan

5 Fakta Film Dokumenter Maestro Indonesia, Ada Nicholas Saputra Lho!Film dokumentar Maestro Indonesia episode Ciputra dan Sulianti Saroso (IDN Times/Erfah Nanda)

Selanjutnya dikatakan oleh Riri, bahwa Ciputra dan Sulianti ini sama-sama sukses di bidang mereka, namun gak lupa untuk memajukan serta mementingkan bangsa Indonesia. "Mereka (Ciputra dan Sulianti) sukses di bidangnya tapi juga tetep mementingkan kemajuaan bangsa indoemnesia," ucap Riri.

Ia juga menambahkan bahwa Ciputra dan Sulianti adalah sosok yang sama-sama lahir sederhana, tapi mereka memiliki rasa kemanusiaan yang tinggi. "Saya rasa mereka adalah orang-orang biasa yg lahir dari orang biasa dan masa kecilnya memprihatikan, tapi mereka memiliki rasa kemanusiaan dan kecintaan untuk Indonesia," tambahnya.

Baca Juga: 12 Film dan Serial Dokumenter Terbaik Sepanjang Tahun 2021

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya