5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  

Jadi, ingin punya pasangan, bukan? 

Tidak pernah bosan dengan interpretasi kisah cinta klasik, penggemar anime shoujo selalu menggemari elemen romantis yang dihadirkan dalam genre ini. Sebagian besar narasi shoujo, yang menargetkan demografi gadis remaja, mengikuti formula kuno di mana karakter utama bertemu pujaan hati. Untung saja, kegembiraan dan keunikan shoujo bergantung pada masing-masing karakter anime.

Namun, beberapa kisah cinta shoujo mengikuti tren yang tidak menguntungkan, sering kali digambarkan sebagai orang yang toksik dan tidak pengertian. Untungnya, sebagian besar kisah cinta shoujo yang lain tidak memperlihatkan hubungan toksik. Genre ini juga dipenuhi dengan karakter utama laki-laki yang manis dan menawan. Contohnya, lima kisah cinta termanis anime shoujo yang luar biasa indah dan romantis, di bawah ini.

1. Kyo Sohma membantu Tohru Honda sebanyak yang dia bisa (Fruits Basket) 

5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  Kyo Sohma dan Tohru Honda (dok. TMS Entertainment/Fruits Basket)

Sebagai seorang protagonis dari anime shoujo Fruits Basket, Kyo Sohma memiliki kehidupan yang cukup pelik dan kompleks. Dia lahir di lingkup kehidupan yang dipenuhi dengan kesulitan, penolakan, bahkan perlakuan buruk sebagai anggota Zodiac hanya karena dia tidak bisa diatur. Meskipun sudah sangat menderita sejak dini, hatinya mulai sembuh usai dia mengenal Tohru Honda.

Melalui kasih sayang dan pemahaman Tohru, Kyo menjadi dewasa. Dia pun mulai menunjukkan kepribadian yang lembut dan tulus. Sebagai timbal balik, dia mencoba sekuat tenaga untuk membantu Tohru, gadis yang mulai dia cintai, dalam setiap masalah. Dia tumbuh menjadi seseorang yang dapat diandalkan dengan sepenuh hati oleh Tohru.

2. Shouta Kazehaya tidak menilai Sawako Kuronuma dari penampilan (Kimi ni Todoke) 

5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  Sawako Kuronuma dan Shouta Kazehaya (dok. Production I.G/Kimi ni Todoke)

Meskipun menjadi siswa yang populer di sekolahnya, Shouta Kazehaya memiliki kebaikan yang tidak dimiliki oleh sebagian besar orang. Dia tidak pernah memandang orang lain dari penampilan luar, termasuk Sawako Kuronuma. Dia memperlakukan gadis yang dijauhi oleh semua orang di sekolah itu dengan baik dan penuh hormat.

Shouta tidak memandang Sawako sebagaimana orang lain memandang gadis yang dianggap menyeramkan itu. Dia tidak memedulikan tatapan dan anggapan orang lain ketika dia berinteraksi dengan Sawako. Untuk itu, dia dianggap sempurna oleh Sawako. Namun, dia mengaku bahwa dia kerap cemburu dan egois sehingga dia ingin menjadi sosok yang lebih baik bersama Sawako.

Baca Juga: 5 Anime Shoujo Terbaik dengan Ending Menyedihkan, Banjir Air Mata! 

3. Zen Wistaria tidak mementingkan kasta Shirayuki (Akagami no Shirayuki-hime) 

5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  Zen Wistaria dan Shirayuki (dok. Bones/Akagami no Shirayuki-hime)

Merupakan perwujudan dari seorang pangeran di negeri dongeng, protagonis Zen Wistaria telah menjadi mimpi di kalangan penggemar gadis remaja. Bagaimana tidak, dia memperlihatkan betapa tulus cinta yang dia miliki untuk Shirayuki. Dengan kepribadian lembut dan baik hati, dia sama sekali tidak mementingkan perbedaan kasta antara dirinya dan gadis pujaan hati.

Meskipun ditentang oleh sebagian besar anggota keluarganya, Zen tetap menunjukkan sikap protektif kepada Shirayuki. Dia menganggap gadis itu sebagai sesuatu yang paling berharga di hidupnya. Namun, dia tetap berusaha untuk menjaga kerajaan dan rakyatnya. Dia pun tumbuh menjadi pemimpin yang dapat dipercaya dan dikagumi oleh orang-orang.

4. Takeo Gouda jauh lebih manis dari penampilan yang dia perlihatkan (Ore Monogatari) 

5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  Takeo Gouda dan Rinko Yamato (dok. Madhouse/Ore Monogatari!!)

Terlepas dari penampilannya yang menakutkan dan mengintimidasi, Takeo Gouda mungkin telah menjadi orang yang paling manis di antara laki-laki anime shoujo. Dia tidak pernah mementingkan diri sendiri, bahkan dia sengaja mengubur perasaan yang dia miliki terhadap Rinko Yamato saat mengira bahwa gadis itu menyukai sahabatnya, Makoto Sunakawa.

Takeo menganggap bahwa kebahagiaan teman dan orang yang dia cintai sebagai sebuah prioritas. Dia pun akan melindungi hal tersebut dengan sekuat tenaga. Meskipun kenaifannya sering membuatnya salah membaca situasi di sekitarnya, dia selalu memiliki niat hati yang tulus. Setelah jadian dengan Rinko pun, dia menjadi laki-laki yang lebih baik.

5. Yamato Kurosawa mendekonstruksi arketipe laki-laki populer yang toksik (Suki tte Ii na yo) 

5 Kisah Cinta Termanis Anime Shoujo, Tak Pandang Rupa Hingga Kasta!  Yamato Kurosawa dan Mei Tachibana (dok. Zexcs/Suki tte Ii na yo)

Menjadi siswa populer di sekolah, Yamato Kurosawa tetap menjaga dirinya dengan kepribadian yang hangat dan tidak sombong. Dia juga berusaha untuk menunjukkan hal-hal yang baik kepada Mei Tachibana, seperti hubungan persahabatan yang indah. Meskipun percaya diri tentang hubungannya dengan Mei, dia tetap mengutamakan kepentingan gadis itu.

Bersama dengan Mei, Yamato tidak malu untuk menunjukkan rasa sayang yang selalu dia rasakan terhadap gadis itu. Meskipun sesekali bersikap protektif dan semaunya sendiri, terlihat jelas bahwa dia benar-benar peduli pada orang-orang berharga yang dia sayangi. Untuk mengomunikasikan kasih sayang yang dia miliki pun, dia akan memperlihatkannya melalui tindakan dan kata-kata dengan senang hati.

Beberapa kisah cinta termanis anime shoujo di atas memang selalu menjadi impian bagi gadis-gadis penggemar anime. Maka dari itu, sebagian besar anime shoujo menghadirkan cerita dan karakter manis yang sanggup melelehkan hati penonton. Nah, manakah yang paling berhasil membuatmu senyum-senyum tidak karuan?

Baca Juga: 5 Persahabatan Tiga Cewek di Anime Shoujo, Friendship Goals!

Ervina E.W. Photo Verified Writer Ervina E.W.

limited.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya