Ini Rahasia Sukses Pestapora, Festival Musik Indonesia Paling Ditunggu

Pestapora tampilkan musisi-musisi yang tengah viral

Jakarta, IDN Times - Riandika Winandatama salah satu founder Boss Creator membongkar rahasia dari kesuksesan festival Pestapora. Baginya, Pestapora hadir di waktu yang tepat dan mempunyai konsep yang matang. Diketahui, Riandika menjadi salah satu pembicara Indonesia Millennial and Gen Z Summit, pada Jumat (24/11/2023).

“Pestapora itu hadir di saat orang-orang terkena dampak pandemik. Kayak anak SMA yang gak ngerasain masa SMA, gak ngerasain pensi, atau hiburan di masa-masa yang harusnya ngerasain hiburan. Eh pas abis pandemik ada Pespor mereka jadi penasaran,” ucapnya.

Selain itu, Riandika membongkar persiapan Pestapora yang memakan waktu berbulan-bulan. Salah satu yang diperhitungkan adalah daftar penampil agar sesuai dengan target market. Biasanya, tim Pestapora akan memperhatikan musisi-musisi yang lagi trending di berbagai platform streaming musik dan media sosial.

“Untuk memilih penampil sih based on audience aja. Apa sih yang lagi viral atau based on viral di TikTok, di YouTube gitu. Kalau musisi daerah pun banyak orang yang dengerin dan viral ya kita bawa,” tambahnya.

Tak hanya dari segi musisi, Riandika mengungkapkan kalau Pestapora membawa musisi dari semua genre dan umur. Sehingga, siapapun bisa menikmati festival musik yang satu ini.

Dikatakan lagi, Riandika dan tim tak pernah memaksa sesuatu yang tak bisa dilakukan. Ia tak masalah jika harus menyewa tim lain, demi mewujudkan festival yang sesuai dengan ekspetasi penonton.

“Kalau dibilang kita juga tahu diri, batas kita kemampuan kita dan ekspektasi. Kayak kita gak tahu hal-hal lain, yaudah kita hiring yang lain yang memang paham akan hal itu,” tutupnya.

IDN Media menggelar Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023, sebuah konferensi independen yang khusus diselenggarakan untuk dan melibatkan generasi Milenial dan Gen Z di Tanah Air. Dengan tema Purposeful Progress, IMGS 2023 bertujuan membentuk dan membangun masa depan Indonesia dengan menyatukan para pemimpin dan tokoh nasional dari seluruh nusantara.

IMGS 2023 diadakan pada 24 - 26 November 2023 di Pulau Satu dan Dome Senayan Park, Jakarta. Dalam IMGS 2023, IDN Media juga meluncurkan Indonesia Millennial and Gen-Z Report 2024.

Survei ini dikerjakan oleh IDN Research Institute bekerja sama dengan Advisia sebagai Research Partner. Melalui survei ini, IDN Media menggali aspirasi dan DNA Milenial dan Gen Z Indonesia.

Baca Juga: Nichola Saputra Bawa Berkah Bagi Pestapora 2023, Jadi Banyak Sponsor!

Topik:

  • Triadanti
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya