Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

9 Fakta Peran Louis Thanawin di Drama I Love ‘A Lot Of’ You

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

I Love ‘A Lot Of’ You menjadi salah satu drama Thailand ongoing dari GMMTV. Drama ini menarik diikuti karena menggabungkan genre romansa komedi dengan topik kepribadian ganda (DID). Cerita utama dari I Love ‘A Lot Of” You ialah mengikuti kisah Sairung (Mind 4EVE) dengan lima kepribadian berbeda yang berusaha ditaklukan hatinya oleh Sun (Nanon Korapat).

Tidak hanya fokus pada kisah Sun dan Sairung, I Love ‘A Lot Of’ You juga menghadirkan karakter lain yang manambah keragaman cerita. Salah satunya adalah karakter yang diperankan oleh Louis Thanawin. Diduga akan menjadi second couple bersama dengan Parn Nachcha, berikut adalah beberapa fakta peran Louis Thanawin di I Love ‘A Lot Of’ You.

1. Di I Love 'A Lot Of' You Louis Thanawin berperan sebagai De yang mempunyai karakter ceria, jenaka, dan cerdik

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

2. Ia diceritakan sahabat karib Sun (Nanon Korapat) yang menyediakan jasa untuk membuat patah hati perempuan

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

3. De selalu membantu Sun untuk menjalan misi membuat hati para perempuan hancur setelah dibuat jatuh cinta

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

4. Ia selalu mempunyai cara yang cerdik untuk membuat misi dirinya dan Sun sukses, hal tersebut ia lakukan untuk mendapatkan uang

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

5. Suatu hari De dan Sun mendapatkan klien untuk membuat menghancurkan hati Gudji (Parn Nachcha) yang tergila dengan cowok Korea

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

6. Namun, setelah membuat Gudji patah hati mereka mendapat ancaman bahwa aksi mereka akan diviralkan oleh Thepphachai (Pa Ted)

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

7. Tidak ingin aksi mereka terbongkar, Sun dan De pun terpaksa menjalankan tugas untuk membuat Sairung jatuh cinta dan kepribadian gandanya sembuh

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

8. De melakukan segala cara untuk membantu Sun menaklukan hati Sairung, bahkan ia rela sering bersama dengan Gudji yang cerewet dan membencinya

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

9. Sering menghabiskan waktu bersama, De pun memutuskan untuk lebih dekat dan memahami Gudji secara mendalam

still cut Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You (Dok.GMMTV/I Love 'A Lot Of' You)

Peran sebagai De yang dibawakan oleh Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You menjadi karakter penting dalam alur cerita. Ia selalu mempunyai ide yang brilian untuk mengatasi setiap masalah dan membuat misi berjalan sukses. Adegan bromance dirinya dengan Nanon Korapat serta interksi gemas serta manis bersama Parn Nachcha menjadi salah satu hal ditunggu oleh penonton. Buat kamu yang penasaran dengan aksi Louis Thanawin di I Love 'A Lot Of' You dapat menyaksikannya di Netflix dan YouTube GMMTV.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Diana Hasna
EditorDiana Hasna
Follow Us